Menuju konten utama

Film Snitch di Bioskop Trans TV Malam Ini: Sinopsis & Jam Tayang

Film Snitch bercerita tentang seorang ayah yang menyamar untuk masuk ke kartel narkoba demi membebaskan sang anak dari tuduhan tindak kejahatan.

Film Snitch di Bioskop Trans TV Malam Ini: Sinopsis & Jam Tayang
Poster Film Snitch. wikimedia common/Fair use

tirto.id - Bioskop Trans TV akan menayangkan film Snitch malam ini, Sabtu 18 Desember 2021. Film dengan genre aksi yang dibintangi oleh The Rock (Dwayne Johnson) ini dijadwalkan mengudara pada pukul 23.00 WIB.

Film Snitch bercerita tentang seorang ayah yang tidak rela anaknya dipenjara karena diduga terlibat kejahatan narkoba. Sang ayah merasa bahwa anaknya tidak ada kaitannya dengan kejahatan itu. Akhirnya, dia pun masuk ke sarang pengedar narkoba demi membuktikan bahwa anaknya bisa memperoleh keadilan yang layak.

Snitch merupakan film garapan sutradara Ric Roman Waugh. Ceritanya turut disusun oleh Ric bersama Justin Haythe. Film ini mendapatkan penayangan perdana pada 22 Februari 2013 dengan durasi 1 jam 52 menit.

Selain The Rock, para aktor yang terlibat di dalam pembuatan Snitch antara lain Susan Sarandon, Job Bernthal, Rafi Gavron, dan Nadine Velazquez. Film ini telah mengumpulkan pendapatan lebih dari 57 juta dolar AS. Sementara itu, ratingnya di situs IMDb bertengger di posisi 6.4/10 .

Sinopsis Film Snitch

Film Snitch menceritakan tentang John Matthews, pemilik perusahaan konstruksi, yang mendapat kabar bahwa Jason, anaknya, telah ditangkap pihak kepolisian. Jason diduga telah melakukan perdagangan narkoba. Dia terancam menerima hukuman yang cukup berat tanpa adanya keringanan.

Sebenarnya Jason tidak tahu tentang kejahatan yang dituduhkan padanya. Saat itu, Jason dipaksa temannya bernama Craig untuk menerima sebuah paket yang dialamatkan padanya. Tidak disangka, paket tersebut berisi narkoba dan alat pelacak.

Pihak berwenang DEA pun menuju rumah Jason. Jason akhirnya ditangkap setelah sebelumnya berusaha melarikan diri. Di sisi lain, DEA tidak mau tahu bagaimana Jason mendapatkannya.

Melihat kenyataan itu, John berusaha meyakinkan pihak DEA bahwa anaknya tidak bersalah. Untuk membuktikannya, John meminta untuk dilibatkan dalam penyamaran guna membongkar kasus narkoba. Bahkan, John dijanjikan pembebasan anaknya jika ia berhasil mengungkap kejahatan dalam penyamaran tersebut.

Akhirnya, John masuk ke dunia kartel. Dia bisa berinteraksi dengan para mafia narkoba berkat bantuan mantan karyawannya. John perlahan mulai memahami cara kerja para mafia dalam mendistribusikan narkoba.

John juga memahami jika dirinya bukan bagian dari aparat berwenang. Segala tindakannya berisiko menempatkannya dalam kesulitan hukum kalau sampai tertangkap. Kendati demikian, John memilih tidak menyerah demi membebaskan Jason.

Apakah John mampu membalikkan keadaan setelah masuk ke wilayah para pengedar narkoba?

Trailer Film Snitch

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yonada Nancy