Menuju konten utama

Habib dan Ulama Bukit Duri Beri Dukungan kepada Agus

Sekali lagi, Agus Harimurti Yudhoyono mendapat dukungan dari para habib dan ulama. Kali ini datang dari para tokoh di Bukit Duri, Jakarta Selatan.

Habib dan Ulama Bukit Duri Beri Dukungan kepada Agus
Seorang warga mengalungi sorban sebagai simbol sambutan selamat datang kepada Calon Gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono saat melakukan aktivitas blusukan di Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara (17/1). TirtoID/Andriansyah

tirto.id - Sejumlah habib dan para ulama yang berkumpul di kediaman keluarga Habib Abdurrahman Assegaf di Jalan Perkutut, Bukit Duri, Jakarta Selatan pada Selasa (31/1) siang, menyatakan dukungannya kepada pasangan calon (paslon) nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni. Dukungan tersebut disampaikan secara langsung kepada Agus saat dirinya datang untuk melakukan silaturahmi.

"Mengatasnamakan para pelajar madrasah Assegaf Islamiyah, para guru-guru, mualimin hari ini yang ada di wilayah Bukit Duri, telah menyatukan dukungan kepada calon gubernur bapak Agus-Sylvi," ujar Habib Abu Bakar bin Abdurrahman Assegaf, salah seorang putra keturunan Habib Abdurrahman Assegaf, yang langsung disambut gema takbir.

Putra sulung Presiden ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, itu mengaku bersyukur bisa diterima, didoakan, dan diberi dukungan oleh para pemuka agama Islam yang ada di wilayah Bukit Duri. Baginya, dukungan tersebut sekaligus menjadi semangat bagi umat Islam untuk terus bersatu mendukung paslon nomor urut satu.

Agus pun menyampaikan harapannya menjelang hari-hari terakhir masa kampanye. "Di hari-hari terakhir menjelang pencoblosan, tentu saya memiliki harapan untuk mendapatkan dukungan yang besar dan solid. Sekali lagi, solid untuk bersatunya suara umat Islam yang bisa membawa kemaslahatan untuk Jakarta," ujar Agus.

Masih seperti dikatakan Agus, meski warga Jakarta terdiri dari banyak lapisan namun mayoritasnya merupakan pemeluk agama Islam. Oleh karena itu, umat Islam diharapkan mampu berkontribusi dalam membawa kemajuan bagi Jakarta lewat pembangunan yang berpondasikan keberagaman.

Ini bukanlah kali pertama Agus bersilaturahmi kepada habib. Sebelumnya, pada 11 Januari lalu, Agus juga pernah disambut Habib Muhammad Ali Assegaf saat melakukan kampanye di Cawang, Jakarta Timur. Kala itu, di depan tokoh agama tersebut, Agus mengajak warga agar tidak memilih pemimpin yang kerap melukai hati warganya. "Hati kita sering disakiti oleh pemimpin sekarang ini. Ke depannya jangan pilih pemimpin yang sering melukai hati rakyat," kata suami Annisa Pohan itu.

Tak hanya itu, Agus juga berjanji kepada warga Cawang untuk memberikan bantuan usaha khusus kepada pedagang kali lima di Jakarta. "Nggak ada lagi itu pedagang kaki lima dikejar-kejar Satpol PP. Saya akan bantu menyejahterakan dengan program andalan kami," tambahnya.

Habib Muhammad Ali Assegaf sendiri juga menyampaikan dukungannya kepada Agus. Secara terbuka, ia mendukung calon gubernur yang beragama Islam dan merupakan nomor urut satu. "Kita umat Islam. Calon gubernur yang Islam di DKI Jakarta ada dua, yang pasti kita dukung nomor satu. Kyai, habib, dan ulama adalah panutan, dukungan nomor satu," ujarnya menutup acara kampanye.

Baca juga artikel terkait AGUS-SYLVIANA atau tulisan lainnya dari Damianus Andreas

tirto.id - Politik
Reporter: Ruhaeni Intan Hasanah
Penulis: Damianus Andreas
Editor: Damianus Andreas