tirto.id - Jadwal AFC Futsal 2022 malam ini pada Selasa-Rabu tanggal 27-28 September 2022 menghadirkan 4 pertandingan. Seluruh laga yang digelar di Saad Al Abdullah Hall, Kuwait, tersebut dapat ditonton melalui live streaming RCTI+.
AFC Futsal Championship 2022 memasuki pekan perdana. Kejuaraan futsal antarnegara se-Asia tersebut bakal dibuka dengan duel Uzbekistan vs Turkmenistan. Pertandingan babak penyisihan Grup B akan mulai kick-off pada Selasa (27/9) sore nanti pukul 15.00 WIB.
Secara umum, Piala Asia Futsal 2022 digelar dengan format round-robin. Sebanyak 16 tim peserta akan mengarungi babak penyisihan grup terlebih dahulu, yang terdiri dari 4 grup, mulai dari Grup A hingga D.
Setiap tim dari masing-masing grup akan bersaing memperebutkan 2 posisi teratas klasemen. Hanya juara grup dan runner-up yang berhak lolos ke babak sistem gugur, dimulai dari perempat final hingga berlanjut menuju final.
Jadwal AFC Futsal 2022 Malam Ini Live RCTI+
Duel Uzbekistan vs Turkmenistan akan membuka gelaran Piala Asia Futsal 2022 pada hari ini, Selasa (27/9). Dalam laga tersebut, tim nasional Uzbekistan cenderung lebih diunggulkan, baik dari segi pengalaman maupun kualitas.
Sepanjang keikutsertaannya di AFC Futsal Championship, Uzbekistan tercatat sudah 13 kali meloloskan diri ke fase knockout. Itu merupakan pencapaian terbaik ke-3 dalam sejarah Piala Asia Futsal, setelah Iran dan Jepang.
Pelatih Timnas Futsal Uzbekistan, Bakhodir Akhmedov, menyambut Piala Asia Futsal edisi ke-16 ini dengan percaya diri. Ia yakin bahwa 16 pemain yang dibawanya akan memberikan yang terbaik.
"Kami ingin ingin memenangkan setiap pertandingan," tegasnya, dilansir laman resmi AFC.
Di kubu seberang, Turkmenistan terbilang minim pengalaman. Hingga saat ini, mereka belum pernah sekali pun menginjakkan kaki ke babak sistem gugur.
“Selama 10 tahun kami tidak dapat mencapai Final turnamen, tetapi sekarang kami di sini. Kami mengharapkan pertandingan menarik melawan Uzbekistan, Bahrain dan Tajikistan," ujar pelatih Turkmenistan, Guvanch Kanayev.
Pertarungan Grup A juga tak kalah sengit. Selasa (27/9) malam nanti pukul 21.00 WIB, akan tersaji duel Irak vs Thailand. Tim dari Asia Tenggara, Thailand, memang lebih dijagokan menang, tetapi Irak juga berpotensi memberikan kejutan.
Thailand menyambut gelaran Piala Asia Futsal 2022 dengan bekal kuat. Pada April lalu, skuad Gajah Perang berhasil memboyong trofi Piala AFF 2022 setelah mengalahkan Indonesia di babak final dengan skor adu penalti 7-6.
Meskipun lebih diunggulkan ketimbang Irak, tim nasional Thailand pantang jemawa. Sang pelatih, Cesar Gago, mewanti-wanti agar anak asuhnya tetap menghormati lawannya.
“Kami harus menghormati Irak, seperti setiap tim lain di turnamen ini," ujar Cesar.
"Mereka bagus bahkan dengan tim muda. Mereka memiliki pelatih yang sangat berpengalaman. Tugas kami adalah fokus pada pertandingan pertama," sambungnya.
Jadwal Lengkap AFC Futsal 2022 27-28 September 2022
Berikut rincian jadwal pertandingan Piala Asia Futsal 2022 yang berlangsung pada malam ini Selasa (27/9) hingga Rabu (28/9) dini hari:
Selasa, 27 September 2022
- [Grup B] Pukul 15.00 WIB, Uzbekistan vs Turkmenistan
- [Grup B] Pukul 18.00 WIB, Bahrain vs Tajikistan
- [Grup A] Pukul 21.00 WIB, Irak vs Thailand
- [Grup A] Pukul 00.00 WIB, Kuwait vs Oman
Live Streaming Piala AFC Futsal 2022 Malam Ini
Jika tidak ada perubahan jadwal, rangkaian pertandingan Piala Asia Futsal 2022 pada malam ini dapat ditonton via live streaming RCTI+ secara gratis.
Caranya cukup mudah. Anda hanya perlu membuka laman resmi atau aplikasi terkait. Di laman resmi, Anda bisa memilih kolom "Live TV" lalu menonton tayangan pertandingan sesuai jadwal.
Berikut ini tautan yang bisa diakses untuk menonton laga via RCTI+:
Link live streaming rangkaian laga AFC Futsal 2022 - RCTI+.
Klasemen Piala AFC Futsal 2022
Berikut ini tabel klasemen lengkap Piala Asia Futsal 2022, mulai dari Grup A hingga Grup D:
Grup A
No | Nama Tim | P | W | D | L | PTS |
---|---|---|---|---|---|---|
1 | KUWAIT | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
2 | IRAK | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
3 | THAILAND | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
4 | OMAN | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
Grup B
No | Nama Tim | P | W | D | L | PTS |
---|---|---|---|---|---|---|
1 | UZBEKISTAN | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
2 | BAHRAIN | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
3 | TAJIKISTAN | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
4 | TURKMENISTAN | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
Grup C
No | Nama Tim | P | W | D | L | PTS |
---|---|---|---|---|---|---|
1 | IRAN | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
2 | LEBANON | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
3 | CHINA TAIPEI | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
4 | INDONESIA | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
Grup D
No | Nama Tim | P | W | D | L | PTS |
---|---|---|---|---|---|---|
1 | JEPANG | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
2 | VIETNAM | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
3 | KOREA SELATAN | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
4 | ARAB SAUDI | 0 | 0 | 0 | 0 | 0 |
Keterangan:
P: Play (Jumlah Main)
W: Win (Menang)
D: Draw (Imbang)
L: Lose (Kalah)
PTS: Poin
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Iswara N Raditya