Menuju konten utama
Film India

Jadwal Bioskop Film Adipurush dan Harga Tiket serta Sinopsisnya

Sinopsis film Adipurush mengangkat cerita dari mitologi India yang menjelaskan kebenaran akan selalu menang melawan kejahatan. Cek jadwal tayangnya di sini.

Jadwal Bioskop Film Adipurush dan Harga Tiket serta Sinopsisnya
Adipurush. foto/imdb

tirto.id - Film India terbaru berjudul Adipurush akan tayang di seluruh jaringan bioskop Cinepolis Indonesia. Adapun untuk harga tiket bioskop, bisa berbeda di setiap kota. Contohnya, di Bekasi harga tiket dibanderol mulai dari Rp20 ribu untuk format film (2D).

Adipurush merupakan film yang diarahkan oleh sutradara Om Raut, yang juga merangkap sebagai penulis naskah bersama dengan Manoj Muntashir. Film berdurasi 2 jam 59 menit ini diperankan oleh sederet bintang Bollywood, seperti Kriti Sanon, Prabhas, dan Devdutta Nage.

Adipurush mengangkat cerita dari mitologi India yang menjelaskan bahwa kebenaran akan selalu menang melawan kejahatan. Sinema action drama ini turut dibintangi oleh aktor papan atas India sekaligus suami aktris cantik Kareena Kapoor, yaitu Saif Ali Khan.

Adipurush disebut sebagai film yang menelan biaya terbesar dalam sejarah perfilman India, yaitu sebesar 70 juta dolar AS atau sekitar Rp1,04 triliun. Hal itu karena pemain yang terlibat adalah aktor-aktris ternama India.

Seperti Prabhas yang diberitakan memperoleh bayaran hingga Rp1,5 miliar, dan Saif Ali Khan yang mendapat bayaran sebesar Rp110 juta. Film Adipurush mendapatkan rating sebesar 5 dari 10 bintang, seperti dikutip dari IMDb.

Daftar Pemain Film Adipurush

Berikut adalah daftar pemain dalam film Adipurush:

  • Kriti Sanon sebagai Janaki
  • Prabhas sebagai Raghav
  • Devdutta Nage sebagai Bajrang
  • Saif Ali Khan sebagai Lankesh
  • Sunny Singh sebagai Shesh
  • Angad Bedi
  • Trupti Toradmal
  • Vatsal Sheth sebagai Indrajeet
  • Kanishk Mahawar sebagai Singer
  • Krishna Kotian sebagai Dasharatha
  • Rime Hakkou sebagai Heroin
  • Shivangi Sharma
  • Rashant Kumar sebagai Yoddha
  • Krupesh Patoliya
  • Awlad Hossen Eshan
  • Sheikh Rayhan
  • Farhan Tanzim Sagor

Sinopsis Film Adipurush

Raghav (Prabhas) adalah seorang pangeran dari dinasti Ikshvaku di Kosala. Dia bersama dengan istri dan adik laki-lakinya yang bernama Janaki dan Shesh telah diasingkan selama 14 tahun di hutan belantara.

Hutan tersebut dekat dengan sungai Godavari dan bernama Panchvati. Di sana mereka bertiga membuka lembaran baru. Namun, seorang iblis wanita yang bernama Shurpankha berusaha untuk menggoda Shesh dan ingin mengambil nyawa Janaki.

Lalu Shurpankha kehilangan telinga dan hidungnya, setelah upayanya tidak membuahkan hasil. Raja Iblis yang bernama Lankesh pun melakukan balas dendam dengan menculik Janaki, setelah mendengar bahwa saudara perempuannya telah dihinakan.

Kemudian dengan bala bantuan dari Raja Kera Sugriv, pengawalnya Bajarang, dan pasukan monyetnya, Raghav dan Shesh pergi untuk membebaskan Janaki. Mereka bisa membangun sebuah jembatan untuk menyeberangi lautan, berkat bantuan dari Dewa Laut.

Raghav dan pasukannya pun berhasil melewati lautan untuk menuju ke pantai Lanka. Lalu terjadilah peperangan yang epik antara dua pasukan.

Dapatkah Raghav membebaskan istrinya dari cengkeraman sang Raja Iblis?

Baca juga artikel terkait JADWAL BIOSKOP atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Film
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Ibnu Azis