Menuju konten utama

Hasil Persela vs Barito Putera: Satu Gol Telat di Babak Pertama

Laga Persela vs Barito Putera di pekan 27 GoJek Liga 1 berkesudahan dengan skor 1-0 di babak pertama.

Hasil Persela vs Barito Putera: Satu Gol Telat di Babak Pertama
Pesepak bola Persela Lamongan Moch. Fahmi Al Ayyubi berebut bola dengan pesepak bola PSIS Semarang Gilang Ginarsa dalam lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Surajaya Lamongan, Jawa Timur, Jumat (5/10/2018). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

tirto.id - Babak pertama Persela vs Barito Putera di pekan 27 GoJek Liga 1 2018 di Stadion Surajaya, Lamongan, Selasa (23/10/2018) malam berkesudahan dengan skor 1-0. Gol Fahmi Al Ayyubi jelang berakhirnya 45 menit pertama membuat Laskar Joko Tingkir ungguli Barito Putera di paruh pertama.

Sebelas pemain pertama yang diturunkan oleh Aji Santoso dalam laga kali ini mengindikasikan jika ia menginginkan kemenangan. Dengan formasi 4-2-3-1, peran Diego Assis yang masih disimpan di bangku cadangan usai pulih dari cedera digantikan oleh Gian Zola. Ia dibantu oleh dua gelandang bertahan yang diisi oleh Syahroni dan Ahmad Baasith.

Loris Arnaud bertugas menjadi striker yang dibantu oleh Guntur Triaji dan Fahmi Al Ayyubi dari sektor sayap. Sementara penjaga gawang Dwi Kuswanto yang dipercaya tampil bakal dibantu kuarter pemain belakang Arif Satria, Eky Taufik, Wallace Costa, dan Birrul Walidain.

Di kubu tim tamu, pelatih Jacksen F. Tiago menurunkan Dian Agus di posisi penjaga gawang yang ditopang duet bek Hansamu Yama dan Aaron Evans. Sementara Marcel Sacramento bertugas menjadi pendobrak di lini serang yang dibantu oleh Douglas Packer dan Matias Cordoba dari lini tengah.

Kedua tim tampil dengan tempo yang tidak terlalu cepat di sepuluh menit babak pertama. Kendati demikian, peluang yang dihasilkan oleh Persela maupun Barito Putera cukup sering dilakukan meskipun belum ada yang benar-benar membahayakan.

Peluang pertama yang berpotensi gol dimiliki Barito Putera pada menit 21. Sepakan Gavin Kwan Adsit yang menerima umpang silang dari sisi kanan hampir saja membobol gawang Dwi Kuswanto andai tidak dihalau bek Persela, Eky Taufik.

Tiga menit berselang, Barito Putera akhirnya mampu menggetarkan jala gawang Persela. Namun, gol tersebut dianulir sebab Marcel Sacramento berada dalam posisi offside. Skor masih imbang 0-0.

Meski bermain sebagai tamu, Laskar Antasari tampil berani. Peluang yang hampir membuahkan gol justru kerap dilakukan anak asuh Jacksen F. Tiago. Sebaliknya, Persela yang tidak bermain di pekan sebelumnya karena penundaan laga seolah kehilangan sentuhan. Beberapa kali serangan Laskar Joko Tingkir mampu dimentahkan sejak dari lini tengah.

Pada menit ke-30, lagi-lagi Gavin Kwan Adsit memiliki peluang setelah mendapat umpan dari sisi kanan. Tinggal berhadapan dengan penjaga gawang, gol urung terjadi karena sepakan pemain berusia 22 tahun itu masih terlalu lemah sehingga mampu diantisipasi oleh Dwi Kuswanto.

Empat menit jelang laga usai, lagi-lagi Barito Putera mengancam lini pertahanan Laskar Joko Tingkir. Sepakan Douglas Packer di sisi kiri tak disangka oleh Dwi Kuswanto yang berada dalam posisi tidak menguntungkan. Namun, tepisan tipisnya mampu mengubah arah bola dan hanya menghasilkan tendangan penjuru.

Waktu menunjukkan masa tambahan, tuan rumah Persela akhirnya mampu membobol gawang tim tamu lewat tendangan Fahmi Al Ayyubi. Berniat memberi umpan kepada Loris Arnaud, tendangannya justru salah diantisipasi oleh Dian Agus yang mengira bola akan diambil oleh Arnaud. Bola pun meluncur ke gawang Barito Putera. Skor 1-0.

Wasit meniupkan peluit pertanda berakhirnya pertandingan setelah gol untuk Persela tercipta. Skor 1-0 menutup paruh pertama untuk keunggulan Laskar Joko Tingkir.

Susunan Pemain Persela vs Barito Putera

Persela: Dwi Kuswanto; Arif Satria; Eky Taufik; Wallace Costa; Birrul Walidain; Ahmad Baasith; Guntur Triaji; Gian Zola; Syahroni; Fahmi Al Ayyubi; Loris Arnaud.

Cadangan: Alexander; Tri Oka; M. Zaenuri; M. Agung Pribadi; Dendy Sulistiyawan; Sugeng Efendi; Diego Assis.

Barito Putera: Dian Agus; Jajang Sukmara; Aaron Evans; Hansamu Yama; Nazar Nurzaidin; Fajar Handika; Douglas Packer; Gavin Kwan Adsit; Rizky Pora; Matias Cordoba; Marcel Sacramento.

Cadangan: Adhitya Harlan; Ady Setiawan; Dandi Maulana; M. Rifqi; Nazarul Fahmi; Paulo Sitanggang; Samsul Arif.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan