Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Dunia 2022

Hasil Kualifikasi Piala Dunia Tadi Malam & Klasemen Terbaru 12 Nov

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa tadi malam & update klasemen terbaru 12 November: Jerman vs Liechtenstein 9-0, Yunani vs Spanyol 0-1.

Hasil Kualifikasi Piala Dunia Tadi Malam & Klasemen Terbaru 12 Nov
Pemain sepak bola asal Jerman Serge Gnabry melakukan selebrasi setelah mencetak gol pertama saat bertanding melawan Romania dalam kualifikasi Piala Dunia di Volksparkstadion, Hamburg, Jerman, Jumat (8/10/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Fabian Bimmer/foc/cfo

tirto.id - Hasil lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa tadi malam atau hingga Jumat (12/11/2021) dini hari. Di Grup J, Jerman vs Liechtenstein 9-0. Begitu pula dengan Rusia dan Kroasia yang sama-sama berpesta gol di Grup H. Sementara di Grup B, Yunani vs Spanyol 0-1, dan Georgia vs Swedia 2-0. La Furia Roja berhasil merebut puncak klasemen, sama halnya dengan Portugal di Grup A.

Banyak kejutan terjadi pada matchday 9 Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa tadi malam. Swedia yang sebelumnya berada di puncak Grup B, harus rela kehilangan posisinya usai takluk 2-0 saat melawat ke markas Georgia di Stadion Adjarabet Arena. Sepasang gol tuan rumah diborong oleh Khvicha Kvaratskhelia, menit 61’ dan 77’.

Swedia yang terpeleset di Georgia berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Spanyol yang bertandang ke markas Yunani, di Olympiako Stadio Athens. La Furia Roja menambah 3 poin di klasemen berkat kemenangan tipis 0-1 atas tuan rumah. Spanyol memuncaki Grup B dengan 16 poin, disusul Swedia di posisi 2 yang terpaku dengan 15 poin.

Perubahan tampuk klasemen juga terjadi Grup A. Duel Irlandia vs Portugal berakhir imbang 0-0 di Aviva Stadium, Dublin. Tambahan 1 angka membawa skuad Selecao das Quinas menyamai torehan Serbia di puncak klasemen dengan 17 poin. Namun demikian Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan yang lebih berhak duduk di posisi teratas dengan bekal keunggulan selisih gol.

Sementara itu hujan gol terjadi di Grup J, saat tuan rumah Jerman yang sudah memastikan tiket lolos Piala Dunia 2022, ternyata tetap tampil agresif dengan mencetak kemenangan 9-0 saat menjamu Liechtenstein, di Wolfsburg. Leroy Sane dan Thomas Muller muncul sebagai bintang kemenangan tuan rumah, dengan masing-masing torehan brace mereka.

Sedangkan di Grup H, 2 yang tengah bersaing ketat di puncak klasemen, Rusia dan Kroasia juga sama-sama membukukan kemenangan besar. Rusia menang 6-0 saat menjamu Siprus, sedang Kroasia unggul 1-7 di kandang Malta. Laga krusial menanti Rusia dan Kroasia yang bakal saling berhadapan pada matchday terakhir Grup H.

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Tadi Malam

Berikut ini hasil lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa tadi malam atau hingga Jumat (12/11/2021) dini hari.

[Grup A] Azerbaijan vs Luksemburg (1-3)

Gol: Azer Salahli (82’) / Gerson Rodrigues (67’, 90’), Sebastien Thill (78’)

[Grup A] Irlandia vs Portugal (0-0)

Gol: -

[Grup B] Georgia vs Swedia (2-0)

Gol: Khvicha Kvaratskhelia (61’, 77’)

[Grup B] Yunani vs Spanyol (0-1)

Gol: Pablo Sarabia (26’)

[Grup H] Rusia vs Siprus (6-0)

Gol: Aleksandr Yerokhin (4’, 87’), Fedor Smolov (55’), Andrey Mostovoy (56’), Aleksei Sutormin (62’), Anton Zabolotny (82’)

[Grup H] Malta vs Kroasia (1-7)

Gol: Marcelo Brozovic (own goal 31’) / Ivan Perisic (6’), Caleta-Car (22’), Mario Pasalic (39’), Luka Modric (45’), Lovro Majer (47’, 64’), Andrej Kramaric (53’)

[Grup H] Slovakia vs Slovenia (2-2)

Gol: Ondrej Duda (58’), David Strelec (74’) / Miha Zajc (18’), Miha Mevlja (62’)

[Grup J] Armenia vs Makedonia Utara (0-5)

Gol: Aleksandar Trajkovski (22’), Enis Bardhi (36’, 67’, 90’), Milan Ristovski (79’)

[Grup J] Jerman vs Liechtenstein (9-0)

Gol: Ilkay Gundogan (11’), Daniel Kaufmann (own goal 20’), Leroy Sane (22’, 49’), Marco Reus (23’), Thomas Muller (76’, 86’), Ridle Baku (80’), Max Goppel (own goal 89’)

[Grup J] Rumania vs Islandia (0-0)

Gol: -

Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa

Berikut ini klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa terbaru, update hingga Jumat (12/11/2021) dini hari.

Grup A

NoMainMenangSGPoin
175+1217
275+817
373-79
471+06
580-131

Grup B

NoMainMenangSGPoin
175+916
275+715
372+09
482-67
571-104

Grup H

NoMainMenangSGPoin
197+1422
296+1620
392+111
493+011
591-155
691-165

Grup J

NoMainMenangSGPoin
198+2924
294+1015
394+314
493-812
592-49
690-301

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya