Menuju konten utama

Hasil Sporting vs Arsenal di Liga Eropa: Babak Pertama Membosankan

Pertandingan Liga Eropa antara Sporting Lisbon vs Arsenal menunjukkan skor sementara 0-0 hingga penghujung babak pertama.

Hasil Sporting vs Arsenal di Liga Eropa: Babak Pertama Membosankan
Arsenal Nacho Monreal bereaksi pada akhir pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford bridge stadion di London, Sabtu, 18 Agustus 2018. Chelsea menang 3-2. (AP Photo / Tim Ireland)

tirto.id - Babak pertama Sporting vs Arsenal dalam lanjutan laga Grup E Liga Eropa di Stadion Jose Alvalade, Lisbon, Jumat (26/10/2018) dini hari berkesudahan dengan skor sementara 0-0. Sepanjang 45 menit perdana, jalannya laga terkesan membosankan. Kedua kesebelasan minim menghasilkan peluang berbahaya, dan hanya saling mengancam lewat tendangan-tendangan spekulasi dari jarak jauh.

Hingga artikel ini diunggah, duel antara Sporting Lisbon vs Arsenal belum usai. Pertandingan baru memasuki masa istirahat paruh waktu.

Bertekad melanjutkan tren positifnya, Arsenal mengandalkan formasi 4-2-3-1. Kesempatan bermain di kompetisi luar Liga Inggris dimaksimalkan pelatih Unay Emeri dengan sejumlah eksperiman. Salah satunya adalah menempatkan Granit Xhaka yang biasa tampil jadi gelandang sebagai bek kiri.

Tak banyak perubahan lini depan, selain dibangku cadangkannya Alexandre Lacazette yang tampil penuh dalam laga terakhir The Gunners di Liga Inggris. Pos ujung tombak ditempati Pierre-Emerick Aubameyang yang ditopang trisula Lacazette-Ramsey-Welbeck.

Sementara itu, Sporting Lisbon tampil dengan formasi 4-3-3. Sejumlah pemain bintang mereka, seperti Nani, Bruno Fernandes, hingga Marcos Acuna jadi andalan sejak menit pertama.

Pada menit-menit awal, kedua tim berupaya mengontrol laga, namun tetap berhati-hati. Tempo pertandingan pun relatif lambat. Hingga 15 menit berlalu, hampir tak ada peluang yang benar-benar mengancam.

Sporting yang berulang kali menekan lewat sayap dan gagal mendapat peluang matang perdananya lewat tendangan spekulasi. Di menit 16, dari luar kotak penalti penyerang Bruno Fernandes melepaskan tendangan keras, namun hasilnya bola melayang di atas mistar.

Arsenal membalas lewat cara serupa pada menit 23. Namun, upaya The Gunners pun belum menemui hasil. Tendangan jarak jauh yang dilepaskan Henrikh Mkhitaryan hanya mengarah ke pelukan kiper Sporting, Renan Ribeiro.

Nani tak mau kalah ambil bagian. Eks winger Manchester United dan Valencia itu melepaskan sepakan yang tidak kalah ciamik di menit 32. Tetapi bola masih melambung tipis di atas gawang.

Sepanjang 10 menit terakhir babak pertama, tetap tak ada tanda-tanda peningkatan agresivitas kedua tim. Laga bahkan kerap terhenti sementara lantaran pelanggaran-pelanggaran keras yang sebenarnya tak terlalu berarti. Peluang pun minim tercipta dan skor 0-0 bertahan hingga terdengarnya bunyi peluit tanda turun minum

Susunan Pemain

Sporting Lisbon: Renan Ribeiro; Stefan Ristovski, Andre Pinto, Sebastian Coates, Marcos Acuna; Rodrigo Battaglia, Radosav Petrovic, Nemanja Gudelj; Nani, Fredy Montero, Bruno Fernandes.

Cadangan: Carlos Mane, Romain Salin, Jeremy Mathieu, Abdoulaye Diaby, Bruno Gaspar, Jovane Cabral, Miguel Luis.

Arsenal: Bernd Leno; Stephan Lichtsteiner, Sokratis Papastathopoulos, Rob Holding, Granit Xhaka; Mohamed Elneny, Matteo Guendouzi; Henrikh Mkhitaryan, Aaron Ramsey, Danny Welbeck; Pierre-Emerick Aubameyang.

Cadangan: Alexandre Lacazette, Mesut Ozil, Lucas Torreira, Alex Iwobi, Shkodran Mustafi, Carl Jenkinson, Emiliano Martinez.

Baca juga artikel terkait LIGA EROPA atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan