tirto.id - Hasil babak pertama Ajax vs Tottenham di leg kedua semifinal Liga Champions 2018/2019 yang dihelat di Stadion Johan Cruijff Arena, Kamis (9/5/2019) waktu Indonesia berkesudahan dengan skor sementara 2-0. Dua gol Ajax dicetak oleh Matthijs de Ligt dan Hakim Ziyech.
Ajax tampil memakai formasi andalan 4-2-3-1 dengan mengandalkan Kasper Dolberg di lini depan yang ditopang oleh Hakim Ziyech, Van de Beek dan Dusan Tadic di area tengah. Frenkie de Jong dan Lasse Schone dipasang sebagai gelandang bertahan sementara lini belakang dikomandoi Matthijs de Ligt.
Di pihak lain, Tottenham menurunkan Son Heung-min di lini depan. Sebelumnya, pemain asal Korea Selatan itu absen di leg pertama lantaran akumulasi kartu kuning. Christian Eriksen bertugas sebagai pengatur serangan, sedangkan Toby Alderweireld berada di barisan pertahanan sekaligus pelapis Hugo Lloris.
Bertanding dihadapan pendukungnya membuat Ajax percaya diri. Babak pertama baru berjalan lima menit, anak asuh Erik ten Hag sudah unggul lewat gol yang ditorehkan bek sekaligus kapten Matthijs de Ligt memanfaatkan tendangan penjuru Lasse Schone. Skor 1-0.
Tottenham memperoleh dua peluang yang dihasilkan oleh Son Heung-min dan Christian Eriksen pada menit 23 dan 24. Meski mengarah ke gawang, sepakan kedua pemain tersebut masih bisa diamankan dengan sempurna oleh Andre Onana.
Hingga pertengahan paruh pertama, pressing ketat Ajax memaksa Spurs bermain dengan garis pertahanan yang rendah. Kendati demikian, tim tamu beberapa kali dapat keluar dari tekanan dan mampu menyerang dengan mengandalkan sisi sayap dan lini tengah yang bertumpu pada Christian Eriksen dan Delle Ali.
Ajax hampir saja menggandakan keunggulan pada menit 30 andai sepakan Dusan Tadic tak melebar tipis di sisi kiri kiper Hugo Lloris. Peluang tersebut diawali dari serangan cepat di sisi kanan pertahanan Spurs yang ditinggal bek sayap Kieran Trippier lantaran melakukan overlap.
Alih-alih menyamakan kedudukan, skuat asuhan Mauricio Pochettino justru kembali kebobolan pada menit 35 melalui tendangan Hakim Ziyech setelah menerima umpan cutback Dusan Tadic di sisi kiri. Bola dengan mulus meluncur ke pojok kiri gawang. Skor 2-0.
Di sisa waktu, tempo permainan sedikit menurun. Namun, Ajax tetap mendominasi jalannya laga. Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama, skor tetap 2-0 untuk keunggulan tuan rumah.
Susunan Pemain:
Ajax: Andre Onana; Noussair Mazraoui, Matthijs de Ligt, Daley Blind, Nicolas Tagliafico; Lasse Schone, Frenkie de Jong; Hakim Ziyech, Donny van de Beek, Dusan Tadic; Kasper Dolberg.
Cadangan: Joel Veltman, Daley Sinkgraven, Klaas-Jan Huntelaar, Lisandro Magallan, Bruno Varela, Dani de Wit.
Tottenham: Hugo Lloris; Kieran Trippier, Toby Alderweireld, Danny Rose; Moussa Sissoko, Victory Wanyama, Christian Eriksen; Dele Alli; Son Heung-min, Lucas Moura.
Cadangan: Erik Lamela, Eric Dier, Fernando Llorente, Juan Foyth, Paulo Gazzaniga, Ben Davies, Oliver Skipp.
Editor: Fitra Firdaus