Menuju konten utama

Jadwal Perempat Final Voli PON 2024 di TV & Daftar Tim Lolos

Jadwal perempat final voli PON 2024 hari ini, siapa saja yang lolos? Cek link live streaming untuk menonton pertandingannya.

Jadwal Perempat Final Voli PON 2024 di TV & Daftar Tim Lolos
Pebola voli Sulteng Kasim Nasir (kanan) berusaha memblok smes dari pebola voli DKI Jakarta Darda Mulya (kiri) pada pertandingan fase grup bola voli putra PON XXI Aceh-Sumut 2024 di GOR Bola Voli Indoor Sumut Sport Center, Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu (11/9/2024). ANTARA FOTO/Fauzan.

tirto.id - Jadwal perempat final voli PON 2024 akan digelar pada 16-17 September di Sumut Sport Centre, Sumatera Utara. Delapan tim terbaik dari masing-masing kelompok putra dan putri akan bertarung memperebutkan tiket ke babak berikutnya. Jika tidak ada perubahan, laga perempat final voli PON 2024 akan tayang live di iNews TV dan Vision+ channel Sportstars.

Persaingan di babak pool telah tuntas pada Minggu 15 September. Dari Pool A putra, empat tim yang berhasil melaju ke perempat final adalah Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara, dan Bali. Hanya Sumatera Barat yang gagal bersaing dan dipastikan tersingkir lebih awal.

Kemudian dari Pool B putra, mereka yang berhasil lolos adalah Jawa Barat, DKI Jakarta, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Tengah. Di Pool B putra sendiri hanya Aceh sebagai salah satu tuan rumah yang gagal lolos ke babak berikutnya.

Satu tim lain yang gugur dari babak pool adalah Sumatera Selatan di Pool BB Putri. Sumsel gagal bersaing dengan Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, dan DI Yogyakarta yang berhasil melaju ke perempat final.

Adapun tim-tim di Pool AA Putri PON 2024 semuanya lolos ke babak perempat final karena grup tersebut memang hanya diisi oleh empat tim saja. Mereka adalah DKI Jakarta, Kalimantan Timur, Sumatera Utara, dan Sulawesi Tengah.

Setelah ini tim-tim yang lolos ke babak perempat final akan bertanding lagi memperebutkan posisi di semifinal. Tidak ada undian yang dilakukan karena mekanismenya sudah diatur sejak awal.

Sesuai dengan rilis sebelumnya, semua juara pool baik di kelompok putra maupun putri akan berhadapan dengan tim peringkat bawah grup lainnya. Sedangkan tim peringkat kedua atau runner-up pool akan bertemu tim peringkat ketiga di pool lainnya.

Dengan demikian, Jawa Tengah sebagai juara Pool A putra akan berhadapan dengan Sulawesi Tengah dari peringkat 4 Pool B putra. Sebaliknya, Jawa Barat selaku juara Pool B putra akan bertemu dengan Bali yang menempati posisi 4 Pool A.

Sedangkan Jawa Timur yang menempati runner-up Pool A putra akan bertemu Kalimantan Timur di posisi 3 Pool B putra. Lantas DKI Jakarta sebagai runner-up Pool B putra akan mendapatkan lawan tanding yaitu Sumatera Utara yang finish di posisi 3 Pool A putra.

Sementara itu DKI Jakarta selaku juara Pool AA putri akan bertemu DI Yogyakarta. Jawa Barat sebagai juara Pool BB putri menjadi favorit ketika akan bertemu dengan Sulawesi Tengah yang menjadi juru kunci di Pool AA putri.

Laga lain yang akan tersaji dari kelompok putri adalah Kalimantan Timur sebagai runner-up Pool AA melawan Jawa Tengah di Pool BB putri. Terakhir, Mediol Yoku dan kawan-kawan di tim Jawa Timur sebagai runner-up Pool BB akan bertemu tuan rumah Sumatera Utara yang mengakhiri perjuangan mereka di posisi 3 Pool AA.

Laga hari ini sendiri akan menghadirkan empat pertandingan. Jadwal pertama hari ini adalah antara DKI Jakarta vs DI Yogyakarta (putri) pukul 11.30 WIB disusul pertandingan Jawa Tengah vs Sulawesi Tengah (Putra) pukul 14.00 WIB.

Kemudian pukul 16.30 WIB akan ada pertandingan antara Sumatera Utara vs Jawa Timur (Putri). Terakhir pada pukul 19.00 WIB akan dijadwalkan main laga antara Sumatera Utara vs DKI Jakarta (Putra).

Lalu pada hari Selasa 17 September juga akan dihelat empat pertandingan lain. Secara berurutan adalah antara Jawa Barat vs Sulawesi Tengah (Putri) pukul 11.30 WIB, Jawa Barat vs Bali (Putra) pukul 14.00 WIB, Jawa Tengah vs Kalimantan Timur (Putri) pukul 16.30 WIB, dan Kalimantan Timur vs Jawa Timur (Putra) pukul 19.00 WIB.

Sebagai informasi tambahan, babak semifinal voli PON 2024 akan digelar pada Rabu 18 September. Sehari setelahnya atau pada Kamis 19 September akan dimainkan laga perebutan medali perunggu, medali perak, dan medali emas.

Jadwal Perempat Final Voli PON 2024

Berikut jadwal perempat final Voli PON 2024:

Senin, 16 September 2024

11.30 WIB: DKI Jakarta vs DI Yogyakarta (Putri) - Live: iNews TV, Sportstars

14.00 WIB: Jawa Tengah vs Sulawesi Tengah (Putra) - Live: iNews TV, Sportstars

16.30 WIB: Sumatera Utara vs Jawa Timur (Putri) - Live: Sportstars

19.00 WIB: Sumatera Utara vs DKI Jakarta (Putra) - Live: Sportstars

Selasa, 17 September 2024

11.30 WIB: Jawa Barat vs Sulawesi Tengah (Putri) - Live: Sportstars

14.00 WIB: Jawa Barat vs Bali (Putra) - Live: Sportstars

16.30 WIB: Jawa Tengah vs Kalimantan Timur (Putri) - Live: Sportstars

19.00 WIB: Kalimantan Timur vs Jawa Timur (Putra) - Live: Sportstars

Live Streaming 8 Besar Voli PON 2024

Jika tidak ada perubahan, jadwal pertandingan Voli PON 2024 di Sumut Sport Centre akan tayang live di iNews TV dan Vision+ channel Sportstars.

Untuk dapat menyaksikan Voli PON 2024 di Vision+, Anda dapat berlangganan Paket Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp40.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000.

Link Streaming Voli PON 2024: iNews TV (Vision+)

Link Streaming Voli PON 2024: Sportstars (Vision+)

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Voli PON 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PON 2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Dipna Videlia Putsanra