Menuju konten utama
PON XX Papua

Esports PON Papua 2021 Juga Mempertandingkan PUBG dan Lokapala

Esports PON Papua 2021 bertambah dua game baru yang dipertandingkan. Satu ekshibisi, sisanya friendly match. Apa saja? Berikut penjelasannya.

Esports PON Papua 2021 Juga Mempertandingkan PUBG dan Lokapala
Ilustrasi pertandingan esports game PUBG Mobile. ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas/hp.

tirto.id - Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) menambahkan nomor game PUBG Mobile dalam ekshibisi cabor esports Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021. PBESI juga akan menyelenggarakan friendly match untuk game lokal, Lokapala.

“Dalam rangka menyambut aspirasi gamers Indonesia, PB Esport Indonesia juga mengikutsertakan PUBG Mobile dalam ekshibisi esports pada PON XX Papua,” kata Ketua Harian PBESI, Bambang Sunarwibowo, seperti dikutip dari Antara, Rabu (25/8/2021).

Dengan masuknya PUBG Mobile, ekshibisi cabor esports PON Papua 2021 menjadi empat nomor pertandingan. Sebelumnya, PBESI sudah mengumumkan tiga nomor game lainnya yang akan dikompetisikan, yaitu Free Fire, Mobile Legends, dan PES.

Dikutip dari petunjuk teknis (juknis) PON Papua 2021, nomor game Lokalapa berstatus friendly match atau laga persahabatan pada ekshibisi cabor esports. Kehadirannya tak lepas dari aspirasi dan antusiasme para gamers esports yang ingin gim lokal tersebut dihadirkan.

Adapun pertandingan persahabatan game Lokapala dijalankan dalam format turnamen nasional. Pendaftaran babak kualifikasi sudah dibuka pada 22 Agustus 2021 di platform Garudaku.com.

Friendly match tersebut akan berlangsung pada 6-7 September 2021. Untuk mempermudah pendaftaran, tim yang mendaftar diperbolehkan berasal dari provinsi yang berbeda. Finalis akan diberangkatkan ke Papua untuk memperebutkan hadiah total Rp200.000.000.

Berikut jadwal* pertandingan persahabatan PON Papua 2021 game Lokapala:

  • Open registrasi: 23 Agustus 2021
  • Close registrasi: 3 September 2021
  • Technical meeting: 5 September 2021
  • Kualifikasi hari pertama: 6 September 2021
  • Kualifikasi hari kedua: 7 September 2021
  • Fase 8 besar: 13 September 2021

*Apabila ada perubahan jadwal dapat dilihat di platform Garudaku.com

Berikut peraturan pertandingan dan syarat penentuan tim friendly match game Lokapala di PON Papua 2021:

  • Kompetisi terbuka untuk umum, seluruh peserta diperbolehkan berpartisipasi di PON Esports;
  • Batas usia minimal untuk mengikuti PON Esports adalah 13 tahun di bulan Agustus tahun 2021. Bagi peserta yang berusia 17 tahun ke bawah dan atau tidak memiliki KTP wajib menyertakan Identitas pendukung resmi lainnya seperti kartu keluarga, kartu identitas anak (KIA),dan lainnya, serta juga menyertakan surat izin orang tua;
  • Peserta wajib berstatus sebagai Warga Negara Indonesia;
  • Peserta harus mendaftarkan diri sesuai dengan format yang telah ditentukan oleh Panitia PON Esports, jika terdapat kekurangan persyaratan peserta tidak dapat mengikuti Pertandingan Persahabatan PON Lokapala;
  • Seluruh peserta diwajibkan memiliki device masing-masing dan INTERNET yang stabil karena kompetisi ini dari tahap Kualifikasi pertandingan persahabatan PON Lokapala akan dilakukan secara online;
  • Seluruh peserta dilarang menggunakan tablet/emulator dalam bentuk apa pun pada saat berkompetisi.

Sementara itu, sebanyak 40.000 orang telah mendaftar untuk mengikuti ekshibisi esports PON Papua 2021 yang akan mulai dipertandingkan pada 22 September. Menurut PBESI, jumlah tersebut berdasarkan data rekap per lima hari sejak pendaftaran dibuka pada 18 Agustus 2021.

Baca juga artikel terkait PON PAPUA 2021 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Yantina Debora