tirto.id - Xiaomi resmi mengumumkan kehadiran smartphone Redmi 8A di India pada Rabu (25/9/2019). Sesuai rohnya, ponsel Redmi terbaru ini dijual dengan harga murah tapi menawarkan spesifikasi tak murahan.
Argumen itu bisa dilihat dari 'spek' Redmi 8A yang cukup kompetitif di kelas entry-level.
Dengan modal Rp1 jutaan, konsumen dapat menikmati ponsel dengan spesifikasi baterai 5.000 mAh, tersemat kamera 12MP dan 8MP, punya port USB Type-C, dibekali layar cemerlang dengan lapisan Corning Gorilla Glass 5, dan dukungan dapur pacu gesit ber-chipset Snapdragron 439.
Anuj Sharma selaku Chief Marketing Officer mengatakan, seri Redmi A diklaim jadi smartphoneentry-level populer di India sejak Q2 2018 hingga sekarang, yang diwakilkan oleh Redmi 5A dan Redmi 6A. Menurutnya, setiap seri Redmi A terbaru lahir, akan mendefinisikan ulang smartphone entry-level di India.
"Kami bekerja keras untuk memastikan Redmi 8A memberikan kualitas tinggi dengan harga 'jujur' kepada para Mi Fans [sebutan pengguna perangkat Xiaomi]," katanya melalui rilis tertulis dikutip Rabu (25/9).
Spesifikasi Xiaomi Redmi 8A
Argumen Sharma bukannya tanpa alasan, lantaran ponsel kelas entry-level kini seakan perlahan naik kelas. Redmi 8A misalnya, sudah menyematkan port USB Type-C dan fitur fast charging 18W menemani baterai 5.000 mAh. Port USB Type-C langka dijumpai di smartphone bahkan di range harga Rp2 jutaan.
Hal menarik lainnya hadirnya kaca pelindung Gorilla Glass 5 yang melapisi layar Redmi 8A berdiagonal 6,22 inci resolusi HD+. Panel ponsel ini masih ternoda notch sebagai area untuk meletakkan kamera selfie bergaya waterdrop display. Adapun aspek rasio layarnya 19:9.
Dari segi kinerja, Redmi 8A masih menggunakan dapur pacu kelas entry-level dengan chipset Snapdragron 439 yang disandingkan bersama RAM 2GB atau 3GB untuk mendongkrak performanya. Ponsel ini menawarkan slot microSD dedicated hingga 512GB untuk menemani penyimpanan internal 32GB.
Meski fitur sensor biometrik sidik jari absen, Redmi 8A masih didukung fitur keamanan AI Face Unlock untuk membuka kunci perangkat. Ponsel ini juga tahan terhadap percikan air berkat fitur Splash Resistant dengan desain bodi Nano-Coating.
Redmi 8A di sisi fotografi tersemat dual camera dengan kamera utama 12MP bersensor Sony IMX363. Adapun kamera depan berkekuatan 8MP didukung fitur AI Portrait Mode. Fitur lainnya, hadir Wireless FM Radio, yang sesuai namanya tanpa butuh headset saat dimainkan.
Harga Xiaomi Redmi 8A
Tersedia dalam varian warna Midnight Black, Sunset Red, dan Ocean Blue, Redmi 8A akan dijual online di India melalui e-commerce Flipkart mulai 29 September 2019. Belum ada keterangan dari Xiaomi apakah Redmi 8A bakal diboyong ke Indonesia.
Redmi 8A tersedia dalam dua varian, yakni RAM 2GB + 32GB yang dibanderol 6.499 rupee atau sekitar Rp1,2 juta dan 6.999 rupe atau setara Rp1,3 juta untuk RAM 3GB + ROM 32GB (kurs Rp199,22).