Menuju konten utama

Hasil AC Milan vs Dudelange di Liga Eropa, Skor Babak Pertama 1-1

Skor 1-1 menjadi hasil AC Milan vs Dudelange di babak pertama dalam laga lanjutan Liga Eropa 2018/2019 pada Jumat (30/11/2018).

Hasil AC Milan vs Dudelange di Liga Eropa, Skor Babak Pertama 1-1
Pemain AC Milan merayakan Kemenangan. FOTO/REUTERS

tirto.id - Hasil AC Milan vs Dudelange dalam pertandingan lanjutan Liga Europa musim 2018/2019 berkesudahan dengan skor 1-1 pada babak pertama. Bertanding di Stadion San Siro pada Jumat (30/11/2018), sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Patrick Cutrone menit 21, AC Milan dipaksa bermain imbang di babak pertama oleh gol Dudelange yang dicetak Dominik Stolz menit 39.

Pelatih tuan rumah, Gennaro Gattuso menurunkan beberapa pemain yang berbeda sejak terakhir bermain kontra Lazio di ajang Liga Italia. Kiper Pepe Reina, Stefan Simic, Andrea Bertolacci, Alen Halilovic dan Cristian Zapata diberi kesempatan tampil sejak awal laga. Sementara lini serang tetap dipercayakan kepada penyerang berpengalaman, Gonzalo Higuain.

Sementara di kubu lawan, Dudelange yang dilatih Dino Toppmoeller menggunakan formasi 3-5-2 untuk membendung serangan-serangan tuan rumah. Jerry Prempeh, Stelvio, dan Tom Schnall diplot sebagai palang pintu lini pertahanan sang tamu. Selain itu, Dabiel Sinani akan berjibaku dengan David Turpel di lini serang.

AC Milan langsung mengambil inisiatif menyerang pada awal babak pertama. Strategi penguasaan bola dan permainan sayap yang cepat ditunjukkan tuan rumah pada awal laga.

Peluang pertama didapat Alen Halilovic dari AC Milan pada menit ke-5. Pergerakannya di jantung pertahanan Dudelange diakhiri dengan sebuah sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Akan tetapi, sepakan gelandang asal Kroasia itu masih melebar dan hanya menghasilkan tendangan pojok.

Diavolorosso akhirnya memecah kebuntuan pada menit 21 melalui kaki Patrick Cutrone. Bermula dari umpan Davide Calabria kepada Gonzalo Higuain di sisi kanan depan kotak penalti, Higuain mengirim umpan backheel ke area kotak penaltiyang dengan baik disempurnakan menjadi gol oleh Patrick Cutrone.

Pertandingan memasuki menit 35, tim tamu belum mencatatkan satu tendangan pun yang menemui sasaran dari dua percobaan. Sementara AC Milan sukses mencetak 1 gol dari 3 percobaan yang tepat ke gawang serta memiliki 66% penguasaan bola.

Kendati mendapatkan serangan bertubi-tubi dari tuan rumah, F91 Dudelange justru mampu menyamakan kedudukan pada menit 39 lewat gol Dominik Stolz. Bola sapuan dari pemain AC Milan di sisi kanan kotak penalti mampu diraih Stolz. Tanpa ambil pusing, gelandang asal Jerman itu melepaskan sepakan setengah volley yang melaju deras ke pojok kanan atas dan tak mampu dijangkau oleh Pepe Reina.

Hingga babak pertama berakhir, skor imbang tetap bertahan. AC Milan yang memiliki 63% penguasaan bola hanya sanggup mencetak 3 peluang tepat sasaran. Sementara tim tamu tampil lebih efektif dengan hanya mencetak 1 tendangan on target yang mana berbuah gol.

Susunan Pemain

AC Milan (4-3-3): Pepe Reina; Davide Calabria, Stefan Simic, Cristian Zapata, Diego Laxalt; Andrea Bertolacci, Tiemoue Bakayoko, Alen Halilovic; Hakan Calhanoglu, Gonzalo Higuain, Patrick Cutrone.

F91 Dudelange (3-5-2): Landry Bonnefoei; Tom Schnell, Stelvio, Jerry Prempeh; Edisson Jordanov, Dominik Stolz, Marc-Andre Kruska, Clement Couturier, Bryan Melisse; Danel Sinani, David Turpel

Baca juga artikel terkait LIGA EROPA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan