tirto.id - Babak pertama Barito Putera vs PS TIRA dalam laga penutup pekan 29 GoJek Liga 1 2018 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Senin (5/11/2018) berkesudahan dengan skor sementara 1-0. Gol tandukan kepala Ady Setiawan pada injurytime babak pertama membawa tuan rumah unggul untuk sementara pada paruh waktu.
Hingga artikel ini diunggah, laga Barito Putera vs PS TIRA belum usai. Pertandingan baru memasuki masa istirahat antarbabak.
Barito Putera yang tak diperkuat pemain intinya lantaran dipanggil Timnas Indonesia tampil dengan formasi 4-3-3. Pelatih Jacksen F Tiago menempatkan trisula Samsul Arif, Matias Cordoba, dan Marcel Sacramento di lini depan.
Douglas Packer tetap jadi andalan di lini tengah. Menariknya, kejutan diberikan Jacksen dengan menempatkan pemain muda Timnas U-19 Indonesia, Muhammad Riyandi di posisi penjaga gawang, menggantikan kiper utama Adhitya Harlan yang dibangku cadangkan.
Adapun kubu PS TIRA mengandalkan formasi 4-5-1. Aleksandar Rakic diplot sebagai penyerang tunggal. Percobaan dilakukan pelatih Nil Maizar dengan menempatkan Manahati Lestusen di posisi gelandang serang.
Penampilan agresif coba diperagakan kubu tuan rumah sejak awal. Peluang demi peluang didapat Barito Putera, puncaknya terjadi pada menit 27. Usai menerima sebuah umpan lambung, Samsul Arif menusuk sendirian ke kotak penalti dan melepaskan tembakan keras ke tiang dekat. Gol urung tercipta lantaran kiper PS TIRA, Angga Saputra tampil cekatan menepis bola hasil sepakan Samsul.
Tak berhenti di situ saja, peluang juga sempat hadir lewat aksi Douglas Packer serta Marcel Sacramento. Namun lemahnya penyelesaian akhir masih jadi kendala.
Upaya tuan rumah akhirnya menemui hasil pada injury time babak pertama. Adalah Ady Setiawan yang sukses mencatatkan namanya pada papan skor. Berdiri di sektor kiri kotak penalti, Ady melompat dan menyundul umpan lambung yang dikirimkan Marcel Sacramento. Bola lantas meluncur deras ke sisi kiri atas gawang dan tak mampu dijangkau Angga. Skor berubah jadi 1-0 dan sekaligus menutup jalannya babak pertama.
Susunan Pemain
Barito Putera: Muhammad Riyandi; Dandi, Aaron Evans, Ady Setiawan, Nazar Nurzaidin; Douglas Packer, Beroperay, Muhammad Rafi; Marcel Sacramento, Matias Cordoba, Samsul Arif Munip.
Cadangan: Adhitya Harlan, Fajar Listianto, Jajang Sukmara, Muhammad Rifqi, Ferizal, Fahmi, Paulo Sitanggang.
PS TIRA: Angga Saputra; Muhammad Kasim, Didik, Abu Bakr Radanfah, Abduh Lestaluhu; Ahmad Nufiandani, Hatuwe, Dzimitry Rekish, Jeon, Manahati Lestusen; Aleksandar Rakic.
Cadangan: Syahrul Fadil, Andy, Derry, Roni, Firmansyah, Sansan Husaeni, Wawan Febrianto.
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan