Menuju konten utama

Hasil Voli AVC U20 2024 Indonesia vs India: Lolos Piala Dunia!

Hasil Voli AVC U20 2024 Indonesia vs India skor akhir 3-1. Indonesia lolos Piala Dunia FIVB U21 2025. Cek klasemen 8 besar AVC U20 2024.

Hasil Voli AVC U20 2024 Indonesia vs India: Lolos Piala Dunia!
Pevoli Timnas Indonesia Farhan Vachrezy (kanan) dan Agustino (kedua kanan) berusaha menahan smes dari pevoli Timnas Hongkong Ho Wong Lam (kiri) dalam pertandingan babak penyisihan pool A 22nd Asian Men's Volleyball Championship (AVC U-20) di DBL Arena, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (23/7/2024). ANTARA FOTO/Moch Asim/nym.

tirto.id - Hasil voli AVC U20 2024 Indonesia vs India pada Sabtu (27/7) ditutup dengan skor 3-1 (25-20, 25-23, 16-25, dan 25-18). Kemenangan di DBL Arena, Surabaya, Indonesia ini membuat Merah Putih kembali memimpin Pool E babak 8 besar AVC U20 2024, unggul 1 angka dari Jepang.

Di klasemen 8 besar AVC U20 2024 Pool E hingga Sabtu (27/7), Timnas Voli U20 Indonesia mengoleksi total 6 angka. Sementara itu, Jepang yang mengalahkan Arab Saudi dengan skor 3-0, menempati posisi kedua dengan raihan 5 poin. Indonesia dan Jepang sudah pasti lolos final four AVC U20 2024.

Yang tersisa dari Pool E kini tinggal penentuan siapa yang akan lolos final four. Hal itu akan ditetapkan melalui laga penentuan Indonesia vs Jepang yang akan berlangsung Minggu (28/7) pukul 19.00 WIB. Partai ini tayang melalui siaran langsung Moji TV dan live streaming Vidio.

Sementara itu, di Pool F, situasi serupa juga sudah tercipta. Iran dan Korea Selatan mengoleksi 6 angka dari tota 2 laga yang sudah dijalani. Dengan demikian, Iran dan Korsel lolos ke final four yang menggunakan sistem knockout. Hanya, belum dipastikan siapa yang akan jadi juara Pool F, dan siapa yang keluar sebagai runner-up.

Dengan kemenangn Indonesia atas India, 4 tim yang akan mewakili Asia di Piala Dunia FIVB U21 2024 sudah dipastikan. Mereka adalah Indonesia, Jepang, Iran, dan Korsel.

Hasil Voli AVC U20 Indonesia vs India Skor Akhir Berapa?

Timnas Voli U20 Indonesia masuk Pool E di babak 8 besar AVC U20 2024. Merah Putih ada di pool yang sama dengan Arab Saudi (runner-up Grup A), Jepang (juara Grup C), dan India (runner-up Grup C).

Format 8 besar AVC U20 2024 adalah round robin. Setiap tim hanya bermain 2 kali, menghadapi lawan yang belum pernah dijumpai dari pool sebelumnya (babak penyisihan). Indonesia punya keuntungan karena di Pool A, mereka mengandaskan Arab Saudi dengan skor 3-0 (25–20, 25–13, dan 25–19).

Kali ini, Indonesia menghadapi India yang punya modal buruk. Sang wakil Asia Selatan tercatat kalah 2-3 dari Jepang di laga pemungkas Pool C. Ketika itu, India sudah tertinggal 2 set dahulu dengan 25-14 dan 25-15. Mereka bisa membalas 25-27 dan 17-25, tetapi di set terakhir takluk 15-13.

Bertanding di DBL Arena pada Sabtu (27/7), Indonesia sempat tertinggal 2-4 pada awal babak pertama. Namun, Merah Putih menemukan momentum ketika merebut 5 poin beruntun untuk membalikkan skor jadi 9-5. Ini terbukti vital karena sepanjang set, India terbukti tak bisa menyalip Indonesia lagi.

Batas yang dilakukan India adalah menyamakan poin di titik 10-10, lalu mempersempit jarak di titik 13-12 dan 16-15. Namun, setelah Indonesia mendapatkan 3 angka tanpa putus di titik 19-15, wakil Asia Selatan makin kewalahan.

Set pertama ditutup dengan selisih cukup masif 25-20 atau berbeda 5 angka. Start apik ini dilanjutkan oleh Merah Putih di set kedua.

Memang, India sempat memimpin 2-3, 3-5, lalu 8-10. Hanya saja, semangat Indonesia untuk mengejar sang lawan memang tidak putus. Mereka meraih 3 angka beruntun untuk 13-11, lantas 5 poin tanpa putus di titik 18-12.

India yang menyadari situasi bakal semakin rumit jika kalah di set kedua, juga memberikan perlawanan hebat. Mereka menambah angka langsung untuk membuat skor imbang 18-18.

Drama ketat di set kedua berlanjut hingga akhir. India mengira bisa memaksakan deuce ketika meraih angka ke-23. Namun, Indonesia tetap bisa menutup set ini dengan tipis 25-23 atau hanya beda 1 angka saja.

India akhirnya benar-benar mengamuk pada set ketiga. Belum apa-apa, mereka sudah unggul jauh 1-7. Sepanjang set ini, Indonesia tidak bisa bertindak banyak untuk mengejar skor. Jarak terdekat adalah 4 angka di 5-9 dan 10-14.

Menjelang akhir set, Indonesia bisa mencetak 2 angka beruntun untuk poin ke-16 mereka. Namun, selisih sudah terlalu masif. Set keempat ditutup dengan perbedaan 9 poin. India menang 16-25, yang artinya memaksakan setidaknya 1 set lagi.

Di set keempat, Indonesia tidak mau mengulang kesalahan lagi. Tiket lolos putaran final Piala Dunia FIVB U21 2025 yang melambai di depan mata, bisa didapatkan dengan perjuangan gigih.

Indonesia memimpin 5 poin di titik 12-7. India bisa menipiskan jarak, tapi Merah Putih mencetak 4 angka untuk 18-11. Puncaknya, laga diakhiri dengan skor 25-18. Indonesia menang 3-1, dan memastikan lolos final four.

Merah Putih kini masih menyisakan 3 pertandingan lagi, yaitu duel vs Jepang untuk penentuan klasemen 8 besar, ditambah 2 pertandingan fase knockout untuk penentuan peringkat 1-4. Merah Putih dipastikan akan menghadapi salah satu dari 2 kekuatan besar Asia, Iran atau Korsel, di semifinal pada Senin (29/7).

Update Klasemen Voli AVC U20 2024 Terbaru Hari Ini

Berikut ini update klasemen voli AVC U20 2024 terbaru hari ini Sabtu (27/7/2024).

GRUP E

No.TimMMKPoinRasio SetRasio Poin
1Indonesia22056,0001,203
2Jepang22053,0001,264
3India20210,6670,909
4Arab Saudi20200,0000,680

GRUP F

No.TimMMKPoinRasio SetRasio Poin
1Iran2206MAX1,232
2Korea Selatan22063,0001,232
3China20200,1670,824
4Kazakhstan20200,1670,799

Baca juga artikel terkait AVC U20 2024 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya