Menuju konten utama

Hasil Thailand Open 2019: Ricky-Angga Disingkirkan Pasangan Belanda

Ganda putra Ricky Karandasuwardi-Angga Pratama tersingkir di babak pertama (32 besar) Thailand Open 2019, usai takluk di tangan pasangan Belanda.

Hasil Thailand Open 2019: Ricky-Angga Disingkirkan Pasangan Belanda
Pebulutangkis Ganda Putra Ricky Karanda Suwardi dan Angga Pratama mengembalikan kok kearah Pebulutangkis Ganda Putra China He Jiting dan Tan Qiang pada Turnamen Bulu Tangkis Blibli Indonesian Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (4/7/2018). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

tirto.id - Ganda putra Ricky Karandasuwardi-Angga Pratama terpaksa mengakhiri kiprah mereka di turnamen bulu tangkis Thailand Open 2019 lebih awal, lantaran takluk dari tangan pasangan Belanda peringkat 31 dunia, Jelle Maas-Robin Tabeling dalam babak pertama (32 besar).

Bertarung di lapangan Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Selasa (30/7/2019) sore, Ricky-Angga menyerah dua set langsung dengan skor 12-21, 15-21, dalam tempo 28 menit.

Dalam laga ini Ricky-Angga terlihat hanya mampu mengimbangi permainan lawan pada awal gim pertama saja. Mereka sempat unggul 5-3, namun lawan mampu membalikkan kedudukan menjadi 5-7. Masuk masa interval, selisih poin kian melebar 7-11. Gim pertama pun sukses menjadi milik pasangan Belanda dengan skor 12-21.

Situasi tak banyak berubah di set kedua. Bahkan kali ini pasangan Indonesia sudah tertekan sejak awal permainan. Mereka kembali tertinggal 7-11 saat jeda. Meski sempat menipiskan ketertinggalan menjadi 14-15, namun Ricky-Angga tetap menyerah pada akhir laga dengan skor 15-21.

Duel ini sekaligus menandai hasil buruk pertemuan perdana Ricky-Angga melawan ganda putra terbaik Belanda tersebut.

Di lain pihak, untuk lawan di babak 16 besar duet Maas-Tabeling masih harus menunggu hasil pertarungan antara ganda putra Indonesia yang lain, Sabar Karyaman Gutama-Frengky Wijaya Putra, melawan unggulan ke-5 asal Jepang, Hiroyuki Endo-Yuta Watanabe.

Di samping pasangan di atas, kontingen ganda putra Merah Putih masih memiliki 5 wakil yang dijadwalkan turun berlaga hari ini (30/7), mereka adalah Berry Angriawan-Hardianto, Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira-Ade Yusuf Santoso, Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo, serta Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Sedangkan dari hasil deretan pertandingan hingga sore tadi, Indonesia telah berhasil meloloskan 4 wakil dari babak kualifikasi. Mereka adalah Yulia Yosephin Susanto dari tunggal putri; Sony Dwi Kuncoro dari nomor tunggal putra; Sabar Karyaman Gutama-Frengky Wijaya Putra untuk nomor ganda putra; serta Siti Fadia Silva Ramadhanti-Ribka Sugiarto dari sektor ganda putri.

Baca juga artikel terkait THAILAND OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama & Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama