Menuju konten utama

Hasil Final Copa America 2021: Argentina vs Brasil 1-0, Juara

Hasil final Copa America 2021 pagi hari ini Minggu (11/7), Argentina vs Brasil 1-0, Angel Di Maria jadi pahlawan, Lionel Messi akhiri puasa gelar.

Hasil Final Copa America 2021: Argentina vs Brasil 1-0, Juara
Trofi Copa America melawan Peru di stadion Maracana di Rio de Janeiro, Brasil, Minggu, 7 Juli 2019. Brasil menang 3-1. (Foto AP/Victor R. Caivano)

tirto.id - Hasil final Copa America 2021 pagi hari ini Minggu (11/7/2021), big match antara Brasil vs Argentina bekesudahan dengan skor 1-0. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Brasil tersebut, Angel Di Maria menjadi pahlawan Tim Tango merebut gelar juara. Sementara Lionel Messi mengakhiri puasa gelar bersama timnas.

Argentina tampil menekan pada menit awal pertandingan. Hingga 10 menit jalannya laga, duel kedua kubu berlangsung alot, dan belum ada peluang yang berarti baik dari sisi Brasil maupun Argentina.

Menit 13’, peluang pertama bagi Brasil. Sebuah umpan tarik dari Richarlison berhasil diraih Neymar di dalam kotak penalti lawan. Namun sayang, sepakan penyerang milik klub Perancis, PSG tersebut, masih bisa diblok oleh barisan belakang Argentina.

Saat Brasil mulai mengambil alih kendali permainan, justru kubu Argentina yang mampu unggul terlebih dahulu. Menit 22’, skema serangan balik Tim Tango yang diawali oleh umpan lambung Rodrigo De Paul sanggup diraih oleh Angel Di Maria yang berdiri tanpa pengawalan.

Kesempatan emas tak disia-siakan oleh Di Maria dengan memperdaya kiper Brasil, Ederson Moraes. Skor 1-0 Argentina memimpin, lewat gol Angel Di Maria, assist Rodrigo De Paul.

Skor yang tak lagi imbang mengubah permainan kedua kubu untuk tampil terbuka. Sepakan jarak jauh Casemiro menit 26’, sukses diamankan oleh kiper Argentina, Emiliano Martinez. Sebaliknya menit 33’, akselerasi Lionel Messi yang diakhiri tembakan dari luar kotak penalti melenceng tipis di sebelah kanan gawang Brasil.

Masuk masa turun minum, Argentina masih memimpin skor 1-0. Namun Brasil dominan dalam permainan, yang ditandai penguasaan bola 56 persen serta jumlah tembakan 6 berbanding 3.

Awal babak kedua pelatih Brasil, Tite, berupaya menambah daya gedor timnya dengan menarik keluar Fred, untuk digantikan Roberto Firmino.

Menit 52’, Richarlison berhasil menceploskan bola ke gawang Argentina. Namun dianulir oleh wasit lantaran penyerang sayap milik klub Inggris, Everton tersebut, sudah terjebak offside.

Beberapa menit berselang Richarlison kembali mendapat peluang emas, namun sepakan kerasnya berhasil diselamatkan Emiliano Martinez.

Tak kunjung menyamakan skor, Brasil kembali melakukan pergantian pemain. Everton diganti Vinicius Junior, Renan Lodi diganti Emerson, dan Lucas Paqueta digantikan Gabriel Barbosa.

Gelombang serangan Brasil kian frontal menghujam pertahanan Argentina begitu memasuki 10 menit akhir pertandingan.

Menit 83’ Gabriel Barbosa yang mendapat kesempatan emas di dalam kotak penalti lawan, berhasil diblok oleh German Pezzella. Gawang Argentina masih aman dari kebobolan.

Lionel Messi mendapat peluang emas pada menit 88’, namun gocekannya gagal memperdaya kiper Brasil, Ederson Moraes. Skor tak berubah hingga akhir laga. Argentina vs Brasil 1-0, Tim Tango juara Copa America 2021.

Hasil ini sekaligus mengulangi kesuksesan Argentina yang terakhir kali merengkuh gelar juara Copa America pada edisi 1993 silam. Trofi Copa America 2021 juga menghapus mimpi buruk Tim Tango yang kalah dalam 4 kesempatan final Copa America sebelumnya, yakni edisi 2004, 2007, 2015, dan 2016.

Trofi edisi 2021 terhitung sebagai gelar ke-15 Timnas Argentina dalam ajang Copa America, sekaligus menyamai jumlah yang ditorehkan Uruguay sebagai tim dengan koleksi gelar terbanyak di kejuaraan sepak bola antar negara Amerika Selatan tersebut.

Hasil final Copa America 2021 pagi hari ini Minggu (11/7/2021).

Argentina vs Brasil (1-0)

Pencetak gol: Angel Di Maria (22’)

Susunan Pemain:

Argentina (4-3-3):

Emiliano Martinez; Gonzalo Montiel, Cristian Romero (German Pezzella 79’), Nicolas Otamendi, Marcos Acuna; Rodrigo De Paul, Leandro Daniel Paredes (Guido Rodriguez 54’), Giovani Lo Celso (Nicolas Tagliafico 63’); Lionel Messi, Lautaro Martinez (Nicolas Gonzalez 79’), Angel Di Maria (Exequiel Palacios 79’). | Pelatih: Lionel Scaloni

Brasil (4-2-3-1):

Ederson Moraes; Renan Lodi (Emerson 76’), Thiago Silva, Marquinhos, Danilo; Fred (Roberto Firmino 46’), Casemiro; Everton (Vinicius Junior 63’), Lucas Paqueta (Gabriel Barbosa 76’), Richarlison; Neymar. | Pelatih: Tite

Baca juga artikel terkait COPA AMERICA 2021 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya