Menuju konten utama
Piala Presiden

Hasil Persipura vs PSM Skor Akhir 1-0, Boaz Jadi Penyelamat

Hasil 1-0 melawan PSM Makassar pada Minggu (10/3) membuat Persipura kini untuk sementara memimpin Grup C Piala Presiden dengan enam poin.

Hasil Persipura vs PSM Skor Akhir 1-0, Boaz Jadi Penyelamat
Penjaga gawang Persebaya Surabaya Miswar Saputra berusaha menghalau bola dari pesepak bola Persipura Jayapura Boaz Sollosa dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (29/5/2018). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

tirto.id - Hasil laga Persipura vs PSM Makassar pada babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2019 yang digelar Minggu (10/3/2019) di Stadion dr. H. Moch.Soebroto, Magelang, berakhir dengan skor 1-0. Gol Boaz Solossa pada menit ke-88 berhasil membawa tim Mutiara Hitam memimpin Grup C.

Dengan raihan tiga poin, Persipura kini memimpin Grup C Piala Presiden dengan mengumpulkan enam poin hasil dua kemenangan dari dua laga. Sedangkan bagi PSM, ini merupakan kekalahan keduanya di Piala Presiden usai ditekuk Kalteng Putra dengan skor 1-0 pada laga pertama.

Pada babak pertama, kedua tim sebenarnya mempunyai peluang emas untuk mencetak gol. Namun penampilan bagus sang kiper, Panggih Prio dari Persipura dan Hilmansyah dari PSM, mampu menggagalkan semua kesempatan yang ada dan membuat kedudukan tetap 0-0.

Laga memasuki paruh kedua, Saldi langsung mengancam pada menit pertama memanfaatkan umpan Bayu Gatra dari tengah lapangan. Namun, tendangannya hanya menyamping ke sisi kiri gawang Persipura.

Beberapa kali para pemain PSM Makassar melakukan serangan ke pertahanan tim Black Pearl pada awal-awal babak kedua ini, terutama yang digencarkan oleh Guy Junior dan Saldi dari lini depan tim Juku Eja.

Sedangkan peluang emas pertama Persipura pada babak kedua dilancarkan oleh Boaz Salossa yang mengeksekusi bola di dalam kotak penalti. Lagi-lagi, Hilmansyah tampil heroik dengan mementahkan tendangan kapten tim tersebut.

Dengan memasukkan Gunasar Mandowen pada babak kedua, lini depan tim asuhan Luciano Leandro pun semakin hidup dan mampu merepotkan pertahanan PSM yang tidak diperkuat oleh beberapa pemain asingnya.

Namun, banyak mendapatkan tekanan, pelatih PSM Darije Kalezić akhirnya memasukkan Mark Klok dan menarik keluar Takwir pada pertengahan babak kedua. Selain itu, M Arvan juga diganti oleh M. Aji Kurniawan.

Melalui umpan yang dilepaskan Ricardo Salampessy pada menit ke-68, Andre Ribeiro juga mempunyai peluang emas di depan kotak penalti lawan. Sayang, sundulannya bisa ditangkap dengan mudah oleh Hilmansyah yang sebelumnya juga berhasil melakukan satu kali penyelamatan.

Selain tampil bagus pada babak pertama, kiper Hilmansyah juga mampu memberikan penampilan yang tidak kalah heroiknya pada babak kedua ini. Satu 'save' penting pada menit ke-77 menjadi salah satu diantara deretan beberapa aksi penyelamatannya pada pertandingan ini.

Bermain dengan 10 pemain usai In Kyun Oh yang mendapatkan kertu merah dari wasit pada menit 83, Persipura justru mampu membobol gawang PSM lewat lesakan Boaz Solossa pada menit ke-88.

Diawali dari bola tendangan sudut, sundulan yang dilakukan oleh Andre Ribeiro yang mentah di depan mistar, mampu dimanfaatkan oleh Boaz dan merubah kedudukan menjadi 1-0 untuk keunggulan tim Mutiara Hitam.

Hingga wasit meniupkan peluit panjangnya tanda laga ini berakhir, tidak ada gol tambahan yang tercipta dan pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Persipuran atas PSM.

Pencetak gol: Boaz Solossa '88 (Persipura)

Daftar Susunan Pemain

Persipura (4-4-2): Panggih Prio; Andre Ribeiro, Valentino Telaubun, Iyoman, Yohanis Tjoe; Imanuel Wanggai, M. Tahir, In Kyun Oh, Wallacer; Boaz Solossa, Titus Bonai

Cadangan: Fitrul, David Rumakiek, Evram Awes, Ricardo Salampessy, Gunasar Mandowen, Ronaldo Meosido, Rubener Wanma

PSM Makassar (4-3-3): Hilmansyah; Hendra Wijaya, Munhar, Reva Adi Utama, M. Rizky Eka; Rasyid Bakri, M. Arvan, Takwir; Saldi, Bayu Gatra, Guy Junior

Cadangan: M. Reza Arya, Afrialdy, Hasim Kipuw, M. Aji Kurniawan, Irfan Jamil, Mark Klok, Zulham Zamrun

Baca juga artikel terkait PIALA PRESIDEN atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Agung DH