Menuju konten utama
Kualifikasi Euro 2020

Hasil Belanda vs Jerman Skor Akhir 2-3, Gol Schulz di Ujung Laga

Skor 2-3 menjadi hasil Belanda vs Jerman di kualifikasi Euro 2020 pada Senin (25/3/2019) setelah terjadi gol Nico Schulz di ujung laga.

Hasil Belanda vs Jerman Skor Akhir 2-3, Gol Schulz di Ujung Laga
Ilustrasi. Para pemain timnas Jerman memberikan ucapan terimakasih kepada para penonton di stadion Bay Arena, Jerman. AP/Martin Meissner

tirto.id - Belanda harus tumbang secara dramatis dengan skor 2-3 ketika menjamu Jerman di Kualifikasi Euro 2020 pada Senin (25/3/2019). Sempat tertinggal dua gol, dan membalas dua gol pula di Johan Cruyff Arena, tuan rumah akhirnya tumbang lewat gol Nico Schulz pada ujung pertandingan.

Memori kekalahan telak 3-0 dalam ajang Liga Negara Eropa di stadion yang sama membayangi Jerman dalam lawatan ke Belanda kali ini. Pelatih Joachim Low menurunkan formasi 3-5-2, tanpa penyerang murni, dengan Serge Gnabry dan Leroy Sane di depan.

Belanda yang memasang pola 4-3-3 harus tertinggal ketika laga berjalan seperempat jam. Tuan rumah yang kalah dominan, hilang kendali ketika umpan Toni Kroos diambil oleh Nico Schulz. Umpan silang dari sisi kiri diambil Sane. Matthijs de Ligt yang mengawalnya jatuh, dan mudah saja bagi Sane melepaskan tembakan silang jadi gol.

Belanda yang tidak ingin tumbang di kandang sendiri, punya peluang dari tembakan Ryan Babel yang bisa dibendung Manuel Neuer pada menit ke-27. Selang dua menit, tembakan voli pemain yang sama belum berbuah gol.

Petaka bagi Belanda berlanjut ketika menit ke-34, Jerman menggandakan keunggulan. Umpan jauh Antonio Rudiger dikejar oleh Serge Gnabry. Leluasa karena penjagaan yang longgar, ia menembak dari jarak 18 yard, yang membuat Belanda tertinggal 0-2 hingga turun minum.

Perubahan penting langsung dilakukan Koeman sebelum babak kedua dengan masuknya Steven Bergwijn. Menit ke-48, Belanda memperkecil ketertinggalan berkat umpan Memphis Depay yang diselesaikan de Ligt, menebus kesalahan sang bek atas gol pertama Jerman.

Menit ke-63, gol penyeimbang datang. Pertahanan Jerman yang kacau memungkinkan Depay melepaskan tembakan ke sudut bawah gawang Neuer, tanpa bisa diapa-apakan lagi. Belanda seperti mengulang kejadian hasil imbang 2-2 di Gelsenkirchen November lalu.

Namun, masuknya Marco Reus dua menit jelang bubaran merusak mimpi Belanda. Umpan terobosan dari sesama pemain pengganti Ilkay Gundogan diambil Reus, yang melakukan cut back untuk Nico Schulz. Dari dalam kotak penalti, ia membuat Cillessen kebobolan untuk ketiga kalinya.

Skor akhir 2-3, Belanda harus tumbang dalam laga kedua mereka di Kualifikasi Euro 2020. Sebaliknya, kemenangan di laga perdana Jerman di kualifikasi itu, seperti membalas dendam kejadian 3-0 Oktober tahun lalu.

Pencetak Gol: Matthijs de Ligt 48, Memphis Depay 63 (Belanda) | Leroy Sane 15, Serge Gnabry 34, Nico Schulz 90' (Jerman)

BELANDA (4-3-3): Jasper Cillessen; Denzel Dumfries, Matthijs de Ligt, Virgil van Dijk, Daley Blind; Marten de Roon (Luuk de Jong 90+), Georginio Wijnaldum, Frenkie de Jong; Quincy Promes, Memphis Depay, Ryan Babel (Steven Bergwijn 34)

cadangan: Jeroen Zoet, Patrick van Aanholt, Marco Bizot, Nathan Ake, Tonny Vilhena, Pablo Rosario, Donny van de Beek, Kevin Strootman, Steven Berghuis, Hans Hateboer.

JERMAN (3-5-2): Manuel Neuer; Niklas Sule, Matthias Ginter, Antonio Rudiger; Thilo Kehrer, Leon Goretzka (Ilkay Gundogan 70), Joshua Kimmich, Toni Kroos, Nico Schulz; Serge Gnabry (Marco Reus 88), Leroy Sane.

cadangan: Timo Werner, Kevin Trapp, Maximilian Eggestein, Kai Havertz, Julian Brandt, Jonathan Tah, Marcel Halstenberg, Niklas Stark, Marc-Andre ter Stegen.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI EURO 2020 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus