tirto.id - Babak pertama laga big match Grup Y babak 8 besar Liga 2 antara PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya di Stadion Bandung Lautan Api, Rabu (15/11/2017) berkesudahan dengan skor sementara 0-1. Gol yang mengunggulkan Persebaya untuk sementara dicetak Irfan Jaya.
PSIS lebih dulu mengancam pada menit keenam. Solikhul melepaskan sebuah sepakan, namun bola sekadar melebar dari gawang.
Pada menit kesembilan, pemain Persebaya melakukan handsball di posisi strategis. Tendangan bebas diberikan untuk Persebaya. Sayangnya Rendi Irawan yang tampil sebagai eksekutor gagal mengoptimalkan peluang. Bola hasil tendangannya tak menemui sasaran dan hanya menghasilkan tendangan gawang.
Pada menit ke-11 PSIS merespons lewat sepakan Eerik Dwi. Tetapi bola lagi-lagi tak menghasilkan gol karena membentur pemain Persebaya dan hanya menghasilkaan sepak pojok.
Kebuntuan lebih dulu dipecahkan oleh Persebaya, tepatnya pada menit ke-19. Berdiri bebas dari pengawalan lawan, Irfan Jaya melepaskan tendangan ke sudut gawang PSIS. Bola tak mampu dijangkau penjaga gawang Aji Bayu. Skor 0-1.
PSIS merespons semenit berselang lewat sundulan Erik Dwi. Namun penjaga gawang Miswar tampil apik dan mampu mengamankan bola.
Persebaya hampir saja menggandakan keunggulan, lagi-lagi oleh aksi Irfan Jaya. Berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang, Irfan melepaskan tendangan chip, tetapi bola sekadar melambung tipis di atas gawang.
Empat menit jelang turun minum Agung nyaris menyamakan kedudukan. Upayanya masih dapat diblok bek Persebaya dan tak membuahkan gol.
Hingga babak pertama berlalu tak ada gol tambahan tercipta. Skor 0-1 bertahan hingga turun minum.
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan