tirto.id - Stasiun LRT Jakarta kembali melakukan vaksinasi booster kedua selama Februari 2023. Dalam resmi akun Instagram LRT Jakarta disebutkan, bahwa vaksinasi booster kedua yang dibuat diperuntukkan masyarakat umum.
Dalam melakukan vaksinasi, LRT Jakarta tidak hanya menyediakan vaksin booster kedua atau dosis keempat. Namun LRT juga menyediakan vaksin untuk dosis 1, 2, dan 3.
Bagi yang ingin melakukan vaksinasi untuk semua dosis, bisa langsung untuk mendatangi LRT Jakarta. Pendaftaran dalam melakukan vaksinasi di LRT Jakarta hanya sampai pukul 12.30 WIB.
Jadwal Vaksinasi di LRT Jakarta
Adapun jadwal vaksinasi yang dilakukan oleh LRT Jakarta, dalam caption akun Instagramnya LRT Jakarta dikatakan untuk mencatat jadwal vaksinasi di LRT Jakarta. Jadwal vaksinasi selama bulan Februari sebagai berikut:
Hari: Senin – Jumat
Waktu: 08.00 - 13.00 WIB ;
Lokasi Vaksin: Stasiun Pegangsaan Dua LRT Jakarta
Tempat Registrasi: di lokasi vaksinasi
Syarat dan Ketentuan Vaksin di LRT Jakarta
Bagi yang ingin melakukan vaksinasi di LRT Jakarta untuk memperhatikan syarat dan ketentuan dalam melakukan vaksin di LRT Jakarta, adapun syarat dan ketentuannya sebagai berikut:
1. Dosis pertama2. Dosis kedua:
- Rentang dengan dosis 1 Astrazeneca lebih dari 8 minggu
- Rentang dengan dosis 1 Covovax lebih dari 3 minggu
- Rentang dengan dosis 1 Moderna/Sinovac lebih dari 4 minggu
- Usia 18 tahun ke atas
- Khusus riwayat dosis I dan II Sinovac/AstraZeneca/Pfizer/Moderna
- Sesuai dengan tiket vaksin dosis IV
- Membawa alat tulis
- Fotokopi KTP, KK/KTP/KTA
- Dalam keadaan sehat
- WNA wajib memiliki tiket vaksin yang dapat digunakan, saat melakukan layanan vaksin
Maka dalam mengetahui ketersediaan jenis vaksin dan informasi lebih lanjut bisa menghubungi instagram atau +6221 508 999 09 - Care Center Layanan Sahabat LRTJ.
Kombinasi Vaksin Booster Kedua
Regimen vaksin yang dapat digunakan untuk vaksinasi booster kedua, sebagai berikut:
1. Kombinasi untuk booster pertama Sinovac
- AstraZeneca setengah dosis, 0,25 ml
- Pfizer setengah dosis, 0,15 ml
- Modernadosis penuh, 0,5 ml
- Sinopharm dosis penuh, 0,5 ml
- Sinovac dosis penuh, 0,5 ml
- Zifivax dosis penuh, 0,5 ml
- Indovac dosis penuh, 0,5 ml
- Inavac dosis penuh, 0,5 ml
- Moderna separuh dosis, 0,25 ml
- Pfizer separuh dosis, 0,15 ml
- AstraZeneca dosis penuh, 0,5 ml
- Pfizer dosis penuh, 0,3 ml
- Moderna separuh dosis, 0,25 ml
- AstraZeneca dosis penuh, 0,5 ml
- Moderna separuh dosis, 0,25 ml
- Pfizer separuh dosis, 0,15 ml
- Janssen (J&J) dosis penuh, 0,5 ml
- Pfizer dosis penuh, 0,3 ml
- Moderna separuh dosis, 0,25 ml
- Sinopharm dosis penuh, 0,5 ml
- Zivifax dosis penuh, 0,5 ml 7.
- Covovax dosis, 0,5 ml
Penulis: Sulthoni
Editor: Dipna Videlia Putsanra