Menuju konten utama

Google Rilis Laman Pusat Informasi Soal Corona COVID-19

Google merilis laman pusat informasi terkait COVID-19 yang menyediakan berbagai layanan.

Google Rilis Laman Pusat Informasi Soal Corona COVID-19
Petugas medis malakukan rapid test covid-19 dari sampel darah yang telah diambil secara door to door dari sejumlah kecamatan di stadion Patriot Candrabhaga, kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (26/3/2020). ANTARAFOTO/Paramayuda/hp.

tirto.id - Berbagai lembaga di dunia bekerjasama dalam menanggulangi pandemi virus corona COVID-19 yang sedang menjadi pandemi dunia.

Salah satu lembaga besar yang memberi bantuan adalah Google, yaitu dengan merilis pusat informasi dan sumber terkait COVID-19 yang berjudul "COVID‑19 Information & Resources".

Laman COVID‑19 Information & Resources menyediakan beberapa layanan, yaitu:

1. Health Information

Di dalam layanan ini ada beberapa penjelasan mengenai COVID-19 termasuk gambaran, gejala, pencegahan dan perawatan. Di sini juga google menyediakan Bantuan & informasi mengenai Peringatan COVID-19.

Informasi yang disediakan terutama tentang COVID-19 di Amerika Serikat. Di laman ini juga terdapat link langsung ke Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) dan WHO

2. Safety and Prevention Tips

Kiat keamanan dan pencegahan ini berisi tentang berbagai macam tips yang diberikan oleh beberapa media.

Bentuknya berupa video yang langsung ke youtube. Kita juga bisa menemukan beberapa berita coronavirus terbaru seperti Cara mengkarantina diri di rumah, Apakah aman untuk bepergian, Apa itu jarak sosial? dan lainnya.

3. Data and insights

Data ini akan menyediakan peta dan jumlah kasus yang terjadi di beberapa negara dalam bentuk tabel. Namun google memberi penjelasan bahwa data ini akan berubah dengan cepat.

Total tabel mungkin tidak selalu mewakili jumlah yang akurat. Hal itu dipengaruhi oleh aturan dan ketersediaan pengujian bervariasi di setiap negara.

Di bagian ini, google juga menempatkan wawasan atau insights mengenai virus corona yaitu Wawasan dari Google Trends dan Minat pencarian pada coronavirus berdasarkan negara.

4. Resources to Help

Sumber mendapatkan bantuan ini adalah situs website yang menyediakan beberapa tips saat menjalani isolasi atau karantina diri.

Beberapa tips yang ditunjukkan seperti tips memasak, tips bekerja dari rumah, berolahraga dan menenangkan pikiran

Di bagian ini google juga khusus menyediakan layanan untuk para pendidik, pekerja dan pebisnis, di mana mereka diberi bantuan agar tetap bisa melakukan aktivitas harian mereka.

5. Support global relief efforts

Support global relief efforts atau ikut membantu upaya dunia dalam menangani COVID-19 dengan bertindak sebagai fasilitator mengumpulkan dana. Seluruh donasi ini akan diberikan kepada PBB untuk mendukung dana WHO.

"Untuk setiap 1 dolar Amerika yang Anda sumbangkan paling lambat 30 April 2020, Google.org akan menyumbangkan 2 dolar hingga 5 juta dolar Amerika, untuk mendukung kesiapsiagaan komunitas yang terkena dampak penyebaran COVID-19," tulis Google

6. Latest from our blog

Bagian ini menyediakan beberapa fasilitas informasi seperti Pusat Data dan Infranstruktur, informasi mengenai pembatasan atau daerah mana yang boleh Anda melakukan penerbangan ke sana dan tinggal hotel di hotel mana, serta layanan pencarian untuk menghubungkan orang dengan informasi mengenai COVID-19.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Febriansyah

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Febriansyah
Penulis: Febriansyah
Editor: Yandri Daniel Damaledo