Menuju konten utama

Hasil dan Klasemen GoJek Liga 1 Jumat 6 April 2018

PSM dan Persija secara mengejutkan kalah dari lawan masing-masing.

Hasil dan Klasemen GoJek Liga 1 Jumat 6 April 2018
PSMS Medan. FOTO/ www.liga-indonesia.id

tirto.id - GoJek Liga 1 telah memainkan dua laga pembuka pekan ketiga, Jumat (6/4/2018). Dua tim unggulan, PSM Makassar dan Persija Jakarta di luar dugaan kalah dari lawan masing-masing.

Menjamu Persela di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, PSM sebenarnya diunggulkan. Meski demikian, dua gol beruntun Persela lewat aksi Loris Arnaud dan Shohei Matsunaga mengejutkan skuat asuhan Robert Alberts yang hanya dapat membalas lewat satu gol Marc Anthony Klok sebelum turun minum.

Pada babak kedua, kedua tim sama-sama menambah satu gol. Persela mencetak gol lebih dulu lewat Shoei Matsunaga, sementara PSM merespons lewat gol pemain pengganti Zulham Zamrun. Skor akhir 2-3 untuk kemenangan Persela.

Hasil tersebut tak menggeser PSM dari puncak klasemen, dengan koleksi enam poin. Di lain pihak, kemenangan atas PSM membawa Persela naik ke peringkat empat dengan capaian empat poin.

Pada satu pertandingan lainnya, kekalahan juga dialami Persija Jakarta. Menghadapi PSMS Medan di Stadion Teladan, Macan Kemayoran kalah 3-1. Persija sejatinya unggul lebih dulu lewat gol Rohit Chand. Sayangnya, Macan Kemayoran tak mampu mempertahankan keunggulan. Tiga gol beruntun PSMS yang dicetak Reinaldo Lobo, Suhandi, dan bunuh diri Marko Simic memastikan kemenangan Ayam Kinantan.

Tambahan tiga poin mengangkat posisi PSMS yang sebelumnya terdampar di zona degradasi. Saat ini Frets Butuan dan kawan-kawan menempati peringkat 12 dengan tiga poin.

Di lain pihak, kegagalan meraih poin membuat Persija gagal merangsak ke papan atas. Saat ini skuat asuhan Stefano Teco menempati peringkat delapan dengan koleksi empat poin.

Berikut hasil GoJek Liga 1 Jumat (6/4/2018)

- PSMS vs Persija skor 3-1

- PSM vs Persela skor 2-3

Berikut klasemen GoJek Liga 1 hingga Jumat (6/4/2018)

Pos. KlubMain SG Poin
1
PSM
326
2
Persipura
214
3
Persebaya
214
4
Persela
304
5
Sriwijaya
224
6
Bhayangkara
214
7
Borneo
214
8
Persija
304
9
PS TIRA
214
10
Bali United
214
11
Madura United
213
12
PSMS
303
13
Mitra Kukar
2-11
14
Arema
2-21
15
Barito Putera
2-21
16
Persib
2-21
17
PSIS Semarang
2-21
18
Perseru Serui
2-20

Baca juga artikel terkait GOJEK LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan