Menuju konten utama
Hasil PSG vs Madrid di UCL

Hasil Liga Champion Tadi Malam PSG vs Real Madrid 1-0, Gol Mbappe!

Hasil Liga Champion tadi malam PSG vs Real Madrid skor akhir 1-0, pencetak gol Kylian Mbappe umpan Neymar. Lionel Messi gagal penalti.

Hasil Liga Champion Tadi Malam PSG vs Real Madrid 1-0, Gol Mbappe!
Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe melakukan selebrasi usai mencetak gol pertama ke gawang RB Leipzig pada pertandingan Liga Champions Grup A di Parc de Princes, Paris, Prancis, Selasa (19/10/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Christian Hartmann/RWA/djo

tirto.id - Hasil Liga Champion tadi malam PSG vs Real Madrid berakhir dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Kylian Mbappe pada injury time. Diwarnai kegagalan penalti Lionel Messi di Parc des Princes pada Rabu 16 Februari 2022, tim asuhan Mauricio Pochettino menang di leg pertama 16 besar UCL.

PSG sebenarnya mendominasi permainan sejak awal hingga akhir. Namun, buruknya penyelesaian akhir lini depan mereka membuat klub Paris menderita hingga terciptanya gol brilian Mbappe lewat umpan Neymar. Di sisi lain, Real Madrid yang bermain di Santiago Bernabeu di leg kedua layak diwaspadai klub Paris.

Update Hasil 16 Besar UCL Kamis 17 Februari:

PSG yang bertabur bintang turun dengan formasi 4-3-3. Lionel Messi dan Kylian Mbappe ditriokan dengan Angel Di Maria dalam starting XI. Sementara itu, Real Madrid juga memakai pola sama, 4-3-3. Karim Benzema dan Vinicius Junior yang membuat Los Blancos mendominasi LaLiga, ditemani oleh Marco Asensio.

Sepanjang babak pertama, PSG mendominasi penguasaan bola dengan mencolok. Namun, trio lini depan mereka tak cukup kreatif menghasilkan peluang emas. Menit 18, mendapatkan bola panjang dari Nuno Mendes, Mbappe menembus pertahanan Madrid, tetapi tembakannya bisa dibendung oleh Thibaut Courtois.

Messi berperan penting dalam upaya PSG menekan Madrid hingga turun minum, tetapi tidak ada gol yang tercipta. Awal babak kedua, tuan rumah membombardir Los Blancs. Namun, tembakan Mbappe (50') bisa dihentikan Courtois, upaya Di Maria dari sisi kiri (51') terbang tinggi, lalu ketika Courtois keluar sarang, aksi Nuno Mendes (52') tidak menunjukkan hasil. Percobaan Messi berselang semenit juga mentah.

Sejak babak pertama, Mbappe terus mengganggu sisi kanan pertahanan Madrid yang dikawal Dani Carvajal. Momentum didapatkan PSG ketika sang penyerang Perancis dijatuhkan bek internasional Spanyol itu di kotak terlarang. Namun, Messi yang menjadi eksekutor mengirim tembakan yang bisa dibaca oleh Courtois.

Mauricio Pochettino mengeluarkan senjata pemungkasnya, Neymar ketika laga tinggal bersisa 18 menit. Kombinasi Neymar-Mbappe langsung membuahkan tendangan bebas, tetapi Messi menempakan bola di sisi kanan gawang Madrid. Peluang PSG kembali terbuang, sedangkan Madrid memilih bertahan total.

Kesempatan lain datang bagi Mbappe ketika mendapatkan bola dari Messi. Namun, bidikannya masih tipis di sisi kiri gawang Madrid. Sementara itu, dalam sisa laga, Ancelotti memaksimalkan pergantian pemain dengan masuknya Eden Hazard dan Fede Valverde.

Namun, drama sebenarnya baru terjadi tepat pada ujung pertandingan. Mendapatkan umpan tumit dari Neymar, Kylian Mbappe melewati Vazquez lantas menempatkan bola di sudut gawang Madrid. Skor 1-0 di injury time, PSG mendapatkan momentum untuk lolos ke 8 besar.

Berdasarkan statistik UEFA, sepanjang 90 menit, PSG menguasai bola dengan 57 persen, sedangkan Real Madrid 43 persen. Les Parisiens melepaskan 22 tembakan, sedangkan Los Blancos hanya 3. Sepanjang laga, Thibaut Courtois tercatat melakukan 9 saves. Kedua tim sama-sama mendapatkan 4 kartu kuning.

"Saya mempelajari banyak penalti Messi, tapi Anda juga harus punya sedikit keberuntungan pula (soal menggagalkan penalti) Kami kehilangan bola yang bodoh (yang harusnya bisa dihindari), Mbappe melewati 2 pemain, dan bisa mencetak gol. Ini berat, tapi kami memang tidak bermain dengan baik," kata Courtois usai laga dikutip UEFA.

Gol: Kylian Mbappe 90+

PSG (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Achraf Hakimi, Marquinhos, Presnel Kimpembe, Nuno Mendes; Danilo Pereira (Idrissa Gueye 87'), Leandro Paredes, Marco Verratti; Angel Di Maria (Neymar 73'), Lionel Messi, Kylian Mbappe.

REAL MADRID (4-3-3): Thibaut Courtois; Dani Carvajal (Lucas Vazquez 72'), Eder Militao, David Alaba, Ferland Mendy; Luka Modric (Fede Valverde 82'), Toni Kroos, Casemiro; Marco Asensio (Rodrygo 72'), Karim Benzema (Gareth Bale 87'), Vinicius Junior (Eden Hazard 82')

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPION 2022 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya