Menuju konten utama

Harga dan Spesifikasi OnePlus 7T, Ponsel Gaming Setara Flagship

Spesifikasi OnePlus 7T setara flagship yang mengakomodir kebutuhan para gamer.

Harga dan Spesifikasi OnePlus 7T, Ponsel Gaming Setara Flagship
Oneplus 7T. foto/https://www.oneplus.com/7t

tirto.id - OnePlus 7T menawarkan lompatan kinerja signifikan dari pendahulunya pada segi performa, kamera, dan layar. Adapun penerus OnePlus 7 ini telah diperkenalkan di India pada pekan lalu.

Melansir GSM Arena, Rabu (2/10/2019), OnePlus 7T mengusung layar berukuran 6,55 inci FHD+ tiper Fluid AMOLED didukung fitur HDR10+ dengan 90Hz refresh rate responsif. Hadir pula teknologi DCI-P3 108% untuk tampilan warna lebih akurat.

Perangkat yang berstatus sebagai ponsel gaming ini sudah menjalankan sistem operasi Android 10 dengan antarmuka OxygenOS. Layar pun sudah dilindungi antigores Gorilla Glass.

Kinerja OnePlus 7T setara dengan flagship terkini berkat dukungan chipset Snapdragon 855 Plus berkonsep octa-core terdiri dari single-core 2,96GHz, triple-core 2,42GHz, dan quad-core 1,78GHz.

Dapur pacu OnePlus 7T disandingkan bersama RAM 8GB untuk mendongkrak performanya. Kemampuan gaming-nya juga andal berkat grafis dari Adreno 640 dengan clock speed 700MHz.

Melansir situs web OnePlus, segi fotografi ponsel ini mengandalkan dukungan 3 buah kamera belakang. Kamera utama berkekuatan 48MP dengan sensor Sony IMX586 1/2 inci 0.8um piksel ditandemkan bersama lensa 26mm aperture f/1.6. Kamera utamanya juga didukung fitur PDAF, OIS, dan LED Flash.

Selanjutnya, kamera kedua OnePlus 7T berkekuatan 16MP yang berfungsi sebagai kamera ultra-wide dengan dukungan lensa 17mm aperture f/2.2. Sementara kamera ketiga berkekuatan 12MP sebagai telephoto yang dipersenjatai lensa 51mm aperture f/2.2 untuk 2x optical zoom.

Untuk kebutuhan selfie, OnePlus 7T dibekali kamera depan berkekuatan 16MP dengan lensa aperture f/2.0 yang didukung fitur AI.

OnePlus 7T tersedia dalam dua varian media penyimpanan berteknologi UFS 3.0, yakni 128GB dan 256GB, tapi tak dilengkapi kehadiran slot microSD.

Ponsel gaming ini dibekali baterai berkapasitas 3.800 mAh didukung fitur fast charging Warp Charge 30T berdaya 30W. Teknologi ini mampu mengisi baterai 70% dalam waktu 30 menit.

OnePlus 7T mulai dijual di India sejak 28 September 2019 melalui e-commerce Amazon dengan harga 38.000 rupee atau sekitar Rp7,5 juta untuk varian 128GB dan 40.000 rupee atau sekitar Rp7,9 juta untuk varia 256GB.

Baca juga artikel terkait ONEPLUS 7T atau tulisan lainnya dari Ditya Pandu Akhmadi

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ditya Pandu Akhmadi
Penulis: Ditya Pandu Akhmadi
Editor: Ibnu Azis