tirto.id - Pasangan juara bertahan ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu melangkah mulus ke babak perempat final (8 besar) India Open 2019. Mereka menundukkan ganda tuan rumah, B Venkata Ramya Tulasi Bailupudi/Shivani Santosh Singh, di babak 16 besar.
Hanya butuh 23 menit bagi pasangan unggulan pertama tersebut untuk mengakhiri perlawanan sang rival lewat straight game 21-6, 21-9 di court-3 K.D.Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, pada Kamis (28/3/2019) malam.
Dominasi ganda putri yang pada pekan ke-13 BWF menduduki peringkat 5 dunia itu sudah mulai terlihat sejak awal laga. Mereka unggulan cepat 11-5 saat interval. Berikutnya raihan delapan angka beruntun dari Greysia/Apriyani, menandai berakhirnya gim pertama dengan skor telak 21-6.
Tak terlalu jauh berbeda dengan set sebelumnya, kedigdayaan Greysia/Apriyani masih jelas terlihat begitu memasuki gim kedua. Skor 11-7 menandai jeda interval untuk kubu Indonesia. Selepas itu lagi-lagi beberapa kali raihan angka beruntun menutup gim kedua dengan skor 21-9, untuk sang juara bertahan.
Di babak perempat final (8 besar) yang akan digelar besok, Jumat (29/3/2019), ganda putri terbaik Indonesia tersebut telah ditunggu pasangan tuan rumah lainnya, yakni ganda putri peringkat 23 dunia, Ashwini Ponnappa/Reddy N. Sikki.
Sebelumnya sore tadi di court-1, wakil ganda putri Indonesia yang lain, Della Destiara Haris/Tania Oktaviani Kusumah juga sukses melangkah ke babak 8 besar turnamen bulu tangkis berkategori Super 500 ini, usai menundukkan ganda Cina lewat laga rubber game.
Editor: Fitra Firdaus