Menuju konten utama

Hasil Persija vs Home United di AFC Cup Skor Babak Pertama 1-3

Pertandingan semifinal AFC Cup (Piala AFC) zona ASEAN antara Persija vs Home United menunjukkan skor sementara 1-3 hingga penghujung babak pertama.

Hasil Persija vs Home United di AFC Cup Skor Babak Pertama 1-3
Pemain Persija Jakarta, Marko Simic berebut bola dengan pemain Johor Darul Ta'zim (JDT), Mohd Amirulhadi dalam laga lanjutan Piala AFC di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/4/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Babak pertama pertandingan Persija vs Home United dalam leg kedua semifinal AFC Cup zona ASEAN, Selasa (15/5/2018) di di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) berkesudahan dengan skor sementara 1-3. Tiga gol tim tamu dicetak Shahril Ishak (dua gol) dan Song Ui-Young. Tuan rumah sendiri bermain 10 orang setelah Jaimerson terkena kartu merah.

Tim tamu unggul cepat saat laga belum genap berumur enam menit. Home United mencetak gol lewat aksi Shahril Ishak. Berawal dari umpan silang yang gagal dihalau Rizky Darmawan, Shahril menyambar bola bebas dengan sundulan. Gawang Persija pun bergetar dan skor menjadi 0-1.

Macan Kemayoran membalas pada menit kesembilan lewat tendangan penalti Marco Simic. Sepakan keras pemain asal Kroasia itu gagal dihentikan dengan baik oleh kiper Rudy Khairullah. Penalti sendiri berawal dari pelanggaran pemain Home United terhadap Novri Setiawan di kotak terlarang. Skor 1-1.

Sialnya, skor tersebut tak bertahan lama. Pelanggaran Jaimerson terhadap Shahril Ishak di kotak terlarang menghasilkan hadiah tendangan penalti untuk tim tamu. Shahril mengeksekusi sendiri tendangan ini pada menit ke-12. Sepakannya memang sempat diblok Rizky Darmawan, namun bola muntah sukses kembali ia sambar untuk menjadikan skor 1-1.

Tak mau kalah begitu saja, Persija lantas berusaha tampil lebih agresif. Pada menit ke-16 Rezaldi Hehanusa melepaskan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti, namun hasilnya melambung di atas gawang.

Semenit kemudian giliran Jaimerson yang gagal. Sundulannya memaksimalkan umpan sepak pojok sebenarnya mengarah akurat ke gawang, namun bola dapat ditepis Rudy.

Di tengah upaya mengurung pertahanan lawan, Persija justru kehilangan salah satu pemainnya. Jaimerson Xavier harus keluar lapangan karena menerima kartu kuning kedua, usai melakukan pelanggaran terhadap Son Ui-Young.

Tampil dengan pemain lebih sedikit, gawang Persija kemasukan gol lagi semenit jelang babak pertama usai. Song Ui-Young memperlebar keunggulan tim tamu lewat sundulan, memaksimalkan umpan kiriman Camara. Skor pun berubah menjadi 1-3 dan bertahan hingga turun minum.

Susunan Pemain Persija vs Home United

Persija Jakarta: Rizky Darmawan; Ismed Sofyan, Jaimerson Xavier, Maman Abdurahman, Rezaldi Hehanusa, Ramdani Lestaluhu, Sandi Sute, Rohit Chand, Riko Simanjuntak, Marko Simic, Novri Setiawan.

Cadangan: Daryono, Dany Saputra, Asri Akbar, Vava, Addison Alves, Bambang Pamungkas, Fitra Ridwan.

Home United: Rudy Khairullah; Juma'at Jantan, Abdil Qaiyyim, Shakir Hamzah, Aqhari Abdullah, Izzdin Shafiq, Anumanthan Kumar, Faizal Roslan, Shahril Ishak, Fazli Ayob, Song Ui-Young.

Cadangan: Amy Recha, Faritz Hameed, Sirina Camara, Sharin Saberin, HAfiz Nor, Eko Putra, Christopher van Huizen.

Baca juga artikel terkait PIALA AFC 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan