Menuju konten utama

Hasil Bhayangkara FC vs PSIS: Minim Peluang di Babak Pertama

Hasil Piala Indonesia leg 1 babak 16 besar antara Bhayangkara FC vs PSIS berkesudahan dengan skor 0-0 di paruh pertama.

Hasil Bhayangkara FC vs PSIS: Minim Peluang di Babak Pertama
Pesepak bola PSM Makassar Marc Anthony Klok (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Bhayangkara FC Paulo Sergio (kanan) dalam pertandingan Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta, Senin (3/12/2018). ANTARA FOTO/Galih Pradipta

tirto.id - Babak pertama Bhayangkara FC vs PSIS dalam leg pertama 16 besar Piala Indonesia yang dihelat di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa (19/2/2019) berkesudahan dengan skor sementara 0-0. Tak banyak peluang tercipta, bahkan paruh pertama cenderung berjalan monoton.

Pelatih Angel Alfredo Vera menurunkan skuat terbaiknya. Di lini depan, Herman Dzumafo dipasang menjadi juru gedor guna membongkar lini pertahanan lawan. Sementara di lini tengah, Adam Alis ditugasi sebagai pengatur serangan. Adapun lini belakang dikomandoi oleh Anderson Salles dan Jajang Mulyana.

Di lain pihak, PSIS mengedepankan Komarudin, Bayu Nugroho, dan Hari Nur Yulianto di lini serang. Ketiganya ditopang Tegar Infantri di area tengah. Sementara lini belakang dipercayakan kepada Ganjar Mukti dan Fauzan Fajri.

Kedua tim tampil terbuka hingga babak pertama berlangsung 20 menit. Serangan silih berganti. Namun, masih fokusnya lini pertahanan Bhayangkara FC maupun PSIS membuat tak ada peluang yang membahayakan dalam kurun waktu tersebut.

Pada pertengahan babak kedua, laga cenderung berjalan keras. Beberapa pemain pun mengalami benturan yang tak terhindarkan. Dari kubu tuan rumah, Adam Alis dan Rachmat Hidayat mendapatkan kartu kuning, sementara dari tim tamu, Heru Setyawan yang memperoleh hukuman serupa.

Enam menit jelang berakhirnya paruh pertama, Bhayangkara FC hampir membuka keunggulan melalui tandukkan Wahyu Subo yang memanfaatkan crossing dari sisi kiri pertahanan PSIS. Sayang, sundulannya masih menyamping di sisi kanan gawang Joko Ribowo. Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama, skor tetap 0-0.

Susunan Pemain Bhayangkara FC vs PSIS

Bhayangkara FC: Wahyu Tri Nugroho; Anderson Salles; I Putu Gede; Jajang Mulyana; Alsan Sanda; Lee Yu Jun; Wahyu Subo Seto; Adam Alis; Rachmat Hidayat; Nur Iskandar; Herman Dzumafo.

PSIS: Joko Ribowo; Fauzan Fajri; Ganjar Mukti; M. Rio; Soni Setiawan; Heru Setyawan; Eka Febri; Tegar Infantri; Bayu Nugroho; Hari Nur Yulianto; Komarudin.

Baca juga artikel terkait PIALA INDONESIA atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus