Menuju konten utama

Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Streaming Liga Champion 16 Mar 2021

Pertandingan leg 2 babak 16 besar Liga Champions 2020/2021 sesuai jadwal dapat ditonton melalui live streaming Champions TV 1 dan Champions TV 2.

Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Streaming Liga Champion 16 Mar 2021
Logo Liga Champions melekat dalam bola resmi yang digunakan dalam kompetisi sepak bola paling bergengsi antarklub Eropa tersebut. (ANTARA/AFP/Denis Charlet)

tirto.id - Jadwal bola malam ini, Rabu (17/3/2021) mulai pukul 03.00 WIB, akan menggelar rangkaian pertandingan babak 16 besar Liga Champions leg 2 yang dapat disaksikan via live streaming Champions TV.

Ada 2 pertandingan yang bakal tersaji malam ini di waktu yang sama. Real Madrid vs Atalanta dan Manchester City vs Borussia Mönchengladbach.

Baik Real Madrid maupun Man City sama-sama telah melangkahkan satu kaki ke fase selanjutnya. Keduanya sanggup meraih kemenangan di leg 1. Melihat keunggulan tersebut, kedua tuan rumah memiliki kans lolos lebih besar.

Real Madrid vs Atalanta

Usai membekuk Atalanta di Stadion Atleti Azzurri d'Italia 0-1, raksasa Spanyol Real Madrid akan bergantian menjamu La Dea di Stadion Alfredo di Stefano.

Kendati telah mengumpulkan modal kemenangan di pertemuan pertama, El Real tak boleh jemawa. Pasalnya, penyerang La Dea tidak akan tinggal diam dan bakal menggedor pertahanan yang dikomandoi Sergio Ramos.

Di Liga Domestik, Atalanta di bawah arahan Gian Piero Gasperini telah melesatkan 63 gol. Total gol tersebut tak lepas dari kontribusi para bomber La Dea yang produktif.

Luis Muriel hingga saat ini telah menyumbangkan 16 gol dan 7 assists. Selain itu, pelatih Gasperini juga masih memiliki Josip Ilicic dan Duvan Zapata di lini depan yang tak kalah prolifik. Kedua striker itu masing-masing telah mencetak 5 dan 9 gol.

Los Blancos juga patut berhati-hati di laga hidup-mati ini. Atalanta memiliki trek sempurna selama melakoni laga away. Dari 4 laga di markas lawan dalam ajang Liga Champions, La Dea berhasil memborong semua kemenangan.

Gasperini tentu saja ingin mengubah gaya permainan yang ditampilkan di leg 1. Pelatih berkebangsaan Italia itu mewanti-wanti pasukannya untuk bermain menyerang tanpa kompromi melawan Real Madrid.

“Mari kita tidak pergi ke sana untuk berjalan-jalan. Itu hasil yang sulit untuk dibalik, akan rumit pula, apalagi dengan kerugian," terang Gasperini, dikutip Football Italia.

Man City vs Monchengladbach

Man City memang berstatus tuan rumah dalam leg 2 16 besar Liga Champions nanti. Namun, seperti halnya duel leg 1 lalu, laga meladeni wakil Jerman kembali dihelat di tempat netral, Puskás Aréna, Hungaria. Pasalnya, kunjungan dari Jerman ke Inggris dan sebaliknya masih dilarang karena pandemi COVID-19.

Perjalananan Man City musim ini tampak tidak menemukan jalan terjal. Termasuk dalam ajang Liga Champions. Terbukti dari 7 penampian terakhir di UCL, kesemuanya sanggup diakhiri dengan catatan clean sheet.

Jelang laga kontra wakil Jerman, Monchengladbach, City juga telah menyimpan 2 skor kemenangan. Hasil imbang di leg 2 nanti sudah cukup mengantar The Citizens ke fase selanjutnya.

Namun, dengan komposisi dan konsistensi yang dimiliki skuad asuhan Pep Guardiola, tampaknya City tidak akan mengendurkan serangan. Apalagi, City tidak kekurangan pemain yang bisa mencetak gol. Mulai dari Kevin De Bruyne, Ilkai Gundogan, hingga penyerang Raheem Sterling; kesemuanya punya kemampuan mengoyak gawang lawan.

"Kami akan berburu kemenangan dan lolos perempat final. Ini satu-satunya target. Apakah City saat ini tim terbaik yang saya miliki? Menurut saya tidak karena tim sebelumnya berhasil meraih banyak gelar dan saat ini kami belum memenangkan apa pun," ujar Guardiola, dikutip laman resmi UEFA.

Jadwal Live UCL 2020/2021 di Champions TV

Rabu, 17 Maret 2021

03.00 WIB: Real Madrid vs Atalanta (Live Champions TV 1)

03.00 WIB: Man City vs Mönchengladbach (Live Champions TV 2)

Cara Nonton UCL di Champion TV

Pertandingan leg 2 babak 16 besar Liga Champions 2020/2021 sesuai jadwal dapat ditonton melalui live streaming Champions TV 1 dan Champions TV 2.

Untuk menikmati layanan ini, Anda mesti mengaktifkan paket berlangganan yang tersedia. Terdapat 3 pilihan yang bisa digunakan, yaitu Premier Platinum 7 hari (Rp19.000), 30 hari (Rp29.000), atau satu tahun (Rp299.000).

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS 2021 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Ibnu Azis