Menuju konten utama

Hasil Borneo FC vs Madura United Skor Akhir 2-2 di Gojek Liga 1

Borneo FC berhasil menyamakan kedudukan 2-2 atas Madura United usai tertinggal dua gol.

Hasil Borneo FC vs Madura United Skor Akhir 2-2 di Gojek Liga 1
Pesepak bola Persija Jakarta Marko Simic (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Borneo FC Mohamadou Alhadji Adamou dalam pertandingan Gojek Liga 1 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (14/4/2018).ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

tirto.id - Hasil Borneo FC vs Madura United pada laga lanjutan Gojek Liga 1 pekan keenam, Jumat (27/4/2018) di Stadion Segiri, Samarinda, berkesudahan 2-2. Tim tuan rumah tertinggal dua gol sebelum menyamakan kedudukan pada penghujung babak kedua.

Madura United yang bertekad mencuri poin di kandang Borneo FC langsung tancap gas sejak menit awal. Kerja keras tim besutan Milomir Seslija ini berbuah hasil pada menit ke-7.

Greg Nwokolo memecah kebuntuan usai meneruskan umpan matang Bayu Gatra dari sisi kanan. Mantan pemain Persija ini mampu lepas dari cengkeraman satu pemain belakang sebelum ceploskan bola ke gawang M. Ridho.

Di babak kedua, Titus Bonai dan kawan-kawan harus tertinggal 0-2 usai Alberto Paula mencetak gol perdana pada menit ke-59. Berawal dari situasi sepak pojok, pemain asal Brasil itu berhasil menyundul bola ke tiang jauh yang tak mampu diantisipasi penjaga gawang tuan rumah.

Borneo FC baru mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-69. Bermula dari skema set piece, umpan lambung Azamat Baimatov dari luar kotak penalti berhasil diselesaikan sempurna Julien Faubert melalui sundulan kepala. Skor berubah 1-2.

Di penghujung babak kedua, Azamat Baimatov nyaris menyamakan kedudukan usai menyelesaikan umpan lambung dari sepak pojok, namun sayang bola mengarah tipis di atas mistar.

Pada menit ke-90+4, tim tuan rumah mendapat hadiah penalti usai bola hasil sepak pojok mengenai tangan Fahrudin di kotak terlarang. Marlon Da Silva sukses menyamakan kedudukan meski sepakannya sempat ditepis Herry Prasetyo sebelum menyentuh jaring gawang

Hingga paruh kedua berakhir, skor tidak berubah. Borneo FC sukses menyamakan kedudukan 2-2 sekaligus memperpanjang catatan Madura United yang belum pernah meraih kemenangan di laga tandang.

Susunan Pemain

Borneo FC: M. Ridho (GK), Abdul Rachman, Azamat Baimatov, Diego Michiels (C), Mohamadou Al Hadji, Abrizal Umanailo, Julien Faubert, Mahadirga Lasut, Srdan Lopicic, Titus Bonai, Marlon Da Silva.

Madura United: Herry Prasetyo (GK), Andik Rendika Rama, Benny Wahyudi, Fachruddin Aryanto (C), Munhar, Zahrahan, Nuriddin Davronov, Asep Berlian, Greg Nwokolo, Alberto Paula, Bayu Gatra.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis