Menuju konten utama

Film Global TV Malam Ini: The Scorpion King 4 Quest for Power

Sinopsis film The Scorpion King 4: Quest for Power yang tayang di Global TV malam ini.

Film Global TV Malam Ini: The Scorpion King 4 Quest for Power
Trailer Film The Scorpion King 4 Quest for Power. screenshot/youtube/Universal Pictures Home Entertainment

tirto.id - The Scorpion King 4: Quest for Power, film tentang pencarian emas Alcaman berkekuatan besar, akan tayang di stasiun televisi Global TV pada Sabtu (20/7/2019) pukul 21.30 WIB.

Awalnya Mathayus (Victor Webster) dan Drazen (Will Kemp) bekerja sama untuk menemukan artefak bernama Urn of Kings. Untuk bisa mendapatkan artefak yang menyimpan kunci milik Raja Zakkour (Rutger Hauer) tersebut, mereka harus menyusup menuju kerajaan Skizura.

Dengan berbagai dinamika, mereka berhasil mendapatkan artefak dan keluar dengan selamat. Sayangnya, setelah keberhasilan kerja sama itu, Drazen berkhianat. Setelah kejadian itu, Mathayus kembali menemui Raja Zakkour dan menjelaskan duduk perkaranya.

Kemudian Mathayus mengikuti Drazen menuju kerajaan Norvania dengan perjanjian damai. Saat sampai di kerajaan tersebut, Mathayus ditangkap dan dijebloskan ke dalam penjara. Di dalam penjara, Mathayus bertemu dengan Valina (Ellen Hollman), salah satu keturunan asli kerjaan tersebut.

Sementara artefak yang berisi kunci, Drazen berikan kepada Raja Yannick (Michael Biehn), ayahnya. Kunci yang ada dalam artefak merupakan pembuka emas Alcaman. Apabila berhasil dibuka, Alcaman bisa memberikan kekuatan yang besar.

Curiga dengan perjanjian damai yang Mathayus tawarkan, Drazen menyiksanya. Namun justru Raja Yannick percaya pada Mathayus dan mengundangnya untuk makan malam. Merasa tidak terima, Drazen membunuh ayahnya namun menyalahkan Mathayus.

Sebelum Raja Yennick tewas, dia memberikan kunci kepada Mathayus. Dalam kondisi luka parah, Mathayus berusaha kabur bersama Valina. Mereka akan mencari tempat emas Alcaman di istana tersembunyi yang berada jauh dalam hutan.

Namun rintangan masih panjang, selain keberadaan yang misterius, hutan tersebut dijaga oleh berbagai makhluk buas, salah satunya naga.

Film karya sutradara Mike Elliott serta penulis Michael D. Weiss ini tayang perdana pada 20 Januari 2015. Berdurasi 105 menit, The Scorpion King 4: Quest for Power berada dalam naungan studio produksi Universal Studios Home Entertainment.

(Jadwal tayang film menyesuaikan masing-masing stasiun televisi. Waktu tayang dan judul film dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya)

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora