Menuju konten utama

Hasil Bulu Tangkis AG 2018: Fitriani Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

Fitriani gagal menyumbang poin setelah takluk di partai ketiga.

Hasil Bulu Tangkis AG 2018: Fitriani Kalah, Indonesia vs Korea 2-1
Ekspresi pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Fitriani saat pertandingan melawan pebulu tangkis tunggal putri Cina Chen Yufei pada babak penyisihan grup Piala Uber 2018 di Impact Arena, Thailand, Rabu (23/5/2018). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Korea Selatan mengejar ketertinggalan atas Indonesia usai pebulu tangkis tunggal putri Lee Se Yeon mengalahkan Fitriani di partai ketiga, Senin (20/8/2018) di Istora Senayan, Jakarta, dalam permainan tiga set, 14-21, 21-8, 18-21.

Di gim pertama, Se Yeon meninggalkan angka Fitriani dengan 6-12 sebelum diperpendek menjadi 14-16. Sayangnya, angka Fitriani terhenti dan Se Yeon mendulang lima poin beruntun sekaligus mengunci set ini dengan menjadi 14-21.

Di set kedua, situasi berbalik. Fitriani yang tertinggal bertekad merebut gim ini untuk memaksakan rubber set. Hasilnya, Fitriani unggul cepat 6-2 dan 13-5 hingga 16-5. Se Yeon mampu mengejar dua angka menjadi 18-7 tapi set ini ditutup 21-8 untuk wakil Indonesia.

Di gim penentuan, Se Yeon langsung tampil menekan sejak awal. Tunggal putri peringkat 92 dunia ini unggul cepat 1-7 dan menutup 5-11 di interval. Fitriani sempat mengejar 8-13 dan 10-14 hingga 12-19. Namun kerja keras tersebut belum mampu mengamankan gim ini yang dikunci 18-21 untuk kemenangan Se Yeon.

Kekalahan Fitriani membuat kedudukan Indonesia vs Korea Selatan berubah menjadi 2-1. Sementara dua poin tim Merah Putih dipersembahkan oleh Gregoria Mariska dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang turun di partai sebelumnya.

Di partai keempat, ganda putri Indonesia Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta akan berhadapan dengan unggulan Korea, Baek Ha Na/Kim Hye Rin. Bila Della/Rizki mampu memenangkan laga ini, maka tim beregu puteri Indonesia dipastikan melaju ke semifinal.

Adapun cabang bulu tangkis beregu Asian Games 2018 baik tim putra dan tim putri mulai dipertandingkan sejak Sabtu (19/8) sampai dengan Rabu (22/8) mendatang. Berikut ini hasil sementara Indonesia vs Korea Selatan hingga partai ketiga:

  • Gregoria Mariska Tunjung vs Sung Ji Hyun 21-13 8-21 21-18
  • Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Lee So Hee/Shin Seung Chan 21-18 21-17
  • Fitriani vs Lee Se Yeon 14-21, 21-8, 18-21
  • Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Baek Ha Na/Kim Hye Rin
  • Ruseli Hartawan vs An Se Young

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis