Menuju konten utama

Jadwal Bioskop Film Hidayah di Cinepolis, Sinopsis, Nama Pemain

Sinopsis film hidayah tentang kisah Bahri asal Desa Mekarwangi yang menyadari ada yang tidak beres di desanya lalu mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi.

Jadwal Bioskop Film Hidayah di Cinepolis, Sinopsis, Nama Pemain
Hidayah. youtube/MD Pictures

tirto.id - Hidayah adalah film yang bergenre horor yang bisa disaksikan di bioskop jaringan Cinepolis yang akan segera hadir mulai 12 Januari 2023. Melalui laman Cinepolis, teaser film beserta sinopsis sudah tersedia untuk film berstatus coming soon ini.

Film ini digarap oleh sutradara Monty Tiwa sedangkan penulisnya adalah Baskoro Adi Wuryanto. Aktor yang turut memerankan film Hidayah yaitu Ajil Ditto, Givina, Alif Joerg, dan Unique Priscilla. Monty Tiwa sebelumnya juga menggarap Film Keramat 2 yang telah tayang di bioskop.

Sinopsis film hidayah mengisahkan tentang seorang pemuda desa bernama Bahri yang tinggal di Desa Mekarwangi, ia menyadari ada yang tidak beres di desanya kemudian mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi.

Adapun film tersebut berdurasi 1 jam 32 menit. Dan, berikut trailer film Hidayah:

Sinopsis Film Hidayah

Bahri (Ajil Ditto) merupakan seorang pemuda desa yang juga seorang ustadz di desanya. Dia memutuskan untuk meninggalkan desanya dan berpindah ke kota untuk bekerja. Alasannya tidak lain adalah untuk menutup masa lalunya yang kelam.

Suatu hari rekannya, Hasan, datang menemuinya untuk meminta bantuan. Di Desa Mekarwangi tempat Bahri tinggal sedang terjadi hal aneh yang diduga disebabkan oleh Ratna.

Setelah Bahri memutuskan untuk kembali ke desa, ia mengecek apa yang sebenarnya terjadi. Ratna sedang sakit keras, tetapi tidak juga menemui ajalnya. Bahri terkejut setelah melihat Ratna, ternyata bencana besar akan terjadi di desa tersebut.

Meskipun Ratna telah menemui ajalnya, sesuatu yang buruk akan terjadi pada seluruh warga kampung. Namun, semua orang justru menuding Bahrilah yang harus bertanggung jawab atas masalah tersebut.

Di sisi lain, masa lalu Bahri yang merupakan seorang narapidana juga terbongkar yang akhirnya membuat seluruh warga desa mengusirnya dari Desa Mekarwangi.

Hal tersebut membuat Bahri harus mencari cara untuk menyelamatkan dirinya dan juga malapetaka yang bisa merenggut seluruh warga kampung. Akhirnya ia tidak punya pilihan untuk meraih kembali Hidayah dan menguatkan imannya yang tengah goyah sebelumnya.

Daftar Pemain Film Hidayah

Dilansir dari laman IMDb berikut daftar pemain film Hidayah:

  • Ajil Ditto sebagai Bahri
  • Givina Lukita sebagai Ratna
  • Unique Priscilla sebagai Hesti
  • Alif Joerg sebagai Hasan
  • Khiva Iskak sebagai Burhan
  • Dewi Yull sebagai Fatimah
  • Joshua Pandelaki sebagai Kyai Fatah
  • Fanny Ghassani sebagai Yanti
  • Revaldo sebagai pemilik toko
  • Ridwan Kainan sebagai Asep
  • Nagra Kautsar Pakusadewo sebagai Gilang
  • Ami Asrizal T. sebagai Dadang
  • Baby Niken sebagai istri Burhan
  • Clay Nuary Hadinda sebagai Lisa

Baca juga artikel terkait JADWAL BIOSKOP atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Film
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Ibnu Azis