Menuju konten utama

Hasil Drawing BWF World Championships 2019: Misi Berat Ganda Putra

Hasil drawing nomor ganda putra di Kejuaraan Dunia Badminton 2019: tidak akan terjadi all Indonesians final untuk tiga pasangan unggulan 10 besar.

Hasil Drawing BWF World Championships 2019: Misi Berat Ganda Putra
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon mengembalikan kok ke arah ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan dalam final Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (21/7/2019). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/foc.

tirto.id - Tiga ganda putra unggulan Indonesia di Kejuaraan Dunia Badminton 2019 (BWF World Championships 2019), yaitu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan tak mungkin berjumpa di final. Pasalnya dari hasil drawing putaran pertama (babak 64 besar), ketiga pasangan tersebut terkumpul di pool atas.

Meski demikian ketiga wakil Merah Putih itu tak perlu berkeringat untuk lolos ke putaran berikutnya (babak 32 besar), lantaran mereka mendapat bye di babak awal.

Untuk rival di 32 besar, Marcus/Kevin yang didapuk sebagai unggulan pertama tinggal menunggu hasil pertarungan antara ganda Hong Kong, Chung Yonny/Tam Chun Hei, melawan pasangan Korea Selatan, Choi Solgyu/Seo Seung Jae.

Kemudian Fajar/Rian yang menduduki unggulan ke-7, harus menunggu hasil pertandingan antara wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han, melawan pasangan Inggris, Marcus Ellis/Chris Langridge.

Pasangan senior Ahsan/Hendra yang menjadi unggulan ke-4, harus menunggu hasil duel antara ganda putra Irlandia, Joshua Magee/Paul Reynolds, menghadapi ganda Belanda, Jelle Maas/Robin Tabeling.

Jika ketiga pasangan mampu melewati seluruh rintangan dengan mulus, maka Marcus/Kevin bakal bersua Fajar/Rian di perempat final. Sedangkan hasil pemenang dari duel tersebut diskenariokan melawan Ahsan/Hendra di semifinal.

Di samping ketiga pasangan di atas, skuad ganda putra Indonesia masih memiliki satu pasang wakil non-unggulan yang berdasar hasil drawing masuk ke dalam pool bawah. Duet peringkat 31 dunia, Berry Angriawan/Hardianto, dijadwalkan menghadapi wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy, di putaran pertama.

Kejuaraan Dunia tahun ini akan digelar pada 19-25 Agustus 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss. Sementara pada edisi tahun lalu, langkah terjauh ganda putra Indonesia dicatatkan oleh pasangan Marcus/Kevin yang terhenti di babak 8 besar, usai menelan kekalahan dari pasangan Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Berikut hasil drawing ganda putra Indonesia di putaran pertama (babak 64 besar) BWF World Championships 2019.

  • [Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Bye
  • [Ganda Putra] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Bye
  • [Ganda Putra] Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Bye
  • [Ganda Putra] Berry Angriawan/Hardianto vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)

Kendati ganda putra Indonesia menduduki puncak daftar unggulan lewat pasangan Marcus/Kevin, Cina muncul sebagai kontingen dengan jumlah unggulan terbanyak dengan 4 pasang wakil. Mereka disusul oleh Indonesia dan Jepang yang masing-masing memiliki 3 wakil unggulan.

Berikut daftar unggulan sektor ganda putra di Kejuaraan Dunia 2019.

  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) / (1)
  • Li Jun Hui/Liu Yu Chen (Cina) / (2)
  • Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) / (3)
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) / (4)
  • Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) / (5)
  • Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong (Cina) / (6)
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) / (7)
  • Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) / (8)
  • Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) / (9)
  • He Ji Ting/Tan Qiang (Cina) / (10)
  • Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) / (11)
  • Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) / (12)
  • Liao Min Chun/Su Ching Heng (Taiwan) / (13)
  • Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia) / (14)
  • Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) / (15)
  • Liu Cheng/Zhang Nan (Cina) / (16)

Baca juga artikel terkait BWF WORLD CHAMPIONSHIPS 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus