Menuju konten utama

Hasil Italia vs Belanda Skor 1-1 di Laga Uji Coba 5 Juni 2018

Italia sempat unggul melalui gol Simone Zaza. Namun, diwarnai kartu merah untuk Domenico Criscito, Belanda menyamakan kedudukan jadi 1-1 berkat Nathan Ake pada menit ke-88.

Hasil Italia vs Belanda Skor 1-1 di Laga Uji Coba 5 Juni 2018
Leonardo Bonucci merayakan kemenangan timnya setelah Kualifikasi Piala Dunia 2018 FIFA antara Albania dan Italia di Stadion Loro Borici pada (9/10/2017) di Shkoder, Albania. Getty Images/Claudio Villa

tirto.id - Hasil pertandingan Italia vs Belanda dalam laga uji coba internasional pada Selasa, 5 Juni 2018 berakhir dengan skor 1-1. Sempat unggul melalui gol Simone Zaza, tuan rumah yang bermain di Stadion Allianz, Torino harus puas dengan hasil imbang setelah pemain pengganti Belanda, Nathan Ake menyamakan kedudukan dua menit jelang bubaran.

Italia dan Belanda tidak akan tampil di putaran final Piala Dunia 2018 menyusul kegagalan mereka di kualifikasi zona Eropa. Dalam laga persahbatan kali ini, kedua tim yang sama-sama tengah dalam masa transisi perubahan generasi, tampak banyak melakukan percobaan pemain muda.

Italia yang dilatih oleh Roberto Mancini kembali memainkan formasi 4-3-3 seperti ketika mengalahkan Arab Saudi 2-1 dan ditumbangkan Perancis 1-3. Sementara itu, Belanda memakai pola 5-3-2 yang ibarat paten sejak Ronald Koeman melatih tim tersebut. Faktanya, Belanda lebih banyak menguasai bola dengan pola yang seakan lebih pasif daripada Italia. Tercatat, Oranje unggul 56 persen dibandingkan Italia yang hanya 44 persen. Namun, serangan Italia lebih tajam.

Pertandingan berjalan tiga menit, Italia sudah membobol gawang Belanda yang dikawal Jasper Cillessen. Bermula dari tendangan bebas Giacomo Bonaventura, ada Bryan Cristante yang membelokkan bola untuk diselesaikan oleh Andrea Belotti dari jarak dekat. Namun gol itu dianulir wasit karena offside.

Lorenzo Insigne menjadi kapten Italia di laga ini. Ia adalah orang pertama Napoli yang mendapatkan kehormatan untuk hal tersebut. Namun, aksi Insigne tidak cukup membuat Italia mencetak gol ketika umpan datarnya diselesaikan Belotti tepat ke arah Cillessen pada menit ke-32.

Berikutnya, kerjasama Jorginho-Insigne berakhir dengan tembakan Simone Verdi yang terbang tinggi. Italia masih memiliki dua peluang lagi di babak pertama, melalui tembakan Verdi yang dihalau Cillessen, dan tandukan Domenico Criscito yang disapu di garis gawang. Skor 0-0 berlanjut hingga turun minum.

Italia yang melepaskan 9 tembakan sepanjang pertandingan, mendapatkan sengatan ketika tembakan penuh trik Daryl Janmaat ditepis kiper Mattia Perin. Ini disusul tandukan Memphis Depay yang terlalu tepat ke arah Perin. Namun, pada akhirnya tuan rumah memimpin lebih dahulu.

Simone Zaza yang masuk pada menit ke-63, mencetak gol empat menit berselang. Umpan silang datar Federico Chiesa, sesama pemain pengganti, diselesaikan bomber Valencia itu dengan tembakan silang yang masuk gawang Belanda.

Menit ke-69, Italia harus bermain 10 orang. Ketika itu Criscito dianggap wasit melanggar Ryan Babel yang tampak 'bersih' menuju gawang Perin. Kartu merah diberikan kepada sang bek. Tendangan bebas akibat kejadian itu, ditembakkan Memphis Depay ke sudut gawang Italia, tetapi Perin bereaksi dengan baik.

Belanda makin dominan dengan lawan yang kekurangan orang. Mereka akhirnya menyamakan kedudukan ketika laga bersisa dua menit. Umpan silang cantik Steven Berghuis ditanduk Nathan Ake, pemain pengganti Belanda ke gawang Perin. Skor 1-1, pertandingan berakhir sama kuat.

Pencetak Gol: Simone Zaza 67' (Italia)/ Nathan Ake 88 (Belanda)

Kartu Merah: Domenico Criscito 69' (Italia)

Susunan Pemain

Italia (4-3-3): Mattia Perin; Davide Zappacosta (Mattia De Sciglio '59), Daniele Rugani, Alessio Romagnoli, Domenico Criscito; Bryan Cristante, Jorginho (Daniele Baselli 78'), Giacomo Bonaventura (Lorenzo Pellegrini 87'); Simone Verdi (Federico Chiesa 61'), Andrea Belotti (Simone Zaza 63'), Lorenzo Insigne (Leonardo Bonucci 70')

Belanda (5-3-2): Jasper Cillessen; Hans Hateboer (Daryl Janmaat 46'), Matthijs de Ligt (Matthijs de Ligt 71'), Virgil Van Dijk, Daley Blind (Wout Weghorts 78'), Tonny de Vilhena; Ruud Vormer (Steven Berghuis 70'), Marten de Roon (Quincy Promes 78'), Georginio Wijnaldum; Memphis Depay, Ryan Babel (Eljero Elia 82')

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus