Menuju konten utama

Film Godzilla: Kisah Kemunculan Monster di Trans TV Pukul 22.00 WIB

Sinopsis film Godzilla di bioskop Trans TV pukul 22.00 WIB: kisah kemunculan monster mengerikan dari seluruh dunia

Film Godzilla: Kisah Kemunculan Monster di Trans TV Pukul 22.00 WIB
Terry O. Morse and Godzilla in Godzilla (2014). FOTO/imdb

tirto.id - Godzilla kembali tayang di program bioskop Trans TV hari ini, Selasa (10/9/2019) pukul 22.00 WIB. Film fiksi ilmiah Amerika ini menampilkan monster-monster mengerikan dari seluruh dunia di mana salah satunya bisa menyelamatkan manusia.

Godzilla muncul di Laut Pasifik tahun 1954 dan kemunculannya diketahui oleh pasukan militer yang mencoba menghancurkan makhluk tersebut dengan nuklir, tetapi tidak berhasil.

Masyarakat juga tidak mengetahui kemunculan Godzilla dan militer pun merahasiakan keberadaannya agar tidak membuat keresahan.

Namun pada 1999, diketahui ada kerangka serta dua telur raksasa, salah satunya bahkan menetas dan melarikan diri ke laut. Keberadaan kerangka dan dua telur itu ditemukan para ilmuwan yang meneliti sebuah tambang runtuh di Filipina.

Sementara itu, sepasang suami istri bernama Joe (Bryan Cranston) dan Sandara (Juliette Binoche) bersama satu anaknya, Ford (Aaron Taylor-Johnson) bertempat tinggal di dekat pabrik nuklir tempatnya bekerja.

Saat Joe berulang tahun, terjadi aktivitas yang tidak biasa di pabrik nuklir di mana Sandra perlu memeriksanya. Sayangnya, Sandra tidak kembali lagi lantaran terjadi ledakan pada tempat yang dia periksa.

Pihak kepolisian yang dihubungi Joe mengatakan, ledakan tersebut terjadi karena gempa bumi.

Namun, Joe tidak mempercayainya. Ia kemudian menghubungi Ford yang sudah menjadi tentara di AS untuk kembali ke Jepang dan menyelidiki kematian Sandra.

Beberapa rahasia pun terungkap, termasuk adanya keberadaan makhluk raksasa yang bisa mengancam manusia.

Film Godzilla disutradarai oleh Gareth Edwards dan ditulis oleh Max Borenstein. Film ini juga dibintagi oleh Elizabeth Olsen, David Strathairn, Sally Hawkins, juga Ken Watanabe.

Godzilla dirilis perdana di Indonesia pada 14 Mei 2014 dan 16 Mei 2014 di Amerika Utara. Sementara di Jepang dirilis 25 Juli 2014.

Box Office Mojo mencatat, pendapatan film ini lebih dari 529 juta dolar AS. 328 juta dolar AS di antaranya berasal dari penayangan secara internasional.

Situs IMDb memberi skor 64,4 dari 10, sedangkan Rotten Tomatoes memberi skor 75 persen dan penonton 66 persen.

Film ini merupakan proyek kerja sama produksi Legendary Pictures dengan Warner Bros. Ini merupakan film Godzilla kedua yang secara keseluruhannya difilmkan oleh studio Amerika.

Film sebelumnya juga pernah dibuat pada tahun 1998 dengan judul yang sama. Godzilla dirilis dalam format 2D dan 3D.

____________________________

Jadwal tayang film menyesuaikan masing-masing stasiun televisi. Waktu tayang dan judul film dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Baca juga artikel terkait FILM GODZILLA atau tulisan lainnya dari Dhita Koesno

tirto.id - Film
Penulis: Dhita Koesno
Editor: Dipna Videlia Putsanra