Menuju konten utama
BWF World Tour 2020

Hasil Badminton Malaysia Masters 2020: Axelsen Singkirkan Tommy

Hasil badminton Malaysia Masters 2020 tunggal putra: Viktor Axelsen (Denmark) mengandaskan Tommy Sugiarto dua set langsung di 32 besar.

Hasil Badminton Malaysia Masters 2020: Axelsen Singkirkan Tommy
Ilustrasi Viktor Axelsen. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

tirto.id - Tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, mesti pulang lebih awal dari ajang badminton Malaysia Masters 2020. Pemain senior tersebut kandas di babak pertama (32 besar) oleh unggulan ke-5 asal Denmark, Viktor Axelsen.

Hanya tampil selama 26 menit di court-2 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, pada Rabu (8/1/2020) siang, Tommy takluk dua set langsung dengan skor mencolok 13-21 dan 8-21.

Meski terlebih dahulu memimpin 2-1 pada awal permainan, posisi Tommy langsung balik tertekan ketika Axelsen meraih tiga poin beruntun. Pemain peringkat 21 dunia itu kian tercecer saat masuk interval dengan skor 6-11.

Paruh akhir gim pertama, Tommy tetap belum mampu melepaskan diri dari Axelsen. Margin poin kian melebar 8-17. Di ujung set, Axelsen sukses meraih skor 13-21.

Situasi serupa kembali terulang di gim kedua. Tommy sempat memimpin 2-1 pada awal perburuan angka. Namun torehan tujuh poin beruntun oleh Axelsen serta merta membalik skor menjadi 2-8 untuk pemain Denmark. Interval gim kedua, Tommy tertinggal jauh 3-11.

Tommy tetap tak mampu bangkit selepas rehat. Atlet 31 tahun itu bahkan kian tercecer 3-16. Axelsen dengan mantap mengakhiri pertandingan lewat kemenangan 8-21.

Hasil buruk yang didapat Tommy sekaligus memperlebar skor head to head terhadap Axelsen menjadi 2-5, untuk keunggulan pemain Denmark.

Pada pertandingan Rabu (8/1) pagi, langkah wakil tunggal putra Indonesia yang lain, Shesar Hiren Rhustavito, juga harus terhenti di babak pertama. Pemain yang saat ini menghuni peringkat 20 dunia tersebut takluk dua set langsung dari pemain Hong Kong, Lee Cheuk Yiu. Shesar tumbang dengan skor 18-21 dan 16-21 dalam durasi 46 menit.

Meski demikian Merah Putih masih menyisakan dua wakil tunggal putra lain yang belum turun pada hari ini. Unggulan ke-6 Jonatan Christie dijadwalkan menghadapi pemain tuan rumah, Liew Daren, di court-4 urutan laga ke-5. Sedangkan unggulan ke-8 Anthony Sinisuka Ginting bakal terlibat duel kontra tunggal putra Cina, Huang Yu Xiang, di court-3 urutan laga ke-13.

Rangkaian laga hari kedua babak 32 besar Malaysia Masters 2020 dapat disaksikan langsung lewat tayangan live streaming di channel youtube resmi BAM (Badminton Association of Malaysia) melalui tautan ini. Sedangkan jalannya pertandingan secara live score bisa dipantau lewat BWF Tournamentsoftware.

Baca juga artikel terkait BWF WORLD TOUR 2020 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus