tirto.id - Gol Lionel Messi dan Gerard Pique menjadi penentu hasil PSV vs Barcelona di Liga Champions yang berakhir dengan skor 1-2 pada Kamis (28/11/2018). Tampil di Stadion Philips, Azulgrana berhasil memastikan hak keluar sebagai juara Grup B. Sebaliknya, gol terlambat Luuk de Jong tidak menolong tuan rumah.
Tidak ada hak untuk PSV melanjutkan petualangan di Eropa bahkan untuk sekadar tiket ke 32 besar Liga Eropa. Wakil Belanda resmi terkunci di peringkat terakhir klasemen Liga Champions Grup B, sedangkan Barca yang ada di puncak memanen kemenangan keempat.
PSV yang dalam empat laga sebelumnya hanya meraih 1 poin, menurunkan formasi 4-2-3-1 dengan ujung tombak Luuk de Jong. Sebaliknya, Barcelona yang dihantui cedera pemain memakai pola khas mereka 4-3-3. Lionel Messi kali ini ditemani Ousmane Dembele dan Philippe Coutinho.
Tuan rumah langsung menyengat dengan tendangan bebas Gaston Pereiro pada menit keempat yang mengarah ke sudut kiri atas gawang Barcelona. Namun, ada aksi heroik Marc Andre ter Stegen, kiper tim tamu yang mematahkan momen itu.
Lionel Messi yang bermain cukup senyap akhir pekan lalu kontra Atletico, kali ini lebih hidup dan menjadi pengalir bola untuk tim tamu. Namun, lagi-lagi Barca selamat ketika Pereiro melepaskan tembakan pada menit ke-16. Giliran tiang gawang yang menyelamatkan mereka.
Barcelona bangkit dan menciptakan peluang via Philippe Coutinho 10 menit jelang turun minum. Berselang dua menit, Arturo Vidal mengirim dua percobaan, yang dihalau bergantian oleh Pablo Rosario dan Jorrit Hendrix di garis gawang.
Menit 45, tandukan kapten Luuk de Jong menyambut tendangan bebas hanya membentur gawang. Kemelut yang tercipta berlanjut dengan peluang Denzel Dumfries, yang mentah lagi-lagi oleh gawang. Barcelona lolos dari maut dan memulai babak kedua masih dalam kedudukan 0-0.
Kegagalan PSV memaksimalkan peluang harus dibayar mahal karena Barcelona memiliki Lionel Messi. Menit 61, bekerjasama dengan Dembele, Messi kemudian mendapatkan ruang sempit.
Ia menusuk lebih dalam ke kotak penalti dengan gaya khas, sebelum menempatkan bola ke sudut dekat gawang Jeroen Voet, dan masuk. Tidak hanya berhenti di sana, Messi kemudian menjadi kreator gol Gerard Pique sembilan menit berselang dengan tendangan bebasnya yang dibelokkan sang bek tengah.
PSV menarik kembali arus permainan pada menit ke-82. Umpan silang Angelino disambar oleh Luuk de Jong yang mengungguli Pique. Skor kembali tipis, namun hanya sampai di sana saja perlawanan tuan rumah. Skor akhir 1-2 tetap untuk kemenangan Barcelona yang total meraih 13 poin dari 5 laga.
Pencetak Gol: Luuk de Jong 82 (PSV)/ Lionel Messi 61, Gerard Pique 70 (Barcelona)
PSV (4-2-3-1): Jeroen Voet; Angelino, Nick Viergever, Daniel Schwaab, Denzel Dumfries; Jorrit Hendrix (Erick Gutierrez 71), Pablo Rosario; Steven Bergwijn (Maximiliano Romero 79), Gaston Pereiro (Donyell Malen 71), Hirving Lozano; Luuk de Jong.
BARCELONA (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Nelson Semedo, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba; Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Arturo Vidal; Ousmane Dembele (Denis Suarez 80), Lionel Messi, Philippe Coutinho (Malcom 69)
Editor: Fitra Firdaus