Menuju konten utama

Drawing 32 Besar Thailand Open 2019: Hendra-Ahsan vs Ganda Malaysia

Ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan ditantang wakil Malaysia di babak pertama (32 besar) Thailand Open 2019.

Drawing 32 Besar Thailand Open 2019: Hendra-Ahsan vs Ganda Malaysia
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan (kiri) dan Hendra Setiawan mengepalkan tangan usai mencetak skor dari pebulu tangkis ganda putra Jepang Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi pada babak semifinal Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (20/7/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj.

tirto.id - Ganda putra unggulan ke-4, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, bakal mendapat tantangan dari wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, berdasar hasil drawing babak pertama (32 besar) turnamen bulu tangkis Thailand Open 2019.

Dari catatan rekor pertemuan, Hendra/Ahsan yang kini menduduki peringkat 4 dunia, diketahui baru sekali bertemu dengan ganda nomor 22 dunia asal Malaysia itu. Pada bulan Juni lalu, tepatnya di babak 32 besar Australian Open 2019, Hendra-Ahsan berhasil mengalahkan Ong/Teo lewat pertarungan straight game dalam tempo 31 menit.

Jika melihat peningkatan performa Hendra/Ahsan di beberapa turnamen terakhir, di atas kertas seharusnya pasangan senior Merah Putih ini dapat melewati ujian pertama tersebut.

Selain Hendra/Ahsan, kontingen ganda putra Indonesia masih memiliki 7 wakil lainnya. Di antaranya terdapat pasangan peringkat 1 dunia yang dalam dua pekan terakhir menjadi kampiun Indonesia Open dan Japan Open, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Duet Minions bakal mendapat rintangan pertama dari ganda putra terbaik Rusia, yang juga pernah menjuarai ajang All England 2016, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Berikut hasil lengkap drawing ganda putra Indonesia di Thailand Open 2019.

  • [Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov (Rusia)
  • [Ganda Putra] Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama vs Jelle Maas/Robin Tabeling (Belanda)
  • [Ganda Putra] Berry Angriawan/Hardianto vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia)
  • [Ganda Putra] Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)
  • [Ganda Putra] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
  • [Ganda Putra] Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan)
  • [Ganda Putra - Kualifikasi] Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra vs Chang Ko-Chi/Lu Chia Pin (Taiwan)
  • [Ganda Putra - Kulaifikasi] Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Kim Gi Jung/Kim Sa Rang (Korea Selatan)

Indonesia tampil dominan dalam daftar unggulan sektor ganda putra, lewat tiga wakilnya. Jepang dan Cina menyusul kemudian, dengan masing-masing dua pasang wakil. Sementara satu slot tersisa menjadi milik pasangan Taiwan.

Berikut daftar unggulan sektor ganda putra di Thailand Open 2019.

  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) / (1)
  • TakeshiKamura/KeigoSonoda (Jepang) / (2)
  • Li Jun Hui/Liu Yu Chen (Cina) / (3)
  • MohammadAhsan/Hendra Setiawan (Indonesia) / (4)
  • HiroyukiEndo/YutaWatanabe (Jepang) / (5)
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) / (6)
  • HanChengKai/ZhouHao Dong (Cina) / (7)
  • Liao Min Chun/Su Ching Heng (Taiwan) / (8)
Turnamen bulu tangkis Thailand Open 2019 akan digelar mulai Selasa (30/7/2019) sampai Minggu (4/8/2019) di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand. Kejuaraan berhadiah total 350.000 dolar AS ini masuk dalam seri BWF World Tour kategori Super 500.

Baca juga artikel terkait THAILAND OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus