Menuju konten utama

Hasil Kualifikasi F1 GP Jerman 2018: Vettel Pole, Hamilton Nomor 14

Sebastian Vettel berhak ada di urutan pertama dalam hasil kualifikasi F1 Grand Prix Jerman pada Sabtu (21/7/2018).

Hasil Kualifikasi F1 GP Jerman 2018: Vettel Pole, Hamilton Nomor 14
Ilustrasi. Pebalap Ferrari Sebastian Vettel menjadi yang pertama yang menyelesaikan latihan balap bersama dengan Kimi Raikkonen, yang mendapatkan tempat kedua dalam Latihan F1 Hungarian Grand Prix di Budapest, Hungaria, Sabtu (29/7). ANTARA FOTO/REUTERS/Laszlo Balogh

tirto.id - Hasil kualifikasi F1 GP Jerman pada Sabtu (21/7/2018) memastikan Sebastian Vettel (Ferrari) mendapatkan pole position atau start pertama. Ketika Lewis Hamilton bakal memulai lomba esok hari dari posisi ke-14, Vettel mencatatkan waktu terbaik di kualifikasi dengan 1 menit 11,212 detik.

Sebastian Vettel meraih pole kelimanya musim ini di Hockenheimring ketika keberuntungan tidak menghinggapi Lewis Hamilton (Mercedes) dan Daniel Ricciardo (Red Bull) yang sama-sama tak lolos kualifikasi pertama (Q1). Dengan demikian, Vettel yang sekarang unggul delapan angka dari Hamilton di puncak klasemen F1 2018 berpeluang memperlebar jarak dalam lomba yang akan digelar pada Minggu (22/7/2018) malam waktu Indonesia.

Pertarungan di Kualifikasi Pertama (Q1)

Kejutan besar terjadi pada Q1. Di sesi ini, Kimi Raikkonen menjadi pebalap tercepat dengan waktu tempuh terbaik 1 menit 12,505 detik. Ia unggul tipis 0,033 detik dari sang rekan setim Sebastian Vettel di urutan kedua.

Nasib buruk justru menimpa Lewis Hamilton yang hanya mencatatkan waktu 1 menit 13,012 detik. Ia seharusnya duduk di urutan kelima dengan waktu 0,507 detik di belakang Raikkonen. Namun, mobilnya berhenti di lintasan karena masalah power unit. Dengan demikian, ia langsung tercoret tidak berhak melanjutkan kualifikasi ke Q2.

Sementara itu, Valtteri Bottas ada di urutan ketiga. Berikutnya, Romain Grosjean (Haas), Charles Leclerc (Sauber), dan Kevin Magnussen (Haas) memanfaatkan kejatuhan Hamilton ini untuk ada di urutan keempat hingga keenam, bahkan mengungguli Max Verstappen (Red Bull).

Pertarungan di Kualifikasi Kedua (Q2)

Kegagalan Lewis Hamilton, yang membuatnya terkunci di peringkat ke-14 membuat persaingan di papan atas semakin ramai. Valtteri Bottas yang paling jeli memanfaatkan hal ini di Q2, ketika ia mencatatkan waktu 1 menit 12,152 detik, atau lebih cepat 0,036 detik dari Max Verstappen yang ada di posisi kedua.

Duo Ferrari, Kimi Raikkonnen dan Sebastian Vettel menyusul di urutan ketiga dan keempat. Mereka dibuntuti lagi-lagi oleh dua pebalap Haas, Kevin Magnussen dan Romain Grosjean yang di Q2 bertukar tempat.

Sebaliknya, Fernando Alonso (McLaren) tidak berhak melanjutkan pertarungan hingga Q3, karena hanya ada di urutan ke-11, terpaut 0,040 detik di bawah peringkat kesepuluh Sergio Perez (Force India).

Pertarungan di Kualifikasi Ketiga (Q3)

Di kualifikasi terakhir, Sebastian Vettel menunjukkan tajinya. Meskipun bukan yang terbaik di Q1 dan Q2, pebalap Jerman tersebut meraih waktu tercepat di sesi pamungkas, dengan selisih 0,204 detik dari Valtteri Bottas (Mercedes).

Posisi Ferrari semakin menyenangkan pada saat lomba esok hari pada Minggu (22/7/2018). Pasalnya, Kimi Raikkonen akan memulai balapan dari urutan ketiga, unggul jauh dari pebalap keempat, Max Verstappen (Red Bull).

Sementara itu, duo Haas benar-benar mampu mengambil momentum atas hilangnya Hamilton dan Daniel Ricciardo dari papan atas. Kevin Magnussen dan Romain Grosjean ada di urutan start kelima dan keenam, mendahului duo Renault, Nico Hulkenberg dan Carlos Sainz yang tepat di belakang mereka.

Berikut ini hasil kualifikasi Grand Prix Jerman pada Sabtu (21/7/2018).

No.PebalapSasisWaktuSelisih
1Sebastian VettelFerrari1'11.212
2Valtteri BottasMercedes1'11.4160.204
3Kimi RaikkonenFerrari1'11.5470.335
4Max VerstappenRed Bull1'11.8220.610
5Kevin MagnussenHaas1'12.2000.988
6Romain GrosjeanHaas1'12.5441.332
7Nico HulkenbergRenault1'12.5601.348
8Carlos Sainz Renault1'12.6921.480
9Charles LeclercSauber1'12.7171.505
10Sergio PerezForce India1'12.7741.562
11Fernando AlonsoMcLaren1'13.6572.445
12Sergey SirotkinWilliams1'13.7022.490
13Marcus EricssonSauber1'13.7362.524
14Lewis HamiltonMercedes
15Esteban OconForce India1'13.7202.508
16Pierre GaslyToro Rosso1'13.7492.537
17Brendon HartleyToro Rosso1'14.0452.833
18Lance StrollWilliams1'14.2062.994
19Stoffel VandoorneMcLaren1'14.4013.189
20Daniel RicciardoRed Bull

Baca juga artikel terkait FORMULA 1 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus