Menuju konten utama
EURO 2021

Hasil EURO 2021 Tadi Malam Italia vs Spanyol 1-1 (4-2): Lolos Final

Hasil semifinal EURO 2021 tadi malam antara Italia vs Spanyol skor akhir 1-1 (4-2) adu penalti. Jorginho menjadi penentu Azzurri ke final Piala Eropa 2020.

Hasil EURO 2021 Tadi Malam Italia vs Spanyol 1-1 (4-2): Lolos Final
Ilustrasi. Leonardo Bonucci dari Italia melakukan selebrasi bersama rekan setimnya setelah pertandingan. Antarafoto/Pool via REUTERS/Carl Recine TPX IMAGES OF THE DAY

tirto.id - Hasil semifinal EURO 2021 antara Italia vs Spanyol berakhir dengan skor 1-1 (4-2 adu penalti). Bermain di Stadion Wembley, London pada Rabu (7/7/2021), eksekutor kelima Gli Azzurri, Jorginho mengantar timnya lolos ke final Piala Eropa 2020. Sebaliknya, La Roja untuk pertama kalinya kandas di semifinal EURO.

Italia berhasil menembus final EURO kembali setelah menunggu 9 tahun sejak Piala Eropa 2012. Namun, untuk mencapai titik tersebut, mereka harus bertarung lebih dari 120 menit melawan Spanyol.

Dalam drama semifinal ini, Alvaro Morata yang sempat menjadi penyelamat Spanyol lewat golnya pada menit 80, harus menjadi salah satu dari 2 pemain La Roja yang gagal dalam tugas adu penalti, selain Dani Olmo.

Pelatih Italia, Roberto Mancini menurunkan formasi 4-3-3 seperti biasa. Di lini depan, Ciro Immobile dan Lorenzo Insigne ditemani oleh Federico Chiesa. Sementara itu, Emerson Palmieri dipilih dalam starting XI menggantikan Leonardo Spinazzola yang cedera panjang.

Luis Enrique, pelatih Spanyol, juga melakukan pendekatan serupa. Pola 4-3-3 ia pakai. Cuma, kali ini Mikel Oyarzabal dipilih sebagai ujung tombak alih-alih Alvaro Morata. Dani Olmo juga masuk dalam starting XI. Kejutan datang ketika Eric Garcia masuk sebagai partner Aymeric Laporte di jantung pertahanan.

Meski Spanyol mendominasi penguasaan bola, Italia yang memberikan ancaman pertama. Menit keempat, Emerson melepaskan umpan terobosan kepada Nicolo Barella. Melihat Unai Simon maju keluar sarang, ia melakukan chip. Bola mengenai tiang gawang. Namun, Barella sudah terlebih dahulu offside.

Menit 21, Emerson memaksa Simon sekali lagi keluar dari sarangnya. Ia mengumpan kepada Barella yang berusaha mencari celah untuk menembak, tetapi Sergio Busquets sang jangkar La Roja memotong bola denang cermat.

Dengan penguasaan bola yang melimpah, Spanyol menjadi tim pertama yang bisa melepaskan tembakan tepat sasaran di laga ini. Menit 25, umpan Oyarzabal diambil Dani Olmo. Tembakan pertamanya dimentahkan oleh Leonardo Bonucci. Ada kesempatan lagi, tapi kali ini Olmo tak bisa menaklukkan Gianluigi Donnarumma yang melakukan reaksi cepat.

Kebuntuan melanda kedua tim hingga ujung babak pertama. Italia melakukan percobaan lain. Insigne mengirim bola kepada Emerson, yang lantas melepaskan tembakan dari sudut sempit. Upayanya hanya mengenai mistar gawang yang menandai skor 0-0 pada turun minum.

Menit ke-52, Spanyol punya peluang. Bermula dari intersep Cesar Azpilicueta atas bola Barella, sang bek Chelsea mengumpan kepada Mikel Oyarzabal. Bola diteruskan kepada Sergio Busquets yang langsung melepaskan tembakan first time. Namun, bola tipis di atas mistar gawang Donnarumma.

Ini langsung dibalas oleh Italia. Berselang semenit, Federico Chiesa yang mendapatkan bola dari Immobile, bergerak di sisi kiri pertahanan Spanyol, melakukan tusukan ke dalam kotak penalti lantas mengirim tembakan yang tepat ke arah Unai Simon.

Kebuntuan akhirnya benar-benar pecah ketika laga berjalan satu jam. Gianluigi Donnarumma menyusun serangan balik kilat, bola disodorkan Immobile kepada Chiesa yang kini ada di sisi kanan pertahanan Spanyol. Ia melepaskan tembakan lengkung yang menjebol gawang Unai Simon. Masuk.

Gol Italia itu langsung direspons Spanyol dengan kehadiran Alvaro Morata menggantikan Ferran Torres. Peluang hadir menit 65, ketika Oyarzabal bebas, tetapi tidak dapat berkoneksi dengan tepat atas bola yang dikirimkan kepada sang penyerang.

Setelah sekian percobaan, Spanyol akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit 80. Alvaro Morata melakukan umpan satu-dua dengan Dani Olmo untuk membuka pertahanan Italia, lantas mengirim tembakan ke sudut dekat gawang Italia. Skor imbang 1-1.

Karena tidak ada pemenang dalam waktu normal 90 menit, laga semifinal EURO 2021 ini berlanjut hingga babak perpanjangan waktu. Mancini dan Enrique sama-sama mencoba taktik terakhir mereka dengan melakukan pergantian pemain.

Thiago Alcantara masuk menggantikan Sergio Busquets di kubu Spanyol, sedangkan Federico Bernardeschi menempati posisi Chiesa sang pencetak gol di kubu Italia. Masalah datang bagi La Roja ketika Eric Garcia mengalami kram. Tidak ada pilihan, Pau Torres disuntikkan.

Italia sempat mencetak gol melalui Berardi (110'), tetapi sang penyerang sudah terlebih dahulu offside. Tidak ada pemenang hingga 120 menit, penentuan siapa yang ke final dilakukan melalui adu penalti, bagai ulangan EURO 2008.

Tomas Locatelli sebagai eksekutor pertama Italia gagal menaklukkan Unai Simon. Namun, Spanyol tidak bisa menarik momentum karena penalti Dani Olmo juga mentah.

Penendang kedua Italia, Andrea Belotti, sukses. Gerard Moreno juga demikian. Skor 1-1. Bek veteran Leonardo Bonucci mulus sebagai eksekutor ketiga timnya. Tetapi, Spanyol menyamakan kedudukan lewat Thiago Alcantara.

Federico Bernardeschi yang masuk sebagai pengganti, sukses sebagai eksekutor keempat Italia. Berkebalikan dengan ini, Alvaro Morata gagal.

Dalam skor demikian, penendang kelima Italia, Jorginho sukses. Skor 4-2, tidak perlu ada eksekutor kelima Spanyol.

Spanyol terhenti di semifinal EURO untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, sedangkan Italia melaju ke partai puncak Piala Eropa 2021.

Pencetak Gol: Federico Chiesa 60' (Italia)/ Alvaro Morata 80' (Spanyol)

Adu Penalti

Italia: Tomas Locatelli (gagal), Andrea Belotti (masuk), Leonardo Bonucci (masuk), Federico Bernardeschi (masuk), Jorginho (masuk)

Spanyol: Dani Olmo (gagal), Gerard Moreno (masuk), Thiago Alcantara (masuk), Alvaro Morata (gagal)

ITALIA (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Giovanni Di Lorenzo, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Emerson (Rafael Toloi 74'); Nicolo Barella (Manuel Locatelli 85'), Jorginho, Marco Verratti (Matteo Pessina 74'); Federico Chiesa (Federico Bernardeschi 106'), Ciro Immobile (Domenico Berardi 62'), Lorenzo Insigne (Andrea Belotti 85')

SPANYOL (4-3-3): Unai Simon; Cesar Azpilicueta (Marcos Llorente 85'), Eric Garcia (Pau Torres 109'), Aymeric Laporte, Jordi Alba; Koke, Sergio Busquets (Thiago Alcantara 106'), Pedri; Ferran Torres (Alvaro Morata 62'), Mikel Oyarzabal (Gerard Moreno 70'), Dani Olmo.

Baca juga artikel terkait EURO 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya