tirto.id - Kendati draft jadwal Liga 1 2019 telah dirilis, pelatih Persija, Ivan Kolev berujar bahwa timnya akan fokus terlebih dahulu pada pertandingan melawan Ceres Negros di matchday keempat Piala AFC 2019. Pasalnya, Macan Kemayoran butuh kemenangan guna menjaga asa lolos ke babak selanjutnya.
“Bagus tentunya jika draft jadwal kompetisi Liga 1 2019 sudah keluar. Tapi fokus kami saat ini melawan Ceres Negros. Kami butuh kemenangan untuk bisa menjaga asa lolos ke babak selanjutnya,” sebut Ivan Kolev sebagaimana dikutip laman resmi klub pada Selasa (9/4/2019).
Saat ini, Persija masih berkutat di peringkat tiga Grup G di bawah Ceres Negros yang berada di puncak klasemen, diikuti oleh wakil Vietnam, Binh Duong di posisi kedua. Adapun posisi paling buncit alias keempat diisi oleh wakil Singapura, Shan United.
Pada saat melawat ke Stadion Panaad—kandang Ceres Negros—Persija menderita kekalahan 1-0. Selanjutnya, giliran Riko Simanjuntak dan kolega yang akan bertindak sebagai tuan rumah pada Selasa (23/4/2019) yang dijadwalkan dihelat di Stadion Gelora Bung Karno.
“Ceres memang tim bagus, bisa dilihat bagaimana mereka menguasai pertandingan. Tapi kami juga punya modal, kami bisa menguasai pertandingan di mana statistik penguasaan bola kami 51 persen. Mungkin hanya finishing saja kami coba perbaiki dalam persiapan tim,” tambahnya.
Persija sendiri kini tengah fokus pada latihan untuk memperbaiki kebugaran para pemain. Dalam sesi latihan Selasa (9/4) pagi, mereka fokus pada menu conditional strenght guna menjaga kekuatan pemain secara keseluruhan sebelum melawan Ceres Negros.
Di sisi lain, dalam draft jadwal Liga 1 2019, Persija akan melakoni laga pembuka melawan Semen Padang pada 8 Mei 2019. Selanjutnya, tim asal ibu kota tersebut akan bertandang ke Stadion Maguwoharjo untuk menghadapi PSS Sleman pada 20 Mei 2019.
Editor: Fitra Firdaus