tirto.id - Jadwal 8 besar Piala Dunia Wanita 2023 akan dihelat pada Jumat-Sabtu, 11-12 Agustus 2023. Dari total 8 tim yang lolos perempat final, 5 di antaranya berasal dari Eropa (UEFA) yaitu Spanyol, Belanda, Swedia, Prancis, dan Inggris. Sementara itu, 3 lainnya adalah Jepang dan Australia dari Asia (AFC), juga Kolombia dari CONMEBOL.
Jadwal perempat final Piala Dunia 2023 dibuka pada Jumat (11/8) dengan laga Spanyol vs Belanda pukul 08.00 WIB dan Jepang vs Swedia pukul 14.30 WIB. Sementara itu, pada Sabtu (12/8), ada partai Australia vs Prancis pukul 14.00 WIB dan Inggris vs Kolombia pukul 17.30 WIB.
Berbeda dari fase sebelumnya, babak 8 besar Piala Dunia Wanita 2023 hanya akan digelar di 4 venue berbeda. Keempat venue itu tersebar di Selandia Baru dan Australia, tepatnya di Wellington, Auckland, Brisbane, dan Sydney. Seluruh laga dapat dipantau melalui live streaming FIFA+.
Jadwal 8 Besar Piala Dunia Wanita 2023
Fase perempat final Piala Dunia Wanita 2023 bakal mengadu 8 tim terbaik. Kedelapan tim tersebut akan saling sikut demi memburu tiket semifinal. Performa impresif dari babak sebelumnya tidak bisa menjamin sebuah tim bertahan. Demikian pula, tim yang datang sebagai kuda hitam bisa saja tembus 4 besar.
Beberapa kejutan terjadi sepanjang 16 besar Piala Dunia Wanita 2023. Salah satunya saat Swedia menyingkirkan Amerika Serikat via drama adu penalti 5-4. Padahal, AS merupakan tim tangguh di turnamen ini. Skuad putri Paman Sam adalah pemegang 4 gelar Piala Dunia Wanita, terbanyak dibandingkkan tim lain.
Di babak perempat final, Swedia akan ditantang Jepang. Swedia tidak bisa meremehkan sang kampiun Piala Dunia Wanita 2011. Pasalnya, Jepang lolos 8 besar usai mengalahkan Norwegia 3-1. Duel ini dapat memotivasi Swedia untuk menang. Terlebih, wakil UEFA memenangi 2 pertemuan terbaru kontra Jepang.
Partai lain yang tak kalah menarik adalah laga Spanyol vs Belanda. Spanyol tembus ke 8 besar usai menggilas Swiss 1-5. Sebaliknya, Belanda berhasil menjajaki 8 besar setelah menang 2 gol tanpa balas atas Afrika Selatan.
Lolos ke 8 besar memperbesar kans timnas putri Spanyol meningkatkan prestasinya di Piala Dunia Wanita 2023. Pasalnya, Spanyol belum sekali pun menyentuh fase yang lebih tinggi daripada perempat final. Mereka belum pernah sampai semifinal, apalagi final. Ini kontras dengan Belanda.
Dalam Piala Dunia 2019 atau edisi terakhir, timnas putri Belanda mampu mencapai final perdananya. Hanya saja, ketika itu mereka kalah dari Amerika Serikat 0-2. Jelas, kali ini, Belanda bakal menganggap serius laga versus Spanyol untuk menebus kegagalan 4 tahun silam.
“Ini adalah salah satu pertandingan dalam karier Anda yang tidak akan pernah Anda lupakan. Karena ketika Anda menang, Anda adalah salah satu dari empat besar (Piala Dunia), jadi itu penting," ungkap Andries Jonker, pelatih Belanda.
Sepak terjang Australia dan Prancis juga tidak kalah menarik untuk dinanti. Jelang beradu di perempat final, Australia jelas mempertaruhkan gengsi sebagai tuan rumah. Clare Hunt dan kawan-kawan tak ingin tersingkir begitu saja. Apalagi, Australia kembali diperkuat pemain terbaiknya, Samantha Kerr, usai pulih dari cedera.
"Kami memiliki 2 clean sheet berturut-turut dan kami telah mencetak enam gol dalam dua pertandingan terakhir. Kami punya semua modal untuk memenangkan hal ini [Piala Dunia Wanita 2023]," ujar Clare Hunt, pemain belakang Australia dikutip FIFA+.
Prancis menjadi tantangan Australia berikutnya. Les Bleues menunjukkan kedigdayaan di babak 16 besar dengan melibas Maroko via 4 gol tanpa balas. Kemenangan itu merupakan bekal penting Prancis dalam menghadapi tuan rumah.
Di luar 3 laga perempat final di atas, masih terdapat 1 partai lagi yang mempertemukan Inggris vs Kolombia. Kedua tim punya hasil berbeda dari babak 16 besar. Inggris menang lewat drama adu penalti kontra Nigeria 4-2, sedangkan Kolombia mencatatkan kemenangan tipis 1-0 atas Jamaika.
Daftar Tim Lolos 8 Besar Piala Dunia Wanita 2023
Berikut adalah daftar tim lolos 8 besar di Piala Dunia 2023:
- Spanyol
- Belanda
- Jepang
- Swedia
- Australia
- Prancis
- Inggris
- Kolombia
Jadwal Lengkap & Bagan 8 Piala Dunia Wanita 2023
Berikut adalah bagan dan jadwal lengkap babak 8 besar Piala Dunia Wanita 2023:
Jumat, 11 Agustus 2023
Pukul 08.00 WIB: Spanyol vs Belanda
Pukul 14.30 WIB: Jepang vs Swedia
Sabtu, 12 Agustus 2023
Pukul 14.00 WIB: Australia vs Prancis
Pukul 17.30 WIB: Inggris vs Kolombia
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus