Menuju konten utama
Pilkada DKI Jakarta

Ini Alasan Sejumlah Tokoh Jakut Dukung Yusril Jadi DKI 1

Sejumlah tokoh masyarakat Jakarta Utara (Jakut) menyatakan dukungan kepada Yusril Izha Mahendra untuk maju pada Pilkada DKI 2017.

Ini Alasan Sejumlah Tokoh Jakut Dukung Yusril Jadi DKI 1
Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Yusril Ihza Mahendra (kiri) dan Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta Muhammad Taufik (kanan). Antara foto/Widodo S. Jusuf.

tirto.id - Sejumlah tokoh masyarakat Jakarta Utara (Jakut) menyatakan dukungan kepada Yusril Izha Mahendra untuk maju pada Pilkada DKI 2017. Yusril dianggap pantas menjadi orang nomor satu di ibu kota karena memiliki kapasitas yang mumpuni dan dianggap sebagai negarawan.

“Kami tahu dia (Yusril) tiga kali jadi menteri. Siapa yang tidak kenal Yusril, terutama soal hukum,” kata Sofyano Zakaria, Direktur Pusat Studi Kebijakan Publik (Puskepi) yang juga tokoh masyarakat Jakut di Kelapa Gading, Senin (3/5/2016) malam.

Menurut dia, pilihan politik Yusril yang mau berpartisipasi dalam Pilkada DKI Jakarta merupakan sesuatu yang menarik. “Dia mau terjun bebas jadi Gubernur DKI adalah hal menarik karena kapasitas dia adalah negarawan. Ini luar biasa dan saya terkesan dengan Yusril,” kata Sofyano.

Martius Hamra, tokoh keagamaan masyarakat Jakarta Utara menyatakan akan memberikan segenap tenaga untuk mendukung pencalonan Yusril sebagai DKI 1. “Insya Allah saya lakukan apapun yang bisa saya kerjakan untuk mendukung Prof Yusril menjadi DKI 1,” kata Martius.

Tokoh lainnya, Daeng Basri dai Kalibaru dan Masnyur Amin dari kawasan Luar Batang menyatakan dukungannya karena Yusril berani membela warga miskin dan nelayan. “Dukungan warga Jakarta Utara Insya Allah difokuskan ke Yusril, terutama untuk nelayan yang tertindas,” kata Daeng Basri.

Mansyur Amin menambahkan. “Luar Batang mati-matian mendukung Yusril karena dia mau berjuang untuk rakyat miskin.”

Yusril menggelar pertemuan dengan para tokoh masyarakat Jakarta Utara di kawasan Kelapa Gading pada Senin pukul 21.00 hingga 22.30 WIB. (ANT)

Baca juga artikel terkait YUSRIL IHZA MAHENDRA

tirto.id - Politik
Sumber: Antara
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Abdul Aziz