Menuju konten utama

Ucapan Hari Pendidikan Nasional 2021 dan Kutipan Ki Hajar Dewantara

Ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional 2021 dan kutipan Ki Hajar Dewantara.

Ucapan Hari Pendidikan Nasional 2021 dan Kutipan Ki Hajar Dewantara
Ki Hajar Dewantara. FOTO/commons.wikimedia.org

tirto.id - Tanggal 2 Mei ditetapkan sebagai Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional 2021 ini, upacara bendera dan kegiatan lainnya dilakukan secara sederhana, karena pandemi COVID-19.

Penetapan Hari Pendidikan Nasional dilatarbelakangi oleh sosok yang memiliki jasa luar biasa di dunia pendidikan yaitu Ki Hadjar Dewantara, yang lahir pada tanggal 2 Mei 1889.

Peringatan Hardiknas tidak semata-mata untuk mengenang hari kelahiran Ki Hajar Dewantara selaku Bapak Perintis Pendidikan Nasional, tetapi lebih merupakan sebuah momentum untuk kembali menumbuhkan rasa patriotisme dan nasionalisme bagi seluruh insan pendidikan.

Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah untuk mewujudkan tujuan tersebut adalah dengan menetapkan pelaksanaan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional.

Hal ini dimaksudkan agar semua insan pendidikan mengingat kembali filosofi dari nilai perjuangan Ki Hajar Dewantara dalam menegakkan pondasi pendidikan di Indonesia.

Di tengah krisis pandemi Covid-19 yang melanda tanah air pada tahun ini, upacara bendera peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2021 diselenggarakan secara minimalis dan terbatas dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan penyebaran COVID-19 yang telah ditetapkan Pemerintah.

Panduan Upacara Hardiknas 2021 bisa diunduh melalui link berikut ini: Panduan Upacara Hardiknas 2021.

Ucapan Hari Pendidikan Nasional 2021

Hari Pendidikan Nasional erat kaitannya dengan sosok pahlawan Ki Hajar Dewantara. Ucapan Hari Pendidikan Nasional 2021 bisa mengutip dari quote Ki Hajar Dewantara dan tokoh lainnya.

1. Ing Ngarsa Sung Tuladha, Ing Madya Mangun Karsa, Tut Wuri Handayani - Ki Hajar Dewantara.

2. Anak-anak hidup dan tumbuh sesuai kodratnya sendiri. Pendidik hanya dapat merawat dan menuntun tumbuhnya kodrat Itu - Ki Hajar Dewantara.

3. Ilmu tak melulu soal angka, tapi bekal dalam hidup - Ki Hajar Dewantara.

4. Dengan ilmu kita menuju kemuliaan - Ki Hadjar Dewantara.

5. Setiap orang menjadi guru, setiap rumah menjadi sekolah - Ki Hajar Dewantara.

6. Pendidikan itu tidak hanya di dalam kelas, bukan hanya guru, tetapi juga orangtua, dan bagaimana kita berinteraksi dengan masyarakat - Nadiem Makarim.

7. Pendidikan adalah senjata paling ampuh yang dapat Anda gunakan untuk mengubah dunia - Nelson Mandela.

8. Hiduplah seolah-olah Anda akan mati besok. Belajarlah seolah-olah Anda akan hidup selamanya - Mahatma Gandhi.

9. Investasi dalam pengetahuan memberikan bunga yang terbaik - Benjamin Franklin.

10. Hal yang indah tentang pengetahuan adalah tidak ada yang bisa mengambilnya darimu - B. B. King.

Baca juga artikel terkait HARI PENDIDIKAN NASIONAL 2021 atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH