Menuju konten utama
Piala Dunia 2018

Hasil Akhir Uruguay vs Arab Saudi Skor 1-0: Mana Golmu, Cavani?

Edinson Cavani belum mencetak satu gol pun untuk Uruguay di dua laga Piala Dunia 2018.

Hasil Akhir Uruguay vs Arab Saudi Skor 1-0: Mana Golmu, Cavani?
Peluang Edinson Cavani pada pertandingan Grup A antara Timnas Uruguay vs Timnas Arab Saudi di Rostov Arena, Rostov-on-Don, Rusia, Rabu (20/06/2018). AP Photo/Andrew Medichini

tirto.id - Uruguay lolos ke fase 16 besar usai menang tipis 1-0 dalam pertandingan Grup A Piala Dunia 2018 melawan Arab Saudi berkat gol tunggal Luis Suarez, Sabtu (21/06/2018). Hingga dua laga di Rusia yang telah dilakoni Uruguay, Edinson Cavani belum mampu juga mencetak gol. Mana golmu, Cavani?

Suarez mencatat torehan membanggakan dengan satu golnya ke gawang Arab Saudi. Itu merupakan gol Suarez di laga-nya yang ke-100 bersama Uruguay, sekaligus gol ke-54. Striker Barcelona ini juga menjadi pesepakbola Uruguay pertama yang berhasil mencetak gol di tiga edisi Piala Dunia secara beruntun.

Berbeda dengan Suarez, Cavani masih mejan di laga kedua ini. Padahal, lawan yang dihadapi di atas kertas masih kalah kualitas dari Uruguay, yakni Mesir dan Arab Saudi. Sudah sepantasnya apabila duet Suarez-Cavani mampu melesakkan banyak gol di dua pertandingan tersebut. Tapi bukan itu yang terjadi.

Terakhir kali Cavani mencatatkan namanya di papan skor untuk Uruguay adalah ketika menghadapi Wales di ajang turnamen persahabatan bertajuk China Cup pada 26 Maret 2018. Saat itu, gol bomber Paris Saint Germain (PSG) ini mengantarkan kemenangan Uruguay atas Wales dengan skor 1-0.

Cavani melakoni debutnya di tim nasional Uruguay pada 2008. Sedangkan gol perdananya terjadi pada 3 Maret 2010 di laga ujicoba melawan Swiss yang berakhir 3-1 untuk kemenangan Uruguay.

Mantan penyerang Napoli dan Palermo ini mencetak gol pertamanya di Piala Dunia pada edisi 2010 di Afrika Selatan. Sayangnya, kala itu Uruguay kalah 2-3 dari Jerman.

Total gol yang dikoleksi Cavani untuk Uruguay sejauh ini adalah 41 gol, masih kalah dari Suarez yang telah mengumpulkan 53 gol. Sebagai salah satu bomber utama Uruguay, gol-gol Cavani di Piala Dunia 2018 memang terus dinanti.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Iswara N Raditya