Menuju konten utama

Hasil Barcelona vs Alaves di La Liga Spanyol 2018 Skor Akhir 3-0

Dua gol Lionel Messi dan satu dari Philippe Coutinho memastikan hasil Barcelona vs Alaves di pekan perdana La Liga Spanyol 2018 berakhir dengan skor 3-0.

Hasil Barcelona vs Alaves di La Liga Spanyol 2018 Skor Akhir 3-0
Ilustrasi. Pemain Barcelona Paco Alcacer, ??Arda Turan dan Lionel Messi merayakan gol. REUTERS / Albert Gea

tirto.id - Hasil Liga Spanyol 2018 antara Barcelona vs Alaves berakhir dengan skor 3-0. Dua gol Lionel Messi dan satu dari Luis Suarez pada Minggu (19/8/2018) di Stadion Camp Nou menjadi penentu kemenangan Barca pada pekan perdana La Liga Spanyol 2018-2019.

Lionel Messi mencetak gol ke-6.000 dan ke-6002 Barcelona di Liga Spanyol kala klub tersebut mengandaskan perlawanan ketat Alaves. Hal tersebut cukup membuat Barca berada di puncak klasemen La Liga. Saat ini mereka memiliki selisih gol yang sama dengan Levante yang juga mencatatkan kemenangan 3-0.

Sepanjang babak pertama, Barcelona sibuk mendominasi permainan dibandingkan Alaves. Penguasaan bola mereka mencapai 79 persen. Namun, dari hal demikian, Barca tidak mampu membukukan gol. Mereka dipaksa bermain di luar kotak penalti dan baru bisa menembus barikade Alaves dalam 15 menit terakhir paruh awal.

Bukan berarti tidak ada peluang. Sayang, tendangan bebas Lionel Messi pada menit ke-38 hanya mengenai mistar gawang. Sementara itu, tembakan Ousmane Dembele selang semenit dibendung oleh kiper Alaves, Fernando Pacheco. Barca dibuat frustrasi sebelum turun minum.

Pelatih Ernesto Valverde lantas mengganti taktik dengan masuknya Philippe Coutinho dan ditariknya Nelson Semedo. Dengan pola 4-3-3 yang baru, Sergi Roberto diberi peran kembali sebagai full-back.

Barcelona lebih hidup pada babak kedua, dengan peluang Jordi Alba pada menit ke-48 yang dihalau Pacheco. Namun, Alaves juga memiliki kesempatan ketika Jony melesat nyaris mencuri bola, sebelum dipatahkan oleh Marc Andre ter Stegen yang keluar sarang dan mengendalikan situasi dengan tenang.

Menit ke-63, momen yang ditunggu-tunggu Barcelona akhirnya datang. Lionel Messi yang dikepung tiga pemain Alaves terjatuh oleh serangan Ruben Duarte. Barca mendapatkan tendangan bebas dalam jarak yang ideal.

Eksekusi Messi kali ini bukan tendangan lengkung khasnya, tetapi tendangan datar yang mengecoh pagar betis Alaves yang sudah terlanjur melompat. Kiper Pacheco juga tidak siap dengan tembakan macam ini. Bola masuk, Barcelona memimpin, dan kebekuan mencair.

Hanya berselang dua menit, Messi nyaris mencetak gol keduanya. Mendapatkan bola dari Luis Suarez, sedikit hilang keseimbangan, Si Nomor 10 lantas menembak ke sudut jauh. Bola membentur tiang kanan gawang Alaves. Tim tamu merespons dengan masuknya Adrian Martin, Burgui, dan Borja Baston.

Barcelona memiliki beberapa peluang lagi, tetapi harus menunggu hingga menit ke-83 untuk mencetak gol kedua. Arthur yang baru masuk enam menit, memberikan bola kepada Philippe Coutinho. Aksi individual sang gelandang Brasil membuka celah dan diakhiri dengan gol khas Cou untuk skor 2-0.

Masih ada satu gol lagi datang dari Barcelona. Umpan lambung Luis Suarez diselesaikan Lionel Messi dengan baik untuk kemenangan telak 3-0 tuan rumah. Mereka kini berdiri sejajar dengan Levante di puncak klasemen pekan perdana.

Pencetak Gol: Lionel Messi 64 dan 92, Philippe Coutinho 83 (Barcelona)

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Nelson Semedo (Philippe Coutinho 46), Gerard Pique, Samuel Umtiti, Jordi Alba; Sergi Roberto, Sergio Busquets (Arturo Vidal 85), Ivan Rakitic; Lionel Messi, Luis Suarez, Ousmane Dembele (Arthur 77)

cadangan: Arthur, Rafinha, Jasper Cillessen, Malcom, Clement Lenglet.

Alaves (4-1-4-1): Fernando Pacheco; Martin Aguirregabiria, Victor Laguardia, Guillermo Maripan, Ruben Duarte; Daniel Torres (Adrian Marin 68); Jony (Borja Baston 68), Mubarak Wakaso, Manu Garcia, Ibai Gomez; Ruben Sobrino (Burgui 71)

cadangan: Alvaro Sivera, Ximo Navarro, Patrick Twumasi, Antonio Perera.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus