tirto.id - Hasil pertandingan Melbourne Victory vs Bali United dalam babak kualifikasi kedua Liga Champions Asia 2020 yang digelar Selasa (21/1/2020)di Stadion AAMI Park, Australia, berakhir dengan skor telak 5-0. Kebobolan hingga lima gol tanpa balas membuat Serdadu Tridatu dipastikan gagal lolos ke fase selanjutnya dan harus terlempar ke Piala AFC 2020.
Dilihat dari daftar susunan pemain, Bali United tidak melakukan banyak perubahan dibandingkan saat menang 5-3 atas Tampines Rovers pada laga kualifikasi pertama. Hanya terjadi perubahan di lini belakang dengan tampilnya Haudi Abdillah dan Dias Angga sebagai starter menggantikan posisi Leonard Tupamahu serta I Made Andhika Wijaya.
Untuk sektor depan, Serdadu Tridatu masih mengandalkan Melvin Platje yang tampil gemilang di laga kontra Tampines Rovers. Pemain asal Belanda ini didapuk sebagai target man dengan sokongan Yabes Roni dan Stefano Lilipaly dari kedua sisi sayap.
Sejak menit awal pertandingan, tim juara Liga 1 2019 ini tampak kewalahan meladeni serangan yang ditunjukkan oleh pemain Melbourne Victory. Tuan rumah terus menggempur pertahanan Bali United yang tetap mengandalkan Wawan Hendrawan sebagai kiper utama.
Pada menit ke-14, Melbourne Victory mencetak gol pertamanya. Gol ini terjadi setelah Storm Roux memberikan umpan kepada Elvis Kamsoba di dalam kotak penalti. Kamsoba melakukan back heels dan disambut dengan tembakan langsung oleh Migjen Basha yang membobol gawang Wawan. Skor 1-0.
Tertinggal, tim asuhan Stefano Cugurra Teco sebenarnya juga sempat menciptakan peluang. Ricky Fajrin melepaskan umpan ke kotak penalti. Namun, Melvin Platje masih gagal memanfaatkannya menjadi gol.
Melbourne Victory justru mampu menambah keunggulan pada menit ke-38. Robbie Kruse menyisir sisi kiri pertahanan Bali United sebelum memberikan bola ke area penalti. Dengan tenang, Joshua Hope menyambutnya melalui sekali sontekan dan gol. Kedudukan melebar menjadi 2-0.
Memasuki babak kedua, tuan rumah melanjutkan pesta golnya pada menit ke-59. Kali ini Robbie Kruse sendiri yang mencatatkan namanya di papan skor usai sebelumnya mencatatkan satu assist. Menerima bola sodoran dari sisi kiri, pemain dengan nomor punggung 10 ini tinggal menyontek bola di depan Wawan dan masuk. Skor 3-0.
Pada menit ke-82, pemain pengganti Ola Toivonen melepaskan tembakan dari pojok kotak penalti. Ia sebelumnya memanfaatkan bola muntah hasil tangkapan Wawan yang gagal. Dengan sekali tendangan, Toivonen berhasil mengoyak gawang yang sudah ditinggalkan oleh sang kiper. Keadaan semakin melebar 4-0.
Jelang laga usai, Elvis Kamsoba lolos dari jebakan off side. Berlari sendirian hingga menuju kotak penalti, Kamsoba melepaskan tembakan yang tidak bisa diantisipasi oleh Wawan hingga tercipta gol kelima. Skor semakin jauh, 5-0.
Hingga pertandingan babak kedua berakhir, tidak tercipta tambahan gol dengan skor 5-0 tetap bertahan. Wasit pun meniup panjang peluitnya tanda usainya laga.
Pencetak gol: Migjen Basha 14', Joshua Hope 38', Robbie Kruse 59', Ola Toivonen 82', Elvis Kamsoba 90' (Melbourne Victory)
Daftar Susunan Pemain
Melbourne Victory (4-2-3-1): Lawrence Thomas; Storm Roux, James Donachie, Leigh Broxham, Adama Traore; Migjen Basha, Anthony Lesiotis; Andrew Nabbout, Joshua Hope, Elvis Kamsoba; Robbie Kruse.
Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan; Dias Angga, Willian Pacheco, Haudi Abdillah, Ricky Fajrin; Fadil Sausu, Brwa Nouri, Paulo Sergio; Yabes Roni, Stefano Lilipaly, Melvin Platje.
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya