tirto.id - Pertandingan Fulham vs Everton dalam lanjutan jadwal Liga Inggris 2020/2021 pekan ke-9 akan digelar Minggu (22/11/2020) malam pukul 19.00 WIB. Duel kedua tim di Stadion Craven Cottage markas Fulham, dapat ditonton melalui live streaming Mola TV.
Fulham saat ini masih berjuang di peringkat 17 klasemen English Premier League (EPL), dengan bekal 4 poin. Aleksandar Mitrovic dan kawan-kawan hanya unggul 1 poin dari West Brom, penghuni batas atas zona degradasi alias peringkat 18.
Dari 8 laga EPL 2020/2021 yang sudah dilakoni, Fulham hanya mencatat 1 kali menang, 1 imbang, dan 6 kali kalah. Kemenangan The Cottagers mereka peroleh pada pekan ke-7 saat menghadapi West Brom lewat skor 2-0. Sementara hasil imbang didapat saat bertandang ke markas Sheffield United pekan ke-5.
Berstatus sebagai salah satu tim promosi, capaian Fulham pada pekan awal kompetisi EPL tentu masih jauh dari harapan jika ingin bersaing di Liga Inggris musim ini. Meski demikian anak asuh Scott Parker tampaknya masih cukup percaya diri untuk meraup poin dalam laga kandang kontra Everton pekan ini.
“Skuad kami dalam kondisi yang baik dan saya pikir jika kami terus bekerja dengan cara ini, terus bekerja keras setiap hari, maka kami akan mendapatkan hasil yang kami butuhkan,” ungkap penyerang Fulham, Ademola Lookman.
Di sisi lain, kubu Everton di bawah asuhan pelatih Italia, Carlo Ancelotti, tengah mengalami penurunan performa.
Everton mendapat hasil kurang memuaskan dalam 4 pekan terakhir EPL, meski mereka sempat merajai puncak klasemen pada awal kompetisi. Dalam 4 laga tersebut The Toffees hanya mampu mendulang 1 kali imbang dan 3 kali kalah. Bahkan deretan kekalahan tersebut mereka telan dalam 3 penampilan terakhir.
Everton kalah 2-0 dan 2-1 dalam lawatan ke markas Southampton dan Newcastle United. Dan terayar, pekan ke-8 lalu James Rodriguez dan kolega takluk 1-3 kala menjamu Manchester United.
Deretan hasil buruk tersebut menggusur Everton dari papan atas, hingga turun ke posisi 7 dengan raihan 13 poin.
Meski timnya belum mampu bangkit dari keterpurukan, Ancelotti cukup lega jelang laga pekan ke-9 besok. Pasalnya salah satu pemain andalannya, Richarlison, dipastikan dapat kembali memperkuat lini depan The Toffees.
“Kami ingin mendapat reaksi, kami ingin kembali bermain bagus, seperti yang kami lakukan di awal musim. Akan ada tekanan pada kami dan harus ada karena kami tidak melakukannya dengan baik dalam tiga pertandingan terakhir. Richarlison sangat penting bagi kami, dia adalah pemain bagus," ungkap Don Carlo.
Head To Head (H2H) Fulham Vs Everton
13/04/2019: Fulham vs Everton (2-0)
29/09/2018: Everton vs Fulham (3-0)
30/03/2014: Fulham vs Everton (2-3)
14/12/2013: Everton vs Fulham (4-1)
25/09/2013: Fulham vs Everton (2-1)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Fulham
08/11/2020: West Ham United vs Fulham (1-0)
03/11/2020: Fulham vs West Bromwich Albion (2-0)
24/10/2020: Fulham vs Crystal Palace (1-2)
18/10/2020: Sheffield United vs Fulham (1-1)
04/10/2020: Wolverhampton Wanderers vs Fulham (1-0)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Everton
07/11/2020: Everton vs Manchester United (1-3)
01/11/2020: Newcastle United vs Everton (2-1)
25/10/2020: Southampton vs Everton (2-0)
17/10/2020: Everton vs Liverpool (2-2)
03/10/2020: Everton vs Brighton Hove Albion (4-2)
Prediksi Susunan Pemain
Fulham (4-2-3-1):
Alphonse Areola; Ola Aina, Joachim Andersen, Tosin Adarabioyo, Antonee Robinson; Andre-Frank Zambo Anguissa, Harrison Reed; Tom Cairney, Bobby Decordova-Reid, Aleksandar Mitrovic; Ademola Lookman.
Everton (4-3-3):
Jordan Pickford; Ben Godfrey, Michael Keane, Yerry Mina, Lucas Digne; Abdoulaye Doucoure, Allan, Andre Gomes; James Rodriguez, Dominic Calvert-Lewin, Richarlison.
Live Streaming Fulham vs Everton
Jika tidak ada perubahan jadwal, Fulham vs Everton dapat ditonton melalui live streaming di Mola TV. Pertandingan di Stadion Craven Cottage, London, dijadwalkan Minggu (22/11/2020) malam mulai pukul 19.00 WIB.
Untuk menonton pertandingan ini, penggemar sepak bola mesti mengikuti paket berlangganan terlebih dahulu.
Mola TV menyediakan paket mobile Sports Mola TV dengan biaya Rp47.500 per bulan, atau Rp250.000 per musim. Sementara untuk akses PC atau Desktop terdapat pilihan Premium Entertainment dengan harga Rp65.000 per bulan, atau Rp500.000 per musim.
Penulis: Rifki Ahmad Nurfauzi
Editor: Oryza Aditama