Menuju konten utama

Jadwal Audisi Roadshow Indonesian Idol 2024 di Berbagai Kota

Rangkaian Indonesian Idol 2024 telah dimulai. Ini dia jadwal audisi di berbagai kota, cek syarat dan cara daftarnya di sini. 

Jadwal Audisi Roadshow Indonesian Idol 2024 di Berbagai Kota
Roadshow Indonesian Idol 2024. insatgram/indonesianidolid

tirto.id - Audisi ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim ke-13 akan dilaksanakan bertahap di berbagai kota.

Kota pertama yang disinggahi tim Roadshow Home of the Idols adalah Semarang pada 27-28 Juni 2024. Setiap warga negara Indonesia dengan kriteria tertentu berhak untuk mengikutinya.

Roadshow audisi Indonesian Idol adalah tahap pertama dari seluruh rangkaian acara di setiap musimnya. Pelaksanaan roadshow audisi untuk musim 2024/2025 dilaksanakan di 13 kota di Indonesia. Selama proses penyelenggaraannya tidak dikenakan biaya apa pun.

Setiap peserta audisi mesti menyiapkan lagu terbaik yang mampu dinyanyikannya. Kemampuan tarik vokal mereka dinilai langsung di hadapan para juri. Nama-nama juri tetap untuk Indonesian Idol musim ke-13 belum diumumkan saat ini.

Pada musim ke-12 lalu, juri tetap yang menggawangi Indonesian Idol adalah Anang Hermansyah, David Bayu, Judika, Rossa, dan Bunga Citra Lestari. Pemenang Indonesian Idol musim 12 adalah Salma Salsabil dan runner up ditempati Nabila Taqiyyah.

Jadwal Audisi Roadshow Indonesian Idol Season 13

Belum semua jadwal roadshow audisi Indonesian Idol musim ke-13 diumumkan saat ini. Kota-kota akhir yang akan dikunjungi masih berstatus segera diumumkan waktu pelaksanaannya. Ada pun kota-kota yang sudah memiliki jadwal audisi terbuka ini yaitu:

  1. Semarang: 27 – 28 Juni 2024
  2. Palembang: 7 Juli 2024
  3. Banjarmasin: 10 Juli 2024
  4. Solo: 14 Juli 2024
  5. Malang: 20 Juli 2024
  6. Kupang: 23 Juli 2024
  7. Makasar: 26-28 Juli 2024
  8. Medan: akan diumumkan segera
  9. Yogyakarta: akan diumumkan segera
  10. Surabaya: diumumkan segera
  11. Bandung: diumumkan segera
  12. Bali: diumumkan segera
  13. Jakarta: diumumkan segera.

Syarat Peserta Audisi Indonesian Idol Season 13

Persyaratan audisi Indonesian Idol musim ke-13 tidak berat. Peserta wajib warga negara Indonesia. Audisi ini terbuka untuk peserta pria dan wanita.

Hanya saja, ada pembatasan yang diterapkan terkait usia peserta audisi. Mereka harus berada di rentang umur 16-27 tahun.

Saat hari audisi dilakukan peserta harus membawa identitas diri, alat tulis, dan telah menyiapkan lagu terbaik untuk dinyanyikan di hadapan juri.

Cara Daftar Audisi Indonesian Idol Season 13 Tahun 2024

Sebelum mendatangi tempat roadshow audisi Indonesian Idol 2024, semua calon peserta wajib mendaftar dahulu secara online melalui aplikasi RCTI+. Aplikasi tersebut bisa diunduh dari Google Play Store dan App Store. Cara melakukan pendaftaran sebagai berikut:

  • Unduh dan pasang aplikasi RCTI+ di smartphone
  • Buka aplikasi dan gulir layar sampai menemukan banner audisi Indonesian Idol
  • Ketuk pada banner tersebut
  • Lakukan login akun. Jika belum punya akun RCTI+, lakukan pendaftaran dulu secara gratis lalu login. Lanjutkan dengan mengisi formulir pendaftaran online yang sudah disediakan.
  • Ikuti semua tahapan yang muncul pada layar sampai proses pendaftaran berhasil dan selesai.

Baca juga artikel terkait INDONESIAN IDOL 2024 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo