Menuju konten utama
Voli Kapolri Cup 2024

Format 16 Besar Kapolri Cup 2024 & Syarat Lolos Perempat Final

Format 16 besar kejuaraan voli Kapolri Cup 2024 menggunakan sistem grup setengah kompetisi. Cek daftar tim dan syarat lolos perempat final (babak 8 besar).

Format 16 Besar Kapolri Cup 2024 & Syarat Lolos Perempat Final
Pebola voli DKI Jakarta Wahida Muntaza Arifin (kanan) berupaya mengembalikan bola saat melawan tim voli Jawa Timur pada semifinal voli putri PON XXI Aceh-Sumut di GOR Bola Voli Indoor Sumut, Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu (18/9/2024). ANTARA FOTO/Makna Zaezar/rwa.

tirto.id - Format babak 16 besar kejuaraan voli Kapolri Cup 2024 akan berlangsung menggunakan sistem fase grup setengah kompetisi. Tim peserta dibagi dalam 4 grup, diisi masing-masing 4 tim. Kemudian 2 tim teratas di klasemen akhir berhak lolos ke perempat final, yang juga kembali digelar menggunakan format babak grup.

Jadwal babak 16 besar Kapolri Cup 2024 akan berlangsung di Jakarta dan Gresik. Ke-16 tim untuk kategori voli putra maupun voli putri bakal berjuang memperebutkan 8 tiket lolos ke babak perempat final. Di fase 16 besar, tiap tim akan bermain 3 kali demi mengunci posisi juara dan runner-up grup.

Deretan tim unggulan seperti DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, hingga juara bertahan Kalimantan Barat, semuanya berhasil lolos ke babak 16 besar. Mereka akan dibagi ke dalam 4 grup, yang diklasifikasikan sebagai Wilayah Barat dan Wilayah Timur. Nantinya 4 tim lolos dari masing-masing wilayah, akan masuk dalam grup yang sama di babak 8 besar.

Format 16 Besar Kapolri Cup 2024 Putra dan Putri

Format babak 16 besar Kapolri Cup 2024 tidak mengalami banyak perubahan dari edisi terakhir pada 2023. Total 16 tim terbaik yang berhasil lolos dari babak kualifikasi wilayah, akan bersaing menggunakan format grup setengah kompetisi.

Masing-masing tim bakal bermain sebanyak 3 kali. Kemenangan set 3-0 atau 3-1, bakal mendapat ganjaran 3 poin. Sementara kemenangan melalui 5 set akan mendapat 2 poin. Sedangkan tim kalah dari laga 5 set berhak mendapat 1 poin. Namun kalah 3-0 dan 3-1 tidak mendapat poin.

Dua tim teratas masing-masing grup berhak lolos ke babak 8 besar Kapolri Cup 2024, sekaligus menjaga asa ke babak semifinal dan final. Dalam kejuaraan edisi 2023 lalu, Kalimantan Barat sukses menjadi juara di sektor voli putra maupun voli putri, usai mengalahkan Jawa Timur di final.

Namun demikian pada edisi kali ini skuad Kalimantan Barat tidak diperkuat para pemain yang menjadi andalan musim lalu, termasuk Wilda Siti Nurfadilah di sektor putri. Sementara di sektor voli putra, deretan pemain kunci seperti Nizar Julfikar, Yuda Mardiansyah dan beberapa pemain lain memutuskan pindah memperkuat Jawa Timur.

Dengan situasi tersebut Kalimantan Barat di atas kertas tidak masuk unggulan teratas, namun tetap diprediksi bisa lolos ke babak 8 besar. Adapun tim unggulan teratas sektor putra maupun putri adalah Jawa Timur dan Jawa Barat, yang diperkuat banyak pemain bintang. Terlebih Jatim dan Jabar juga baru saja tampil di final PON 2024 voli putri. Tapi di sektor voli putra, Jatim terhenti di babak semifinal.

Jawa Timur tetap diperhitungkan dalam ajang Kapolri Cup 2024 voli putra. Pasalnya para pemain yang tidak ambil bagian di PON 2024 seperti Rivan Nurmulki, Nizar Zulfikar, hingga Yuda Mardiansyah, saat ini kembali bergabung ke dalam tim.

Syarat Lolos Perempat Final Kapolri Cup 2024 Putra dan Putri

Babak 16 besar Kapolri Cup 2024 dibagi dalam 4 grup berbeda, baik untuk sektor voli putra maupun voli putri. Tiap tim dalam grup yang sama bakal saling berhadapan, untuk memperebutkan tiket lolos ke babak perempat final.

Dengan regulasi lolos perempat final adalah tim peringkat 1 dan 2, maka secara matematis tiap tim minimal harus memetik 2 kemenangan maksimal, alias menang 3-0 atau 3-1. Jika ada tim yang memiliki jumlah kemenangan sama, maka rasio set dan rasio poin pertandingan akan digunakan untuk menentukan klasifikasi peringkat.

Dua tim teratas di masing-masing grup klasemen akhir babak 16 besar, bakal berhak lolos ke perempat final. Sementara tim peringkat 3 dan 4 dipastikan tersingkir. Babak 8 besar hingga final dijadwalkan berlangsung di Pontianak, Kalimantan Barat.

Berikut hasil lengkap drawing grup babak 16 besar Kapolri Cup 2024 sektor voli putra dan voli putri:

Voli Putra

Zona Barat

  • Grup A: Papua, Jawa Barat, Sumatera Barat, Sulawesi Selatan
  • Grup B: Jambi, Kalimantan Selatan, Lampung, Sulawesi Utara

Zona Timur

  • Grup C: Jawa Timur, DKI Jakarta, Bali, Maluku
  • Grup D: Kalimantan Barat, Sulawesi Tengah, Riau, Sumatera Selatan

Voli Putri

Zona Barat

  • Grup W: DKI Jakarta, Bali, Banten, Papua
  • Grup X: Kalimantan Barat, Sumatera Selatan, Sulawesi Tengah, Jawa Barat

Zona Timur

  • Grup Y: Jawa Timur, Kalimantan Selatan, Bangka Belitung, NTB
  • Grup Z: Riau, Sulawesi Tenggara, Sumatera Utara, Sulawesi Barat

Baca juga artikel terkait BABAK 16 BESAR atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama